Catat, Ini 6 Alasan Leader Harus Bisa Jadi Pendengar yang Baik!

Semua orang harus mau mendengar

Ditunjuk untuk memimpin beberapa orang di bawahmu mengharuskan kamu untuk memiliki strategi terbaik untuk mencapai apa yang menjadi tujuanmu dengan lebih efektif.

Salah satu keterampilan penting dalam leadership adalah kemampuan untuk mendengar. Karena tidak semua orang bersedia untuk mendengarkan orang lain. Simak alasan kenapa menjadi seorang leader harus memiliki kemampuan mendengar yang baik.

1. Daripada menolak mentah-mentah, lebih baik gali informasi

Catat, Ini 6 Alasan Leader Harus Bisa Jadi Pendengar yang Baik!imdb.com

Saat terjadi perselisihan atau konflik kecil dimana kamu memiliki perbedaan tentang sesuatu, daripada langsung menolak pendapat orang lain akan lebih baik kalau kamu menanyakan dan menggali lebih banyak informasi. Untuk kemudian bisa kamu analisis masing-masing yang terbaik.

2. Dengan mau mendengar akan membuat kamu lebih dipercaya oleh orang lain termasuk bawahan

Catat, Ini 6 Alasan Leader Harus Bisa Jadi Pendengar yang Baik!imdb.com/

Saat menjadi seorang pemimpin, bukan berarti kamu adalah orang yang paling berkuasa dan paling benar. Masih ada orang lain yang menjadi rekan kerjamu dan berhak memberikanmu masukan.

Dengan kamu mau mendengar, mereka akan merasa dihargai dan akan membuat mereka lebih mempercayai kamu sebagai atasan. Dengan begitu, mereka pun akan enjoy saat bekerja denganmu.

Baca Juga: Berjiwa Pemimpin, 5 Jenis Pekerjaan Ini Pas Banget untuk Orang ESTJ

3. Mendengar membuat kamu akan terus belajar

Catat, Ini 6 Alasan Leader Harus Bisa Jadi Pendengar yang Baik!imdb.com
dm-player

Mendengar berarti kamu mau memperbaiki hal yang kurang baik, dan itu berarti dengan mendengar kamu akan mau untuk terus belajar. Dengan memiliki kemampuan ini, semakin hari akan membuat kamu menjadi pribadi yang semakin baik dalam mengambil keputusan.

4. Kalau kamu ingin didengarkan kamu juga harus mau mendengar

Catat, Ini 6 Alasan Leader Harus Bisa Jadi Pendengar yang Baik!imdb.com

Setiap orang akan merasa dihargai saat mereka didengarkan. Kalau kamu menginginkan hal tersebut terjadi padamu, kamu juga harus mau sepenuhnya mendengarkan orang lain untuk menunjukkan perhatianmu kepada mereka. Karena sebagai leader mau gak mau kamu harus bisa merepress egomu yang terkadang memuncak.

5. Kamu dikelilingi oleh orang yang apa adanya

Catat, Ini 6 Alasan Leader Harus Bisa Jadi Pendengar yang Baik!imdb.com

Sadar gak sadar ternyata dengan kemampuan mendengarkanmu ini membuat kamu dikelilingi oleh orang yang terbuka dan apa adanya. Karena kamu mau mendengar, mereka tidak akan sungkan untuk mengatakan apapun yang ada di kepala mereka. Hal ini akan memudahkan cara bekerjamu dan bisa jadi kamu akan terhindar dari orang yang membicarakanmu di belakang.

6. Dengan mendengar kamu akan mendapat banyak hal yang mungkin belum kamu ketahui

Catat, Ini 6 Alasan Leader Harus Bisa Jadi Pendengar yang Baik!imdb.com

Mau tidak mau kamu harus mengakuinya, bahwa setiap orang memiliki kemampuan yang terbatas sehingga mereka harus mau mendengarkan orang lain untuk mendapat berbagai insight yang belum tentu kamu ketahui. Selain itu, lambat laun juga akan membuat kamu lebih bijaksana dalam melangkah.

Itulah alasan logis kenapa leader harus mau mendengar. Karena biasanya manusia hanya mau mendengar apa yang ingin mereka dengar, bukan apa yang seharusnya mereka dengar. Semoga harimu menyenangkan!

Baca Juga: Jika Kamu Punya 8 Karakter Ini, Calon Pemimpin Hebat Masa Depan Nih! 

Daisy Photo Verified Writer Daisy

Sky doesn't explain itself high

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya