Daripada Suka Protes, Lakukan 5 Hal Ini Biar Negara Kita Makin Maju

Kebiasaan sederhana tapi punya efek yang luar biasa

Negara kita terkenal akan kaya akan sumber daya. Tapi manusianya masih sulit untuk move on dari negara lain. Bagaimana tidak, kita masih suka sekali membandingkan negara kita dengan negara lain yang jelas memang tidak bisa dibandingkan. Banyak dari kita suka protes, mengapa negara kita tidak maju-maju seperti negara lain.

Kita banyak sekali yang suka protes kepada pemerintah, apalagi di media sosial, seperti sudah sarangnya bagi orang-orang yang suka protes. Tapi perlu kita pahami, sebenarnya kita tidak perlu terlalu memprotes pemerintah untuk hal-hal kemajuan negara. Seharusnya dari diri kita sendiri sadar, bahwa kita juga bisa ikut andil dalam memajukan negara. Jangan hanya suka menyalahkan pemerintah dari segala kemunduran negara, bisa jadi malah kita juga ikut andil di dalamnya.

Daripada suka protes sana sini, lebih baik kita lakukan lima hal sederhana ini agar kita menjadi salah satu orang yang turut andil dalam memajukan negara, bukan andil dalam memundurkan negara.

1. Membuang sampah pada tempatnya

Daripada Suka Protes, Lakukan 5 Hal Ini Biar Negara Kita Makin Majupixabay.com/isidingo

Kebanyakan dari kita menganggap bahwa membuang sampah sembarangan adalah hal biasa dan umum. Tapi kalau yang membuang sampah sembarangan bukan hanya kamu, berapa jumlah sampah yang dibuang sembarangan di dunia ini?

Selain itu, kita sudah tahu bahwa kita sedang krisis sampah plastik, yang akan menghancurkan keberlangsungan ekosistem, terutama ekosistem laut.

Daripada suka mengeluh dan protes kepada pemerintah mengenai bencana yang melanda negeri ini, coba berkaca diri, jangan-jangan kita juga menyumbang faktor bencana. Seperti membuang sampah sembarangan yang mengakibatkan banjir.

2. Perbanyak membaca

Daripada Suka Protes, Lakukan 5 Hal Ini Biar Negara Kita Makin Majupixabay.com/Klimkin

Kelemahan kita dari dulu adalah malas membaca. Oleh karenanya, banyak dari kita yang mudah termakan hoax sebabnya tidak mau membaca secara lengkap dan tidak bisa memilih mana yang berita benar dan yang bukan.

Sebenarnya kita bisa membaca di mana saja, dari gadget, koran, atau buku. Tapi kita harus mampu memilih mana bacaan yang pantas untuk dibaca.

Untuk menghindari hoax, kita perlu banyak-banyak membaca buku yang jelas-jelas teorinya sudah ada dan diakui. Sebenarnya baik juga jika membaca di internet, tapi kita perlu teliti apakah bacaan tersebut dapat dibuktikan kebenarannya ataukah tidak.

Baca Juga: Dongkrak Semangat, Yuk Lakukan 7 Ritual Ini Sebelum Jam 8 Pagi

dm-player

3. Semangat dalam belajar dan terbuka dengan hal-hal baru

Daripada Suka Protes, Lakukan 5 Hal Ini Biar Negara Kita Makin Majupixabay.com/StockSnap

Perlu diingat bahwa kita tidak bisa menutup diri dengan dunia luar. Dunia terus berjalan dan negara-negara lain saling berlomba-lomba untuk meningkatkan kualitas negaranya. Yang maju semakin maju, tapi yang belum maju jika tidak bisa megikuti perkembangan jaman maka bisa jadi tertinggal.

Agar negara tidak tertinggal dan kita hanya protes pada pemerintah, lebih baik kita terus meningkatkan kualitas diri. Belajar banyak hal, semangat menuntut ilmu, dan terbuka dengan hal-hal baru.  

4. Isi waktu luang dengan kegiatan bermanfaat

Daripada Suka Protes, Lakukan 5 Hal Ini Biar Negara Kita Makin Majupixabay.com/pexels

Daripada kebanyakan upload status atau foto di media sosial atau terus-terusan memandangi timeline, lebih baik lakukan beberapa kegiatan yang mengasah kemampuan. Lebih keren lagi melakukan kegiatan yang bisa menghasilkan uang.

Kamu bisa melakukan kegiatan seperti menulis, melakukan usaha sampingan, melakukan kegiatan sosial, atau mengasah kemampuan bahasa asingmu. Kegiatan-kegiatan tersebut bisa menjadi nilai plus buat kamu di masa depan nanti. Kamu juga bisa jadikan hobi main medsosmu menjadi pundi-pundi uang.

5. Disiplin, pekerja keras, dan taat pada peraturan

Daripada Suka Protes, Lakukan 5 Hal Ini Biar Negara Kita Makin Majupixabay.com/cafe

Masyarakat Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan kebiasaan orang Jepang yang disiplin dan taat peraturan. Mereka benar-benar totalitas dalam bekerja dan melakukan sesuatu.

Sebenarnya jika kita bisa meniru tindakan disiplin dan taat peraturan, yakin bahwa negara kita juga akan semaju nagara mereka. Tidak ada lagi orang yang melanggar peraturan dan tidak ada lagi orang yang malas. Jangan tunggu disuruh, mulai dari diri sendiri saja, dan kamu juga bisa memulainya dengan hal kecil seperti tidak terlambat berangkat kerja atau sekolah.

Nah, daripada dari kita sukanya protes kesana kesini, apalagi protes di media sosial, lebih baik kita coba berkaca diri. Kita bisa melakukan banyak hal untuk membantu negara kita agar semakin maju. Walaupun dengan cara-cara sederhana, tapi efek yang dihasilkan akan sangat luar biasa.

Bayangkan saja, jika satu orang melakukan hal sederhana yang baik dan seluruh warga Indonesia melakukan hal yang sama. Maka bukan tidak mungkin lagi, Indonesia akan semakin maju dan bersaing dengan negara-negara super lainnya.

Baca Juga: Keren, 7 Dampak Positif yang Didapat Saat Memilih Kuliah Sambil Kerja

Feranaa Photo Verified Writer Feranaa

Be Who You Needed When You Were Younger

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya