Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Contoh Teks Pembawa Acara Isra Mikraj 2026, Simpel!

Ilustrasi pembawa acara
Ilustrasi pembawa acara (unsplash.com/SMKN 1 Gantar)
Intinya sih...
  • Pembukaan acara dengan doa dan salam, serta penghormatan kepada tokoh penting dan hadirin.
  • Pembacaan susunan acara, termasuk pembukaan, lantunan ayat suci Al-Qur'an, sambutan-sambutan, ceramah agama, doa, dan penutup.
  • Sambutan dari Ketua Panitia Peringatan Isra Mikraj 2026 dan ceramah agama dengan tema "Menjadikan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Karakter di Era Modern".
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW merupakan momen penting bagi umat Islam untuk meneladani kisah perjalanan spiritual Rasulullah SAW ke sidratul muntaha. Dalam setiap rangkaian acara peringatannya, peran pembawa acara menjadi kunci agar kegiatan berlangsung tertib, khidmat, dan sesuai susunan yang telah direncanakan.

Oleh karena itu, menyiapkan teks pembawa acara sangat penting, demi kelancaran peringatan Isra Mikraj 2026. Di bawah ini ada contoh teks pembawa acara Isra Mikraj 2026 yang dapat kamu jadikan referensi untuk berbagai acara, baik di sekolah, masjid, maupun lingkungan rumah.

1. Pembukaan

Ilustrasi menulis di atas kertas
Ilustrasi menulis di atas kertas (pexels.com/Diana ✨)

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Alhamdulillahi rabbil ‘alamiin, wasshalaatu wassalaamu ‘alaa asyrafil anbiyaa-i wal mursaliin, sayyidina muhammadin, wa ‘alaa alihi wa sahbihi ajma’iin. Amma ba’du.

Puji syukur marilah kita panjatkan ke hadirat Allah SWT karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, pada hari ini kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat untuk mengikuti peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW tahun 2026, dengan tema
“Menjadikan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Karakter di Era Modern.”

Selawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, beserta keluarga, sahabat, dan umatnya hingga akhir zaman.

Yang kami hormati Bapak/Ibu … (sebutkan tokoh penting/pangkat tertinggi),
Yang kami hormati para alim ulama, tokoh agama, serta hadirin yang berbahagia.

Saya selaku pembawa acara akan memandu jalannya acara peringatan Isra Mikraj ini. Semoga acara ini dapat berjalan dengan lancar dan membawa keberkahan bagi kita semua. Amin.

2. Pembacaan susunan acara

Ilustrasi notebook
Ilustrasi notebook (pexels.com/Romka)

Hadirin yang berbahagia, izinkanlah saya selaku pembawa acara untuk membacakan susunan acara pada pagi/siang/malam hari ini:

  • Pembukaan.

  • Lantunan ayat suci Al-Qur'an.

  • Sambutan-sambutan.

  • Memasuki acara inti: Tausiyah/Ceramah Agama.

  • Doa dan Penutup.

Marilah kita buka acara ini dengan membaca Basmalah bersama-sama. (Bismillahirrahmanirrahim).

3. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an

Ilustrasi pulpen dan kertas
Ilustrasi pulpen dan kertas (pexels.com/Pixabay)

Acara selanjutnya adalah pembacaan ayat suci Al-Qur’an, yang akan dilantunkan oleh Saudara/i …
Kepada Saudara/i …, kami persilakan.

(Pembacaan Al-Qur’an)

Terima kasih. Maha Besar Allah dengan segala firman-Nya. Semoga lantunan ayat suci Al-Qur’an tadi dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan, serta menambah limpahan pahala dari Allah SWT.

4. Sambutan-sambutan

Ilustrasi notebook
Ilustrasi notebook (pexels.com/Pixabay)

Melangkah ke acara berikutnya yaitu sambutan-sambutan. Sambutan pertama akan disampaikan oleh Ketua Panitia Peringatan Isra Mikraj 2026. Kepada Bapak/Saudara [Nama], kami persilakan.

(Sambutan)
Terima kasih atas sambutan yang telah disampaikan.

Sambutan selanjutnya yaitu dari Bapak/Saudara [Nama tokoh penting], waktu dan tempat kami persilakan.

(Sambutan)
Terima kasih atas sambutan yang telah disampaikan.

5. Acara inti (ceramah agama)

Ilustrasi notebook
Ilustrasi notebook (pexels.com/Pixabay)

Hadirin yang dirahmati Allah,
Kita telah memasuki acara inti yang dinanti, yaitu penyampaian ceramah Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW dengan tema “Menjadikan Salat sebagai Pondasi Akhlak dan Karakter di Era Modern”.

Untuk itu, marilah kita simak tausiyah yang akan disampaikan oleh Ustaz [Nama Uztaz]
Kepada beliau, waktu dan tempat kami persilakan.

(Ceramah)

Terima kasih atas tausiyah yang sangat bermanfaat. Semoga kita semua dapat mengambil hikmah dan mengamalkan nilai-nilai salat sebagai penguat akhlak di tengah tantangan era modern saat ini.

6. Doa dan penutup

Ilustrasi notebook
Ilustrasi notebook (pexels.com/Pixabay)

Sebagai penutup rangkaian acara inti, marilah kita tundukkan kepala seraya memohon kepada Allah SWT agar apa yang kita lakukan hari ini mendapat rida-Nya.
Doa akan dipimpin oleh... [Nama]
Kepada beliau, kami persilakan.

(Doa)

Amin ya rabbal ‘alamin.

Hadirin yang berbahagia,
Demikian rangkaian acara peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW tahun 2026. Saya selaku pembawa acara mohon maaf apabila selama memandu acara terdapat kekurangan.

Akhir kata, marilah kita tutup acara ini dengan membaca Hamdalah bersama-sama.

Alhamdulillahirabbil ‘alamin.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Nah, itulah contoh teks pembawa acara Isra Mikraj 2026 yang sederhana dan bisa jadi referensi untuk kamu gunakan di mana pun. Semoga bermanfaat!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Muhammad Tarmizi Murdianto
EditorMuhammad Tarmizi Murdianto
Follow Us

Latest in Life

See More

5 Perawatan Simpel agar Tanaman Tetap Sehat di Musim Hujan, Gak Ribet!

13 Jan 2026, 19:42 WIBLife