Mau Berhenti Kuliah? Pertimbangkan 5 Hal ini Secara Matang

Jangan gegabah mengambil keputusan, ya

Menjadi mahasiswa memang tidak semudah yang dibayangkan. Bisa saja kamu akan menemukan beberapa kendala di tengah proses perkuliahan seperti salah jurusan, kendala biaya atau bahkan bosan belajar. Masalah tersebut dapat membuat kita berpikir untuk berhenti kuliah. Bahkan banyak mahasiswa di semester akhir yang sudah mendapatkan kerja memutuskan untuk tidak lanjut kuliah.

Sebenarnya, kuliah memang tidak menentukan kesuksesan di masa depan. Meski begitu keputusan untuk berhenti kuliah harus dipertimbangkan matang-matang. Apalagi jika biaya hidupmu masih ditanggung orangtua, maka kamu harus melibatkan mereka dalam pengambilan keputusan. 

Daripada menyesal di kemudian hari, lebih baik kamu pikirkan kembali beberapa hal ini sebelum berhenti kuliah. Jangan gegabah dan mengambil keputusan secara sepihak tanpa memikirkan masa depanmu, ya. 

1. Rencana karir setelah berhenti kuliah

Mau Berhenti Kuliah? Pertimbangkan 5 Hal ini Secara Matangilustrasi merencanakan karir (pexels.com/Julia M Cameron)

Sebelum memutuskan berhenti kuliah, lebih baik kamu pikirkan terlebih dahulu tentang rencana karir. Jika ingin bekerja di perusahaan besar dengan posisi tertentu, mungkin gelar sarjana akan sangat dibutuhkan. Berbeda cerita kalau kamu mau membuka bisnis, tentu tidak ada ketentuan tingkat pendidikan.

Jika masih belum tahu tentang rencana karier, sebaiknya pertimbangkan kembali untuk lanjut kuliah. Berhenti kuliah tanpa mengetahui tujuan karier yang jelas sangatlah berisiko. Jangan sampai kamu malah menyesal nantinya.

2. Waktu dan uang yang dikeluarkan selama kuliah

Mau Berhenti Kuliah? Pertimbangkan 5 Hal ini Secara Matangilustrasi pembayaran (pexels.com/Karolina Grabowska)

Hal terpenting yang harus dipertimbangkan adalah biaya dan waktu yang sudah dikeluarkan selama kuliah. Jika kamu membayar kuliah sendiri mungkin keputusan untuk berhenti kuliah tidak akan terlalu berat, tapi berbeda jika biayanya masih ditanggung orangtua, mereka pasti mengharapkan kamu untuk menyelesaikan kuliah.

Mungkin keputusan ini masih dapat dipertimbangkan jika kamu memutuskan untuk berhenti di tahun awal kuliah, seperti pada semester 1 sampai 3. Namun, sangat disayangkan jika kamu sudah berada di semester akhir karena perjalanan untuk lulus tinggal sebentar lagi.

3. Pertimbangkan untuk ambil cuti

dm-player
Mau Berhenti Kuliah? Pertimbangkan 5 Hal ini Secara Matangilustrasi berpikir (pexels.com/cottonbro)

Keputusan untuk berhenti kuliah bisa disebabkan karena keadaan mental yang sedang tidak stabil. Mungkin saja ada masalah lain yang berimbas ke kehidupan kuliahmu. Daripada langsung memutuskan untuk berhenti, kamu bisa mengambil cuti selama 1 semester. Kamu bisa menggunakan waktu cuti dengan melakukan hal-hal positif untuk mengembalikan semangatmu, seperti ikut magang, volunteer, komunitas atau bekerja.

Walaupun harus tetap membayar uang kuliah, mengambil cuti sangat dibutuhkan untuk keadaan mentalmu. Selama cuti kamu bisa memikirkan kembali keputusan untuk berhenti kuliah. Namun resikonya, kamu akan lulus lebih lama dari teman-teman seangkatanmu.

Baca Juga: 5 Tips saat Kamu Kehilangan Semangat untuk Kuliah

4. Pastikan alasanmu masuk akal

Mau Berhenti Kuliah? Pertimbangkan 5 Hal ini Secara Matangilustrasi berdiskusi (pexels.com/Cliff Booth)

Berhenti kuliah bukanlah keputusan yang sepele. Perlu banyak pertimbangan matang-matang. Kamu harus ingat bahwa tidak semua orang bisa mendapatkan kesempatan untuk kuliah. Jangan berhenti kuliah hanya karena alasan yang tidak masuk akal, seperti bosan atau malas belajar.

Selain itu, keputusan ini harus kamu bicarakan dengan orangtua. Alasan yang tidak masuk akal tentu akan membuat mereka heran dan kecewa. Jelaskanlah urgensimu untuk berhenti kuliah dan beri tahu bahwa kamu siap dengan segala risikonya. Jika alasanmu masuk akal maka orangtua juga akan menerimanya.

5. Siapkan mental untuk mendengar omongan orang lain

Mau Berhenti Kuliah? Pertimbangkan 5 Hal ini Secara Matangilustrasi membicarakan orang lain (pexel.com/Keira Burton)

Setiap keputusan yang kita ambil pasti akan mendapatkan komentar dari orang lain, entah itu komentar baik atau buruk. Walaupun alasannya masuk akal, berhenti kuliah bukanlah sesuatu yang postitif di mata orang-orang. Saat di acara keluarga atau reuni, sudah pasti kamu akan diserbu oleh pertanyaan tentang keputusanmu. Bahkan ada orang yang dengan lantang bilang bahwa kamu mengambil keputusan yang bodoh, padahal itu juga bukan urusan mereka.

Jangan langsung tersinggung, lebih baik abaikan omongan orang yang tidak terlalu berpengaruh untuk hidupmu. Apalagi jika mereka hanya mencibir tanpa memberi solusi. Fokuslah kepada orang yang benar-benar peduli serta mengerti permasalahanmu, bukan yang hanya ingin tahu saja.

Berhenti kuliah bukanlah keputusan yang mudah, banyak risiko yang akan kamu hadapi. Pikirkan juga kehidupanmu setelah berhenti kuliah. Jangan berhenti karena masalah sepele yang sebenarnya bisa kamu selesaikan. Ingat, jangan gegabah dalam mengambil keputusan, ya!

Delweys Octoria Photo Verified Writer Delweys Octoria

Hi, bestie! Have a great day!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya