5 Novel Fiksi Sejarah dengan Sentuhan Misteri, Bikin Penasaran!

Dari era Jerman Nazi hingga setelah Perang Dunia II

Novel fiksi sejarah dengan sentuhan misteri menawarkan kombinasi unik yang memikat hati pembaca. Menggabungkan elemen sejarah dengan narasi misteri, genre ini tidak hanya mengajak pembaca menyelami peristiwa masa lalu tetapi juga memecahkan teka-teki yang tersembunyi di balik kisah tersebut.

Perpaduan latar sejarah dengan alur cerita penuh intrik membuat pembaca dapat merasakan suasana masa lalu sambil terlibat dalam pencarian jawaban atas misteri tersembunyi. Keunikan novel ini terletak pada kemampuannya untuk menghadirkan edukasi dan hiburan sekaligus. Seperti kelima novel fiksi sejarah dengan sentuhan misteri berikut yang menarik untuk dibaca.

1. The Book Thief – Markus Zusak

5 Novel Fiksi Sejarah dengan Sentuhan Misteri, Bikin Penasaran!buku The Book Thief (goodreads.com)

Novel berlatar di Jerman Nazi dan mengikuti Liesel Meminger, seorang gadis muda yang mencuri buku untuk mengatasi kengerian Perang Dunia II. Misteri sebenarnya terungkap melalui hubungannya dengan Max, seorang pria Yahudi yang bersembunyi di basement rumahnya. Ia pun menemukan rahasia-rahasia tentang keluarganya dan tetangganya.

The Book Thief dengan indah menggabungkan peristiwa-peristiwa sejarah dengan narasi yang menyentuh dan penuh ketegangan. Zusak berhasil menggambarkan kegelapan perang melalui mata seorang anak sambil memberikan cahaya harapan dan kemanusiaan. Setiap buku yang dicuri Liesel membawa pembaca ke dalam dunianya yang kompleks dan penuh emosi.

2. The Shadow of the Wind – Carlos Ruiz Zafón

5 Novel Fiksi Sejarah dengan Sentuhan Misteri, Bikin Penasaran!buku The Shadow of the Wind (penguinrandomhouse.com)

Berlatar pasca-Perang Dunia II di Barcelona, novel ini mengikuti anak laki-laki bernama Daniel yang menemukan sebuah buku misterius karya penulis tidak dikenal, Julián Carax. Seiring Daniel tumbuh dewasa, ia menjadi terobsesi untuk mengetahui lebih banyak tentang Carax dan mengapa seseorang secara sistematis menghancurkan semua karyanya.

Novel ini penuh dengan twist saat Daniel mengungkap cerita tentang cinta, pengkhianatan, dan balas dendam yang berlangsung selama beberapa dekade. Alur cerita penuh kejutan menjadikan The Shadow of the Wind sebuah novel yang sulit dilupakan. Setting dan plot yang rumit membuat pembaca tetap terlibat dari awal hingga akhir.

3. The Pillars of the Earth by Ken Follett

5 Novel Fiksi Sejarah dengan Sentuhan Misteri, Bikin Penasaran!buku The Pillars of the Earth (ken-follett.com)

Novel ini adalah kisah epik yang berlatar di Inggris abad ke-12, berfokus pada pembangunan katedral di kota fiksi Kingsbridge. Novel berfokus pada kehidupan orang penting di balik pembangunan tersebut dan intrik politik saat itu dengan beberapa twist dan misteri. Dari identitas tersembunyi dan aliansi rahasia hingga pengkhianatan dan pembunuhan yang tak terduga.

Ken Follett dengan ahli menggabungkan elemen sejarah dengan fiksi sehingga menciptakan dunia yang terasa hidup. Konflik pribadi dan politik yang dihadapi oleh karakter-karakternya menambah intrik pada cerita. Dalam The Pillars of the Earth, setiap keputusan dan tindakan memiliki dampak yang besar.

Baca Juga: 6 Novel Misteri yang Berlatar di Destinasi Mewah, Penuh Teka-Teki

4. The Night Circus – Erin Morgenstern

5 Novel Fiksi Sejarah dengan Sentuhan Misteri, Bikin Penasaran!buku The Night Circus (erinmorgenstern.com)

Berlatar akhir abad ke-19, novel ini mengisahkan kompetisi antara dua ilusionis muda, Celia dan Marco. Cerita berlatar di sebuah sirkus misterius yang hanya beroperasi di malam hari. Sirkus tersebut menjadi medan pertempuran bagi kompetisi keduanya dan para pemain serta pengunjung tanpa sadar menjadi pion dalam permainan yang lebih besar.

Dengan gaya penulisan memikat dan latar yang dirancang dengan indah, Erin Morgenstern menciptakan pengalaman membaca luar biasa. Misteri di sekitar sirkus dan karakter-karakternya terungkap perlahan sehingga membangun ketegangan. Hubungan antara Celia dan Marco yang rumit juga menambah kedalaman cerita.

5. All the Light We Cannot See – Anthony Doerr

5 Novel Fiksi Sejarah dengan Sentuhan Misteri, Bikin Penasaran!buku All the Light We Cannot See (anthonydoerr.com)

Berlatar selama Perang Dunia II, novel mengikuti kisah paralel seorang gadis buta asal Prancis, Marie-Laure, dan seorang tentara Jerman, Werner. Hidup mereka bertemu di kota Saint-Malo yang diduduki. Twist dari cerita ini terletak pada berlian misterius, Sea of Flames, yang disembunyikan ayah Marie-Laure untuk melindunginya dari Nazi.

Anthony Doerr menulis dengan detail yang luar biasa sehingga membawa pembaca seakan ikut masuk ke dalam novel. Setiap bab menawarkan pandangan baru tentang perjuangan karakter dan bagaimana nasib mereka terjalin dengan cara yang tak terduga. All the Light We Cannot See adalah salah satu karya yang menginspirasi untuk dibaca.

Melalui narasi yang dipenuhi penelitian historis yang akurat, pembaca dapat mempelajari berbagai aspek sejarah yang mungkin belum mereka ketahui sebelumnya. Di sisi lain, unsur misteri dari kelima novel fiksi sejarah di atas menarik pembaca untuk terus membaca hingga halaman terakhir.

Baca Juga: 6 Novel yang Terinspirasi dari Mitologi Asia, Penuh Wawasan Budaya

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya