5 Tips Menerapkan Sikap Bijak dalam Keseharian

Salah satunya dengan membangun kebiasaan bersyukur

Pernahkah kamu memikirkan tentang pentingnya sikap bijak dalam kehidupan sehari-hari? Hanya saja bersikap bijak memang tidak selalu mudah, ada banyak hal yang bisa menghambat seseorang untuk mengembangkan sikap positif ini. Nah, kelima tips berikut ini mungkin bisa membantumu untuk lebih bersikap bijak dalam keseharian.

1. Barengi dengan sikap tenang dan waspada 

5 Tips Menerapkan Sikap Bijak dalam Keseharianilustrasi orang duduk merenung (pexels.com/Engin Akyurt)

Jika dipikir-pikir lagi, sikap bijak saja tidak cukup jika tidak didukung dengan sikap positif lainnya. Ada baiknya sikap bijak dibarengi dengan sikap tenang dan waspada. Mengapa kedua sikap tersebut penting dan turut membantu?

Ya, dengan bersikap tenang seseorang akan bisa lebih jernih dalam melihat kondisi maupun permasalahan yang ada. Begitu juga halnya dengan sikap waspada, sikap ini akan mengingatkan diri untuk lebih berhati-hati . Sehingga tampak jelas kalau kedua sikap tersebut dapat membantu seseorang lebih bijak dalam bertindak, berbicara maupun saat membuat suatu keputusan

2. Berlatih untuk menjadi pendengar yang baik

5 Tips Menerapkan Sikap Bijak dalam Keseharianilustrasi sedang berdiskusi (pexels.com/Diva Plavalaguna)

Seseorang yang bijak tentu tahu kapan harus berbicara dan kapan tidak. Tak hanya itu, ia tahu bahwa menjadi pendengar yang baik juga salah satu kunci penting dalam menerapkan sikap bijak. Lalu apa sih hubungan antara sikap bijak dengan menjadi pendengar yang baik?

Nah, lebih banyak mendengar daripada berbicara akan membuatmu menyaring terlebih dahulu seluruh informasi yang kamu terima. Jika sudah begitu, kamu pun akan memahami ulang informasi yang ada dengan lebih saksama. Ini artinya dirimu juga telah berusaha bersikap bijak dengan lebih sabar dan tidak tergesa-gesa.

Baca Juga: 5 Tips Bijak Bergaul dengan Rekan Kerja, Tetap Jaga Profesionalitas

3. Berpikir dengan cermat sebelum melakukan sesuatu

5 Tips Menerapkan Sikap Bijak dalam Keseharianilustrasi berpikir (pexels.com/Andrea Piacquadio)
dm-player

Terburu-buru saat membuat suatu keputusan pada umumnya tidak akan menghasilkan sesuatu yang baik. Ini tentu bukan sikap bijak yang bisa diterapkan ya, sehingga ada baiknya bagimu untuk berpikir dengan matang dan cermat sebelum melakukan sesuatu.

Pikirkan ulang semua kemungkinan dan akibat yang bisa dihasilkan dari keputusan tersebut. Memikirkan ulang bukan untuk membuat diri cemas akan keputusan tersebut melainkan lebih hati-hati dan waspada sebelum bertindak. Dengan begitu diharapkan hasil dari keputusan tersebut akan jauh lebih baik dan tepat.

4. Membangun kebiasaan bersyukur

5 Tips Menerapkan Sikap Bijak dalam Keseharianilustrasi orang tersenyum (pexels.com/Katii Bishop)

Sebaiknya sadari juga bahwa sikap bijak akan lebih mudah diterapkan kalau diri senantiasa bersyukur. Jika sehari-hari sudah terlalu sering mengeluh, tentu ini tidak dapat dikatakan sebagai sikap yang bijak, 'kan?

Mengeluh dalam batas tertentu memang dapat dikatakan wajar, namun jika sudah berlebihan tentu akan berdampak negatif, lho, bagi kehidupanmu. Oleh karena itu, pribadi yang bijak tidak akan terus berlarut-larut dalam keluh kesah. Sebaliknya, mereka akan fokus pada solusi dan hal-hal yang lebih bermanfaat.

5. Mengarahkan fokus pikiran dengan baik

5 Tips Menerapkan Sikap Bijak dalam Keseharianilustrasi sedang berpikir (pexels.com/SHVETS production)

Berbicara soal sikap bijak tak akan jauh-jauh dari cara seseorang mengendalikan pikirannya. Mereka yang bijak tahu bahwa pikiran perlu dikendalikan dengan baik agar berpotensi membawa hal yang baik pula dalam kehidupannya.

Oleh karena itu fokus dari pikiran sehari-hari sangatlah perlu diperhatikan. Coba perhatikan lagi selama ini arah fokus pikiranmu sudah tepat belum? Apakah sudah fokus pada hal-hal penting yang bisa membuat diri lebih berkembang atau tidak? Dengan menjawab pertanyaan ini kamu bisa mulai mengerti tentang pentingnya menjaga kualitas pikiran.

Memang perlu diakui kalau menerapkan sikap bijak tidak bisa hanya dalam waktu singkat. Mungkin perlu waktu yang tidak sebentar jika ingin membiasakannya dalam kehidupan sehari-hari. Tapi yakinlah kalau sikap bijak yang telah dipahami dan diterapkan dengan sungguh-sungguh akan membawa segenap manfaat bagi dirimu.

Baca Juga: Bijaksana, 5 Tanda Ini Buktikan Kamu Telah Bertumbuh  

Frederick K Photo Verified Writer Frederick K

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya