6 Tips Biar Kamu Gak Mudah Dimanfaatkan Orang Lain 

Berbuat baik tanpa perlu merugikan diri sendiri

Siapa yang tidak ingin mendapat perlakuan baik? Kamu juga tentu ingin berlaku baik dan diperlakukan baik oleh orang lain. Namun, hal itu tidak serta merta membuat kamu membiarkan dirimu dimanfaatkan.

Hidup dengan sering dimanfaatkan oleh orang lain tentu amat melelahkan. Bukan hanya lelah fisik, tetapi juga mental. Maka, kamu perlu tegas pada dirimu sendiri agar dapat menjalani kehidupan sesuai dengan prinsip serta value yang kamu pegang. Nah, berikut ada sederet tips agar kamu gak mudah dimanfaatkan orang lain.

1. Jangan selalu jadi gak enakan

6 Tips Biar Kamu Gak Mudah Dimanfaatkan Orang Lain ilustrasi orang bercerita (unsplash.com/kevin laminto)

Berbuat baik kepada orang lain memang menjadi suatu hal yang positif dan dapat memberikan energi. Kebaikan yang kita berikan juga kerap kembali kepada diri kita sendiri. Artinya, dengan berbuat baik, kita akan memperoleh hal-hal yang baik pula.

Namun, hal tersebut bukan berarti kamu selalu menerima apa pun permintaan atau bantuan orang lain hanya karena merasa gak enak ketika menolaknya. Selalu bersikap gak enakan justru bisa membuatmu lelah. Pahami bahwa kamu memiliki prioritas dan berhak mengambil keputusan sendiri.

Baca Juga: 6 Cara Merasakan Kehangatan dalam Hubungan Sosial

2. Berhenti selalu berkata ‘iya’

6 Tips Biar Kamu Gak Mudah Dimanfaatkan Orang Lain ilustrasi orang mengobrol (unsplash.com/Kenan Buhic)

Poin kedua ini tidak jauh berbeda dari poin pertama. Barangkali, kamu selalu mengiyakan ajakan ataupun permintaan dari orang lain. Hal tersebut kemudian membuat kamu sulit untuk berkata tidak.

Kalau kamu memang tidak ingin menerima ajakan ataupun permintaan tersebut, tolaklah secara baik. Pahami dirimu dan perasaanmu. Ingat bahwa kamu berkuasa untuk memilih dan menetapkan pilihan. Jadi, menolak bukan suatu hal yang salah apalagi dilarang.

3. Berhenti jadi people pleaser

6 Tips Biar Kamu Gak Mudah Dimanfaatkan Orang Lain ilustrasi orang yang sedang bercerita (unsplash.com/Eddy Billard)

Istilah people pleaser merujuk pada seseorang yang memiliki keinginan kuat untuk menyenangkan orang lain. Umumnya, people pleaser memprioritaskan kepentingan orang lain daripada dirinya sendiri. Mereka juga bahkan tidak masalah mampu menyenangkan orang lain dengan merugikan dirinya sendiri.

dm-player

Tanpa disadari, people pleaser membiarkan dirinya dimanfaatkan oleh orang lain. Oleh karena itu, untuk bisa menghindari hal tersebut, kamu perlu berhenti jadi people pleaser. Jika terus menerus dilakukan, kamu akan merasa lelah fisik maupun mental.

Coba tanamkan pola pikir untuk dapat menjaga dirimu sendiri. Selain itu, pahami bahwa dirimu adalah prioritas dalam menjalani kehidupanmu sendiri. Kamu juga harus memahami bahwa kamu tidak bisa menyenangkan semua orang dan membuat orang lain menyukaimu.

4. Tetapkan boundaries

6 Tips Biar Kamu Gak Mudah Dimanfaatkan Orang Lain ilustrasi orang tersenyum (unsplash.com/Bart LaRue)

Kalau kamu merasa tidak dihargai, memberikan terlalu banyak suatu hal, dan merasa powerless ketika berada di situasi maupun lingkungan tertentu, bisa saja hal tersebut terjadi karena kamu mengizinkan dirimu diperlakukan demikian. Oleh karena itu, penting bagi kamu menetapkan boundaries atau batasan sehingga kamu dapat menjalani kehidupan secara normal dan selaras dengan nilai yang kamu pegang.

Boundaries itu layaknya rumah yang memiliki pagar dan ruangan-ruangan tertentu. Dengan boundaries, kamu dapat melindungi dirimu sendiri dari hal-hal yang tidak kamu inginkan masuk ke dalam rumahmu. Coba tetapkan boundaries sehingga kamu bisa menentukan hal-hal apa yang dapat diterima atau tidak, apa yang bisa ditolerir atau tidak, dan lain sebagainya.

5. Pahami apa yang kamu butuhkan dan yang tidak

6 Tips Biar Kamu Gak Mudah Dimanfaatkan Orang Lain ilustrasi refleksi diri (unsplash.com/Laurenz Kleinheider)

Memahami diri sendiri adalah hal yang penting agar kita tidak melukai diri sendiri. Kamu bisa merenungi apa yang sebenarnya kamu butuhkan dan yang tidak kamu butuhkan. Pun merenungi apa kelebihan dan kekuranganmu. Kalau kamu sudah mengetahui hal tersebut, kamu akan mudah mengambil keputusan dalam hidup, termasuk keputusan dalam mengambil peran di lingkungan sosial sehingga bisa bekerja sewajarnya saja.

6. Menghormati orang lain

6 Tips Biar Kamu Gak Mudah Dimanfaatkan Orang Lain ilustrasi bertetangga (pexels.com/RODNAE Productions)

Nasihat lama mengatakan bahwa ketika kamu ingin dihormati oleh orang lain, maka hormatilah orang lain terlebih dahulu. Berusahalah untuk senantiasa menghargai dan menghormati orang lain. Dengan begitu, orang lain akan cenderung melakukan hal yang sama sebagaimana kamu memperlakukannya.

Menghormati orang lain adalah sikap yang terpuji dan merupakan kebaikan akhlak. Sikap tersebut mampu memunculkan rasa segan. Orang lain pun tidak akan bertindak sesukanya ataupun semaunya terhadapmu.

Berbuat baik memang baik, tetapi kamu perlu memprioritaskan dirimu sendiri dan membuat batasan dirimu. Bukan berarti kamu egois karena memprioritaskan dengan mementingkan itu berbeda, ya!

Baca Juga: 4 Keuntungan Menjadi Orang yang Sabar, Bikin Sehat dan Bahagia

Riani Shr Photo Verified Writer Riani Shr

Menulis adalah salah satu upaya menyembuhkan yang ampuh.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya