Inspiratif! 5 Quote Indra Sjafri Ini Bisa Jadi Penunjuk Arah Sukses

#ANGPOIN Nomor lima wajib jadi prioritas

Keberhasilan Tim nasional Indonesia U-22 menjadi juara turnamen Piala AFF U-22 2019 yang digelar di Kamboja, Selasa (26/2/2019), tidak lepas dari tangan dingin sang pelatih Indra Sjafri. Pelatih berusia 56 tahun ini berhasil menjadikan Timnas U-22 yang awalnya tidak diperhitungkan, tampil sebagai juara untuk kali pertama di turnamen level ini.

Ini kali kedua, Indra Sjafri membawa tim muda Indonesia juara. Pada tahun 2013 lalu, Indra juga berhasil membawa Timnas U-19 era Evan Dimas dkk juara di Sidoarjo. Nah, selain jago meracik strategi, Indra juga piawai memotivasi pemain-pemainnya. Kemampuan memotivasi itu terbaca dari tulisan-tulisan Indra di akun Instagramnya. Berikut beberapa kutipan Indra yang menginspirasi.      

1. Tak penting seberapa sering Anda terjatuh, yang penting seberapa cepat Anda mampu bangkit

Inspiratif! 5 Quote Indra Sjafri Ini Bisa Jadi Penunjuk Arah Suksestwitter.com/indra_sjafri

Keberhasilan membawa Timnas U-22 sebagai juara membuktikan kapasitas Indra Sjafri sebagai pelatih “spesialis juara”. Namun, meski identik dengan gelar juara, tetapi pelatih berdarah Minang ini tidak selalu sukses. Dia juga pernah mencicipi pahitnya gagal.

Tahun 2014 lalu, setelah membawa Timnas U-19 juara di Piala AFF U-19, dia tak mampu membawa Evan Dimas dan kawan-kawan memenuhi target di putaran final Kejuaraan AFC U-19 2014 yang digelar di Myanmar. Indonesia gagal lolos ke Piala Dunia U-20 FIFA 2015. Imbasnya, dia diberhentikan oleh PSSI pada November 2014 silam. Keputusan PSSI tersebut sempat disesalkan masyarakat Indonesia.

Toh, kegagalan itu tidak membuatnya menyerah. Dia juga terus meratapi kegagalan. Sebaliknya, Indra mampu move on. Seperti tulisannya di akun Instagramnya, pada 1 Februari lalu, “Tak penting seberapa sering Anda terjatuh, yang penting seberapa cepat Anda mampu bangkit”.

Dalam tulisan lainnya, Indra juga menuliskan kalimat memotivasi “Hidup Penuh dengan Perjuangan. Untuk Melewati Segala Rintangan, Kita Butuh Semangat. Semangat Untuk Terus Maju dan Meraih Masa Depan. Kalau Dulu Semangat Saya Padam, Mungkin Saya Gakbisa Menjadi Seperti Sekarang. Jadi, Ayo! Terus Kobarkan Semangat Kita. Karena Semangat Indonesia, Semangat Emas” yang ia tulis pada 14 November silam.

2. Berguna bagi banyak orang dengan kemampuan yang dimiliki

Inspiratif! 5 Quote Indra Sjafri Ini Bisa Jadi Penunjuk Arah Suksestwitter.com/indra_sjafri

Tidak perlu menjadi orang dengan kemampuan extraordinary bila ingin berguna bagi sesama. Setiap kita bisa memberikan kemanfaatan kepada orang lain dengan kemampuan yang kita miliki. Indra Sjafri membuktikan, melalui kemampuannya dalam melatih di sepak bola, dia telah memberikan kemanfaatan kepada banyak orang bahkan negara.

Anak-anak muda yang pernah merasakan sentuhan kepelatihan Indra Sjafri, termasuk juga motivasi-motivasi yang dia berikan lantas kini tumbuh menjadi pemain matang yang ikut mengharumkan nama bangsa, minimal menjadi kebanggaan dan tulang punggung keluarganya, menjadi bukti betapa Indra telah berguna bagi banyak orang.

Seperti tulisan di akun Twitter-nya, @indra_sjafri, pada 2 Februari lalu yang bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke-56 tahun. Indra menulis begini "Keberkahan dalam umur adalah karunia. Ya, Allah, berikanlah karunia itu kepadaku. Sehingga masih ada waktu untukku untuk membahagiakan mereka yang menyayangiku dan berguna bagi banyak orang, bangsa dan agama”.

Baca Juga: Hidup Harus Optimis, Ini 7 Quotes Inspiratif di Film Christopher Robin

3. Jangan pernah berhenti belajar, karena belajar akan membantu kita mendapatkan solusi

dm-player
Inspiratif! 5 Quote Indra Sjafri Ini Bisa Jadi Penunjuk Arah Suksestwitter.com/indra_sjafri

Bila berjalan-jalan menelusuri akun Instagram Indra Sjafri, kita akan memiliki satu kesimpulan bahwa pelatih yang identik dengan kumis dan wajah kalem kharismatik ini tidak pernah bosan untuk terus belajar.

Selain rajin mengikuti kursus kepelatihan di Eropa, Indra juga acapkali tampil sebagai pembicara untuk berbagi wawasan dan membagikan semangat tentang sepak bola. Karena terus belajar, tidak mengherankan bila dia semakin kaya strategi. Terbukti di Piala AFF-U22, Indra acapkali berani melakukan “perjudian” dengan mengganti pemain yan terbukti hasilnya bagus untuk tim.

Terkait semangat untuk terus belajar ini, di akun Instagramnya pada 2 Desember 2018 lalu, Indra pernah menulis begini: “Belajar Akan Membantu Kita Mendapatkan Solusi. Janganlah Pernah Menyerah Ketika Anda Masih Mampu Berusaha Lagi. Tidak Ada Kata Berakhir Sampai Anda Berhenti Mencoba. 

Sehari sebelumnya, Indra juga menyebut tentang pentingnya belajar. “Orang bijak belajar ketika mereka bisa. Orang bodoh belajar ketika mereka terpaksa. Semakin awal kau memulai pekerjaan, semakin awal pula kau akan melihat hasilnya. Fokuslah menjadi produktif, bukan sekadar sibuk saja. Kau tak bisa mempelajari kegelapan kalau kau membanjirinya dengan cahaya.”

4. Sepak bola itu bersahabat, damai dan juga kompetitif

Inspiratif! 5 Quote Indra Sjafri Ini Bisa Jadi Penunjuk Arah Suksestwitter.com/indra_sjafri

Sebagai pelatih, Indra Sjafri tidak hanya menangani urusan yang berkaitan dengan sepak bola. Indra tidak sekadar menjejali anak asuhnya dengan wawasan seputar taktik dan pendekatan bermain bola di lapangan. Lebih dari itu, dia juga memoles mental dan mengajari anak asuhnya tentang pentingnay bersikap baik di lapangan.

Bagi Indra, sepak bola itu bukan hanya tentang meraih kemenangan. Namun, dia  juga mengajari anak-anak asuhnya untuk bersikap fair. Seperti di tulisannya di akun Twitter-nya pada 26 Februari lalu, bahwa “Sepak bola itu bersahabat, damai dan juga kompetitif”. Tulisan itu sarat makna karena ditulis jelang timnas menghadapi Malaysia yang selama ini dianggap musuh bebuyutan di lapangan. Toh, respek tetap harus dikedepankan.

Pola pendekatan mental ala Indra Sjafri itulah yang rupanya berhasil mengubah Marinus Wanewar. Penyerang berbadan gempal asal Papua yang dulunya mudah tersulut emosinya, kini telah menjadi ‘anak baik’. Hasilnya, selama turnamen Piala AFF U-22, Marinus bermain cool, tidak mudah emosi meski diprovokasi lawan dan berhasil menjadi top skor turnamen dengan raihan tiga gol.

5. Tidak pernah melupakan jasa-jasa ibunya

Inspiratif! 5 Quote Indra Sjafri Ini Bisa Jadi Penunjuk Arah Sukseswww.instagram.com/indrasjafri_coach

Indra sosok yang sangat menyayangi ibunya. Dia tidak pernah melupakan jasa-jasa ibunya yang telah tiada. Baginya, ibunya adalah sosok yang istimewa. Indra meyakini bahwa kesuksesan yang diraihnya sekarang, merupakan hasil dari perjuangan ibunya baik berupa ikhtiar maupun doa.

Gambaran betapa sayangnya Indra pada sosok ibunya, ia sampaikan di akun Twitternya pada peringatan Hari Ibu, 22 Desember 2018 lalu. Dia menulis kalimat begini, “Aku tidak bisa cukup berterima kasih untuk semua yang telah ibu lakukan untukku. Ataz izin Allah, aku adalah diriku hari ini hanya karena ibu. Semoga harimu di sana menjadi istimewa seperti dirimu”. Cuitan tersebut telah mendapatkan lebih dari 6000 like netizen.

Indra Sjafri memang sosok yang menginspirasi. Bukan hanya kesuksesannya di lapangan, tetapi juga pendekatan yang dia lakukan kepada pemain dan caranya dalam membagikan semangat positif sepak bola kepada masyarakat.

Baca Juga: 10 Quotes Inspiratif 'You Are A Badass' yang Bisa Mengubah Hidupmu

Hadi Santoso Photo Verified Writer Hadi Santoso

cinta menulis seperti mencintai sepak bola dan bulutangkis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya