5 Tips Hadapi Orang yang Suka Memberi Saran Tanpa Diminta, Cuekin? 

Harus tetap didengarkan, ya

Selama menjalani kehidupan ini, kamu mungkin pernah atau bahkan sering bertemu dengan orang-orang yang suka memberi saran tanpa diminta. Pasti sebal banget kalau mendapat saran ini itu, ya? Belum lagi, jika saran tersebut seolah memojokkan dan gak mau tahu kondisimu yang sebenarnya.

Meskipun mereka mungkin bermaksud baik, memang biasanya saran-saran tersebut bisa membuat kamu merasa gak nyaman atau bahkan tersinggung. Memang, gak mudah menghadapi orang yang suka memberi saran tanpa diminta seperti ini. Berikut lima tips agar kamu bisa menghadapi situasi tersebut dengan lebih baik.

1. Dengarkan dengan sabar dan hormati pendapatnya

5 Tips Hadapi Orang yang Suka Memberi Saran Tanpa Diminta, Cuekin? ilustrasi seseorang mendengarkan (pexels.com/Alexander Suhorucov)

Pertama-tama, saat seseorang memberi saran tanpa diminta, usahakan untuk mendengarkan dengan sabar dan menghormati pendapat mereka. Meskipun mungkin memang terasa sulit untuk menerima saran yang gak diinginkan, tetap berikan dia kesempatan untuk berbicara dan menyampaikan pendapatnya dengan jujur.

Terkadang, orang tersebut mungkin memiliki pengalaman atau pandangan yang berbeda. Siapa tahu ini bisa memberikan wawasan baru atau sudut pandang berharga yang memang kamu butuhkan.

2. Terima atau tolak dengan elegan

5 Tips Hadapi Orang yang Suka Memberi Saran Tanpa Diminta, Cuekin? ilustrasi seseorang tidak bisa menolak permitaan (pexels.com/Thirdman)

Selanjutnya, setelah mendengarkan saran yang diberikan, kamu punya pilihan untuk menerimanya atau menolaknya. Jika kamu setuju dengan saran tersebut, luangkan waktu untuk mengucapkan terima kasih dan mengakui betapa bermanfaatnya saran tersebut.

Namun, jika kamu gak setuju atau gak merasa nyaman dengan saran yang diberikan, kamu bisa menolaknya dengan elegan dan sopan. Misalnya, kamu bisa bilang, "Terima kasih atas saranmu, tapi aku lebih memilih untuk melakukan ini dengan cara lain." Sehingga, orang yang bersangkutan akan tetap mau menghargai keputusanmu.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Sebaiknya Hanya Memberi Saran saat Diminta

3. Tetap percaya pada diri sendiri

5 Tips Hadapi Orang yang Suka Memberi Saran Tanpa Diminta, Cuekin? ilustrasi seseorang berpose (freepik.com/lifeforstock)

Kemudian, saat menghadapi orang yang suka memberi saran tanpa diminta, usahakan untuk tetap percaya pada diri sendiri dan kemampuan serta keputusan yang telah kamu buat. Ingatlah bahwa kamu adalah orang yang paling mengenal dirimu sendiri dan situasimu, dan kamu jelas punya hak untuk membuat keputusan sendiri.

Jangan pernah membiarkan saran orang lain mengganggu keyakinan atau prinsip yang kamu pegang. Intinya, jika kamu yakin dengan pilihanmu, jangan ragu untuk mempertahankannya dengan tegas.

4. Atur batasan dengan bijak

5 Tips Hadapi Orang yang Suka Memberi Saran Tanpa Diminta, Cuekin? ilustrasi seseorang berbicara (freepik.com/freepik)

Gak cuma itu, jika seseorang terus-menerus memberi saran tanpa diminta dan hal tersebut membuatmu merasa gak nyaman, kamu harus memberi batasan dengan bijak. Ini bisa dilakukan dengan cara mengungkapkan secara jelas dan tegas bahwa kamu gak menginginkan sarannya atau bahwa kamu akan meminta saran jika membutuhkannya.

Misalnya, kamu bisa mengatakan, "Aku menghargai pendapatmu, tapi aku ingin mencoba menyelesaikan masalah ini sendiri." Jika orang tersebut tetap melanggar batasanmu, pertimbangkan untuk membatasi interaksi dengannya atau sebaiknya hindari topik yang bisa memicu saran yang gak diinginkan.

5. Jaga komunikasi yang terbuka dan ucapkan terima kasih

5 Tips Hadapi Orang yang Suka Memberi Saran Tanpa Diminta, Cuekin? ilustrasi bersama sahabat (pexels.com/Liza Summer)

Meskipun sulit untuk menghadapi orang yang suka memberi saran tanpa diminta, jaga komunikasi yang terbuka dan ucapkan terima kasih atas niat baiknya. Bagaimanapun juga, saling pengertian dan menghargai perbedaan pendapat adalah kunci untuk menjaga hubungan yang sehat.

Jangan biarkan perbedaan pendapat mengganggu hubunganmu dengan orang tersebut, ya. Ingatlah bahwa setiap orang pasti punya cara berbeda dalam menyikapi situasi dan memberikan dukungan. Menghargai perbedaan tersebut adalah cara jitu demi membangun hubungan yang kuat dan harmonis.

Menghadapi orang menyebalkan yang suka memberi saran tanpa diminta memang cukup complicated, ya. Di satu sisi, kamu mungkin gak membutuhkan sarannya, di sisi lain, kamu juga kadang gak enak untuk menolaknya. Namun percayalah, dengan menerapkan sikap yang bijaksana dan saling menghormati, kamu tetap bisa menjaga hubungan yang sehat dan harmonis dengan orang-orang di sekitarmu, tanpa harus merasa terganggu oleh saran yang gak diinginkan. Setuju?

Baca Juga: 5 Sisi Negatif Memberi Saran Tanpa Diminta, Terkesan Sok Tahu

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Read what I write and you will find out who I really am, ig: Desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya