5 Inspirasi Dekorasi Rumah yang Cocok untuk Hari Tua, Tenteram!

Ruang untuk hari tua haruslah nyaman untuk ditempati

Setiap orang biasanya memiliki impian tersendiri untuk memiliki rumah ideal yang akan digunakan untuk hari tuanya nanti. Secara lokasinya juga akan berbeda-beda dan mayoritas terletak di kawasan pedesaan yang nyaman, asri, dan memiliki kualitas udara yang menyegarkan.

Biasanya, pemilihan mengenai rumah ideal juga sering disesuaikan dengan penataan rumah itu sendiri, sehingga harus benar-benar dipertimbangkan agar dapat memperoleh kenyamanan yang maksimal. Oleh sebab itu, beberapa hal berikut ini mungkin bisa menjadi referensi menarik dalam menata rumah untuk masa tua nanti.

1. Kamar tidur

5 Inspirasi Dekorasi Rumah yang Cocok untuk Hari Tua, Tenteram!ilustrasi kamar (unsplash.com/@markchamps21)

Penataan pertama yang bisa kamu lakukan pada rumah masa tuamu adalah dengan membuat kamar tidur sendiri. Penataan kamar tidur sangat penting karena bagaimana pun juga akan menjadi tempat untukmu dalam beristirahat di rumah, sehingga jangan ditata sembarangan.

Mode rustic untuk kamar tidur pilihanmu tentu bisa memberikan kesan nyaman tersendiri, apalagi dengan memilih dominasi material wooden sebagai pilihan utama. Tak heran rasanya apabila kamar tidur dengan model seperti ini terasa nyaman untuk ditempati nantinya.

2. Ruang keluarga

5 Inspirasi Dekorasi Rumah yang Cocok untuk Hari Tua, Tenteram!ilustrasi perapian (unsplash.com/@zacgudakov)

Pemilihan ruang keluarga harus pula disesuaikan dengan kenyamanan yang diinginkan masing-masing, termasuk dalam pemilihan furnitur yang dipilih. Penataan ruangan ini penting karena ruang keluarga sering digunakan untuk berkumpul dengan anggota keluarga yang lainnya.

Kamu bisa memilih sofa kecil yang dirasa empuk dan nyaman, serta memadukannya dengan perapian, lemari, hingga televisi untuk menonton. Semuanya akan membuat suasana ruang keluargamu menjadi lebih nyaman.

Baca Juga: Coba DIY Dekorasi untuk Rumah? Perhatikan 5 Hal Berikut Agar Optimal!

3. Perapian

dm-player
5 Inspirasi Dekorasi Rumah yang Cocok untuk Hari Tua, Tenteram!ilustrasi perapian (unsplash.com/@timothyeberly)

Jika kamu memiliki rencana untuk menetap di luar negeri dengan empat musim, tentu akan lebih nyaman apabila memiliki perapian di rumah. Memilih perapian di rumah sebetulnya bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing, termasuk dalam pemilihan material yang akan digunakan.

Kamu bisa menggunakan konsep rustic dengan dominasi material bebatuan yang cukup menarik, serta ada pula rak yang digunakan untuk menata buku bacaan. Ruang perapian ini sebetulnya bisa pula dijadikan tempat untuk bersantai agar aktivitasmu di rumah pun terasa lebih nyaman.

4. Ruang makan

5 Inspirasi Dekorasi Rumah yang Cocok untuk Hari Tua, Tenteram!ilustrasi langit-langit rumah (unsplash.com/@rhweht)

Menikmati masa tua dengan keluarga tercinta tentu menjadi impian bagi semua orang, sehingga rumah yang dimiliki juga harus nyaman agar anggota keluarga dapat menikmati segala momen yang ada di dalamnya. Salah satunya adalah dengan menata ruang makan senyaman mungkin.

Penataan ruang makan ini sangat penting karena biasanya digunakan untuk berkumpul dengan anggota keluarga lainnya. Selain itu, cobalah menata ruang makan dengan akses cahaya yang lebih luas untuk membuatnya lebih nyaman dan tak mudah lembap, sehingga jamur pun tak akan muncul.

5. Kamar mandi

5 Inspirasi Dekorasi Rumah yang Cocok untuk Hari Tua, Tenteram!ilustrasi kamar mandi (unsplash.com/@backbone_visuals)

Bagian terpenting dari rumah untuk masa tua adalah kamar mandinya karena sering kali di usia tua banyak orang yang kesulitan untuk pergi ke kamar mandi. Bagaimana pun juga penataan kamar mandi ini penting untuk memberikan rasa nyaman tersendiri, sehingga bisa digunakan di masa tua.

Kamu mungkin bisa memilih material yang tepat, misalnya dengan memilih bagian lantai yang tak mudah licin agar nyaman dan tak menyebabkan terpeleset. Selain itu, pemilihan furnitur seperti bathup, kloset, wastafel, dan lain sebagainya sangat dibutuhkan untuk membuat kamar mandi ini terasa sangat nyaman.

Berbagai refrerensi di atas bisa dicoba untuk mendekorasi rumah masa tuamu nanti. Dengan demikian, maka rumah tersebut akan sangat nyaman untuk ditempati di masa tuamu nanti. Tertarik menjadi referensi untuk rumah masa tuamu nanti?

Baca Juga: 5 Ide Dekorasi Rumah Bertema Sukulen, Ada Pajangan Bentuk Kaktus, Lho

Jamilah Photo Verified Writer Jamilah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya