5 Cara Pribadi Berkualitas Membangun Hubungan Pergaulan, Cerdas!

Dekati yang positif, tegas pergi yang berdampak negatif

Lingkungan pergaulan bisa bikin seseorang bahagia dan berkembang jika tepat dalam mencari lingkaran yang sehat. Namun, bisa berdampak buruk bagi diri, jika sembarangan masuk ke segala lingkungan pertemanan, apalagi sudah tahu itu negatif, tetap saja masih bertahan. Jangan mengorbankan diri dan masa depan, sebab salah pergaulan berpengaruh terhadap pengembangan diri hingga cita-cita yang sedang dirancang.

Maka, ada baiknya untukmu belajar seperti apa pribadi berkualitas dalam membangun hubungan pergaulan. Cerdas dan tegas seperti lima cara berikut ini.

Baca Juga: 5 Hal yang Membuatmu jadi Pribadi Berkualitas, Bukan Soal Fisik

1. Menjaga jarak dengan orang yang selalu menganggap temannya saingan

5 Cara Pribadi Berkualitas Membangun Hubungan Pergaulan, Cerdas!ilustrasi orang menghindar (pexels.com/Arina Krasnikova)

Hidup gak selamanya tentang kompetisi, ada juga sisi lain yang sebaiknya saling mendukung, bukan malah bersaing dengan cara yang gak sehat. Dalam upaya membangun hubungan teman yang baik, jaga jarak dengan orang yang menganggap temannya sebagai saingan.

Selalu ingin menjadi pusat perhatian dan gak mau sampai dikalahkan. Orang yang berkompetisi gak sehat ini, sebaiknya dihindari saja, gak perlu mengakrabkan diri dengannya, jika kamu gak mau repot sendiri nantinya.

2. Mendekatkan diri ke pribadi yang baik hati dan bersudut pandang luas sekali

5 Cara Pribadi Berkualitas Membangun Hubungan Pergaulan, Cerdas!ilustrasi memahami sudut pandang orang lain secara bijaksana (pexels.com/fauxels)

Cara berikutnya adalah mendekatkan diri ke pribadi yang baik hati, gak sombong, suka menolong, rajin, disiplin, dan punya sudut pandang luas. Orang berkualitas akan selalu mencari teman yang seimbang kualitasnya.

Gak cuma dari sisi materi, tapi juga faktor kepribadian dan pola pikir orang lain. Memiliki teman yang positif luar dalamnya, akan berpengaruh juga pada orang sekitar. Pastinya akan menularkan energi positif, meningkatkan kebahagiaan, dan dapat saling maju serta berkembang.

3. Memilih teman yang pandai menghargai perbedaan

5 Cara Pribadi Berkualitas Membangun Hubungan Pergaulan, Cerdas!ilustrasi sikap saling menghargai (pexels.com/Keira Burton)
dm-player

Bukan berarti yang serba sama, berteman dengan orang yang berbeda pandangan, latar belakang, finansial, pengalaman, keahlian, dan sebagainya juga boleh saja. Mengenal mereka malah kamu juga bisa banyak belajar hal baru yang akan meluaskan wawasanmu.

Namun, carilah orang-orang yang pandai menghargai perbedaan. Beda itu bukan masalah, asalkan satu sama lain tetap punya rasa hormat, dan gak saling mengganggu. Orang yang menghargai siapa saja dengan segala perbedaan yang ada, layak dijadikan teman. Pribadi cerdas akan memilih teman yang demikian.

Baca Juga: 5 Cara Cerdas untuk Manfaatkan Privilege sebagai Mahasiswa

4. Mencari teman yang punya tingkatan gak jauh berbeda dalam menjalani pola hidup

5 Cara Pribadi Berkualitas Membangun Hubungan Pergaulan, Cerdas!ilustrasi perempuan dewasa tak perlu banyak gaya dalam menikmati hidupnya (pexels.com/Yan Krukov)

Bolehkah berteman dengan orang-orang kaya yang hobinya belanja, berlibur ke tempat mewah, bersenang-senang dengan cara mengeluarkan banyak dana, dan gaya hidup mewah lainnya? Silakan, gak ada larangan dengan siapa saja menjalin pertemanan.

Namun, jika ingin lebih akrab hingga masuk ke dalam lingkungan dekatnya, sebaiknya pertimbangkan. Jika kamu punya kemampuan yang setara dengan mereka, masalah finansial gak terlalu besar. Namun, apabila kamu masih pas-pasan, lepaskan saja mereka daripada nantinya stres karena gak mampu mengimbangi gaya hidup teman-temanmu. Pribadi berkualitas, pasti cerdas dalam memahami kapasitasnya.

5. Amati cara bersikapnya ke orang lain

5 Cara Pribadi Berkualitas Membangun Hubungan Pergaulan, Cerdas!ilustrasi mengamati perilaku orang lain (pexels.com/Henri Mathieu-Saint-Laurent)

Dalam membangun hubungan sosial, salah satunya pergaulan, jika ingin dijalani dengan sehat, maka berinteraksilah dengan orang-orang yang punya sikap baik. Pribadi berkualitas bisa punya hubungan sosial positif, karena di lingkaran hidupnya dia dikelilingi oleh banyak orang yang beretika. Jika dia bertemu dengan orang yang kasar, suka mengucilkan, gak mampu bersikap sopan santun, dengan tegas gak akan memasukkan orang tersebut ke dalam lingkungan pertemanannya. Sebab, orang yang gak bisa menjaga sikapnya ke orang lain, akan merusak keharmonisan hubungan pertemanan. Maka, baginya bergaul dengan orang yang buruk perilakunya, bukanlah keputusan yang baik.

Ingin memiliki hubungan pergaulan yang sehat, bikin kamu berkembang, penuh rasa gembira dan bahagia? Bangunlah pola yang positif mulai dari mencari, menemukan, saling berkenalan, hingga menjalani hubungan pertemanannya. Pilihlah lingkungan yang diisi orang-orang positif. Jika ada tanda-tanda, bahkan bukti nyata tentang sisi negatif dari orang lain yang berdampak buruk terhadapmu, beranilah tegas meninggalkannya.

Hubungan pergaulan berkualitas hanya bisa dibangun oleh pribadi-pribadi yang juga berkualitas. Selalu belajar, asah keterampilanmu, kembangkan potensimu supaya kamu semakin tinggi mutunya. Sehingga, bisa membangun hubungan yang lebih baik dalam kehidupan sosial, salah satunya adalah pergaulan.

Baca Juga: 5 Cara Membangun Relasi yang Berkualitas dan Luas biar Karier Naik

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya