5 Hal yang Menandakan Kamu Terlalu Takut Mencoba Hal Baru dalam Hidup

Padahal gak perlu takut sama sekali, lho!

Secara garis besar, gak semua orang mau melakukan sesuatu yang benar-benar baru bagi hidupnya. Meski ada yang melakukannya sebagai tantangan, namun nyatanya hal ini tidak berlaku bagi orang secara umum.

Sebenarnya, hal ini terjadi bukan tanpa sebab yang jelas, bahkan sedikitnya ada lima perihal yang menandakan kamu terlalu takut mencoba hal baru dalam hidup. Untuk lebih jelasnya, yuk simak ulasan di bawah ini.

1. Selalu berada di dalam zona nyaman tanpa pernah berpikir untuk keluar

5 Hal yang Menandakan Kamu Terlalu Takut Mencoba Hal Baru dalam HidupPexels.com/Pixabay

Pada dasarnya, mencoba hal baru dalam hidup sama dengan keluar dari zona nyaman, karena segala hal yang sifatnya baru belum tentu cocok untuk diri sendiri.

Hal ini menegaskan bahwa orang yang selalu berada di zona nyamannya bisa menjadi pertanda bahwa dirinya takut memulai sesuatu yang baru bagi hidupnya. Tegasnya, zona nyaman akan selalu aman, sedangkan hal baru akan selalu penuh dengan segala risiko di dalamnya.

2. Selalu merasa puas dengan segala kekurangan yang kamu miliki

5 Hal yang Menandakan Kamu Terlalu Takut Mencoba Hal Baru dalam HidupPexels.com/Juan Pablo Serrano A

Pada hakikatnya, bersyukur merupakan sesuatu yang sangat penting dalam kehidupan. Meski begitu, hidup juga butuh perubahan yang mana perubahan tersebut menjadikan diri sendiri sebagai pribadi yang lebih baik dan tidak serba kesusahan.

Namun, perubahan selalu membutuhkan hal baru yang pengaruhnya jauh lebih besar, yang mana itu akan mengubah kamu menjadi pribadi yang lebih maju dan berkembang. Jika kamu selalu merasa puas dengan segala kekurangan yang kamu miliki saat ini, itu hanya bentuk ketakutanmu dalam mencoba segala sesuatu yang baru dalam hidupmu.

3. Selalu negatif thinking tentang segala tindakan yang akan kamu lakukan

5 Hal yang Menandakan Kamu Terlalu Takut Mencoba Hal Baru dalam HidupPexels.com/Moose Photos
dm-player

Pada dasarnya, pemikiran negatif berasal dari sebuah ketakutan yang terus menerus berada di pikiranmu. Sama halnya dalam mencoba sesuatu yang baru dalam hidup, pemikiran negatif selalu membuat kamu berhenti mencoba dan melangkah akibat dari ketakutan itu sendiri.

Mencoba hal baru mungkin bisa membawa hal yang lebih positif dalam hidup, namun ketakutan tersebut terus menerus membuat pemikiran kamu selalu nagatif dan negatif. 

Baca Juga: Gak Mudah, Ini 5 Tantangan yang Akan Kamu Temui Saat Memulai Usaha!

4. Selalu menghindari segala sesuatu yang berada di luar kebiasaan

5 Hal yang Menandakan Kamu Terlalu Takut Mencoba Hal Baru dalam HidupPexels.com/Christina Morillo

Secara garis besar, rutinitas merupakan sesuatu yang bisa kamu lakukan setiap harinya karena sudah terbiasa. Dalam hal ini, orang yang menghindar dari segala rutinitas yang di luar kebiasaan bisa menjadi pertanda bahwa ada sebuah ketakutan untuk mencoba sesuatu yang lebih baru bagi hidupmu.

Segala sesuatu yang baru akan selalu penuh dengan risiko, wajar memang jika kamu takut untuk mencoba dan melangkah lebih jauh lagi. Namun, tanpa ada keberanian, segala hal yang di luar kebiasaan akan menjadi momok yang sangat menakutkan.

5. Selalu menganggap diri sendiri tidak mampu untuk mencoba hal baru

5 Hal yang Menandakan Kamu Terlalu Takut Mencoba Hal Baru dalam HidupPexels.com/olia danilevich

Pada dasarnya, mencoba sesuatu yang baru itu bukan bicara soal bisa atau tidak bisa, tapi mau atau tidak. Merasa tidak bisa hanyalah sebuah ketakutan karena segalanya terasa sangat asing.

Takut untuk mencoba itu wajar, salah satu tandanya tidak memiliki kepercayaan diri. Pada akhirnya, kamu hanya bisa menyerah sebelum mencoba, bahkan mengeluh sebelum melakukan.

Itu dia deretan perihal yang menandakan kamu terlalu takut untuk mencoba hal baru dalam hidup. Hal baru memang penuh dengan segala risiko, namun terus menerus takut hanya akan menghambat kamu mengejar kemajuan dan perkembangan.

Baca Juga: 5 Zodiak Ini Banyak Tantangan pada 2021, Harap Bersabar! 

Andri Yanto Photo Verified Writer Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya