Mengenal Konsep 5R dalam Kaizen, biar Hidup Gak Tambah Ruwet

Gak akan bingung lagi taruh kunci mobil di mana

Jepang bangkit dari keterpurukan setelah Perang Dunia II dengan menerapkan prinsip kaizen. Kaizen kebalikan dari inovasi, menciptakan proses berkelanjutan untuk mencapai tujuan dengan menemukan akar masalah dan melakukan perbaikan skala kecil namun konsisten. Konsep paling mudah untuk dilakukan yang ada dalam kaizen adalah konsep 5R, yaitu ringkas, rapi, resik, rawa,t dan rajin.

Sebelum menerapkan dalam skala besar, kita bisa mencoba menerapkan konsep 5R ini pada diri kita sendiri agar lebih paham mengenai konsep ini dan bikin hidup jadi gak tambah ruwet. 

1. Ringkas

Mengenal Konsep 5R dalam Kaizen, biar Hidup Gak Tambah RuwetIlustrasi wanita membereskan barang (pexels.com/AndreaPiacquadio)

Dalam kaizen, durasi waktu sangat diperhitungkan dalam mencari barang yang diperlukan. Bila kamu membutuhkan waktu lebih dari 5 menit dalam mencari kunci mobilmu, itu menandakan kamu tidak menjalankan prinsip kaizen. Padahal dalam kaizen kamu bisa menemukan kunci mobilmu hanya dalam waktu 1 detik.

Maka terapkanlah konsep 5R mulai dari meringkas barang-barangmu yang berantakan, untuk mencapai tujuan agar kamu mudah dalam menemukan barang. Ringkas dalam arti buang, jual, sumbangkan, atau daur ulang barang-barang yang tidak kamu butuhkan. Setelah kamu meringkasnya, maka hanya akan tersisa barang-barang yang benar-benar kamu butuhkan dan masih digunakan. Ingat ya, benar-benar dibutuhkan! Kesampingkan pikiran 'sayang' atau 'besok kalau dibutuhkan lagi'.

2. Rapi

Mengenal Konsep 5R dalam Kaizen, biar Hidup Gak Tambah RuwetIlustrasi mengelompokkan barang (pexels.com/Pixabay)

Bila sudah tersisa barang-barang yang benar-benar kamu butuhkan dan sering digunakan, selanjutnya adalah merapikan barang-barang tersebut. Rapi dalam prinsip kaizen adalah menyusun secara rapi dan mengelompokkan berdasarkan jenis barang, warna barang, kegunaan atau spesifikasi tertentu sehingga mudah untuk ditemukan.

Membuat tulisan dan ditempelkan untuk mengetahui isi dari lemari yang tertutup atau barang dengan spesifikasi tertentu, juga bisa membuat barang mudah ditemukan.

Contohnya pada gambar di atas, susun dan rapikan handuk dan baju berdasarkan jenis, kegunaan atau warna. Misal: handuk berwarna dengan handuk berwarna atau kaus kaki dengan kaus kaki.

Susun juga dengan prinsip mudah diambil atau dari contoh sebelumnya, kamu bisa membuat gantungan-gantungan kecil untuk mengelompokkan semua kunci-kuncimu. Jangan lupa beri tempelan tulisan di atas atau di bawah kunci tersebut, ya! Misalkan tulisan kunci mobil, gudang, dan barang lainnya, karena terkadang kita bisa saja lupa bila tidak dituliskan.

Baca Juga: 5 Fakta tentang Kaizen, Filosofi ala Jepang untuk Lenyapkan Rasa Malas

dm-player

3. Resik

Mengenal Konsep 5R dalam Kaizen, biar Hidup Gak Tambah RuwetIlustrasi dapur bersih (pexels.com/MarkMCCammon)

Bila sudah rapi dan mudah ditemukan, maka konsep selanjutnya dari 5R adalah resik. Resik artinya kita harus secara berkala membersihkan barang-barang tersebut, bahkan juga area-area di sekitar barang.

Jangan sampai ada kotoran atau barang lain yang membuat area-area penerapan 5R menjadi kotor dan bikin berantakan lagi.   

4. Rawat

Mengenal Konsep 5R dalam Kaizen, biar Hidup Gak Tambah RuwetIlustrasi barang yang disusun rapi (pexels.com/RachelClaire)

Menjaga barang-barang tetap pada tempatnya, menjaga tetap bersih dan rapi berdasarkan nilai-nilai pada konsep 5R sebelumnya, merupakan pengertian dari rawat. Jangan sampai kunci mobil yang seharusnya tergantung rapi di tempat gantungan untuk kunci, ditaruh sembarangan, sehingga membuat barang-barang kembali berantakan dan kembali sulit ditemukan.

Dengan konsisten merawat barang berdasarkan konsep 5R ini, lama kelamaan akan membuat kita terbiasa dengan cara kerja kaizen.

5. Rajin

Mengenal Konsep 5R dalam Kaizen, biar Hidup Gak Tambah RuwetIlustrasi wanita memegang toples kaca (pexels.com/KarolinaGrabowska)

Terus menerus melakukan nilai-nilai 5R sebelumnya secara berkelanjutan dan konsisten, merupakan pengertian dari rajin. Menemukan atau mencari kembali masalah-masalah baru sampai dirasa konsep 5R sudah membuat hidup menjadi lebih efektif dan efisien.

Melakukan nilai-nilai 5R untuk seluruh area kerja, rumah dan lainnya, mengulang lagi mulai proses ringkas dari barang-barang yang sudah diringkas, membuat kita sudah konsisten dalam menjalankan salah satu konsep kaizen ini.

Menerapkan langsung konsep kaizen 5R di atas pada diri sendiri, akan membuat hidup kita menjadi lebih efektif dan efisien dan gak tambah ruwet tanpa menggunakan biaya yang mahal. Tentu hal tersebut harus dilakukan secara konsisten sampai pada akhirnya kita paham konsep ini dan bahkan bisa kita terapkan dalam dunia kerja. Yuk, mulai dicoba!

Baca Juga: 6 Tips Hidup Minimalis ala Marie Kondo, Simpan yang Bikin Bahagia Saja

Cicilia R Photo Verified Writer Cicilia R

Semoga bermanfaat, ya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya