Mereka yang Insecure dalam Penampilan Biasanya Punya 5 Kesamaan Ini

Your physical appearance doesn’t define your worth!

Perasaan rendah diri atau insecure bisa terjadi pada siapa pun dan di ranah apa pun. Ada yang merasa insecure dengan usianya karena dianggap terlalu muda atau terlalu tua. Ada pula yang merasa gak pede dengan kondisi finansial, dan yang kerap terjadi pada banyak orang, salah satunya merasa insecure terhadap penampilan fisik.

Di antara kamu mungkin sering mengeluh kenapa hidungmu gak semancung orang-orang, atau kenapa bentuk tubuhmu gak selangsing teman sekitar. Nah, perasaan rendah diri terhadap penampilan ini ternyata bisa berpengaruh pada perilaku sehari-hari, lho. Misalnya saja, kamu jadi suka banget dandan dan gak pede kalau keluar bare face.

Untuk mengecek apakah kamu termasuk ‘golongan’ orang-orang yang insecure terhadap penampilan atau enggak, ada baiknya kenali beberapa kesamaan berikut ini. Yuk, mari cek sama-sama.

Baca Juga: 8 Langkah buat Kamu yang Ingin Memperbaiki Penampilan, Tak Cuma Fisik

1. Overcompensating pada hal lain untuk menyembunyikan ketidakpercayaan diri

Mereka yang Insecure dalam Penampilan Biasanya Punya 5 Kesamaan Iniilustrasi perempuan merias diri (pexels.com/Jill Wellington)

Menjadi member gym dengan harga menguras kantong, membeli pakaian dengan harga selangit, tergila-gila dengan makanan sehat, ataupun selalu memilih riasan bold sebenarnya sah-sah saja. Yang perlu kamu telaah apakah pilihan-pilihan tersebut murni karena kamu suka atau sebenarnya kamu jadikan cara untuk menyembunyikan rasa insecure terhadap penampilan fisikmu.

Jika pilihan-pilihan tadi sudah sampai tahap memaksakan diri serta ketika semua itu gak kamu peroleh bisa bikin gak pede ataupun jadi stres, bisa jadi sinyal kuat kalau semua hal tadi cuma kamuflase supaya kamu merasa lebih secure. Sebagai contoh, seseorang yang selalu memakai riasan bold. Kalau pilihan ini bukan disebabkan perasaan insecure, maka saat gak memakai riasan pun gak masalah.

2. Senang mengurung diri

Mereka yang Insecure dalam Penampilan Biasanya Punya 5 Kesamaan Iniilustrasi pria menyendiri (unsplash.com/Andy Art)

Harus diakui, gak semua orang nyaman menjadi social butterfly. Ada pula yang menemukan kedamaian lewat menyendiri. Namun, kamu perlu waspada jika sering mengurung diri dan selalu menghindar berbagai aktivitas sosial.

Seseorang yang selalu melakukan inner critic terutama terhadap penampilan biasanya akan mencari jalan aman dengan menghindar bertemu banyak orang. Alasannya, supaya mereka gak ada kesempatan mengkritisi penampilanmu.

Sayangnya, kemungkinan besar situasi ini cuma ada di bayanganmu aja lho, alias overthinking. Yang bikin miris, semakin kamu memilih untuk mengurung diri maka kamu pun akan semakin insecure.

Untuk itu, coba deh sesekali lawan keinginan untuk menyendiri dan memilih berinteraksi dengan orang lain. Biasanya kamu akan sadar bahwa ternyata socializing gak seburuk itu, kok.

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Menjaga Penampilan dalam Sebuah Hubungan

3. Selalu mencari validasi

Mereka yang Insecure dalam Penampilan Biasanya Punya 5 Kesamaan Iniilustrasi fitting baju (pexels.com/Ron Lach)

“Aku keren gak pakai ini?”
“Badan aku gemukan gak sih?”
“Menurut kamu aku harus diet atau gak yah?”

Ciri lain dari seseorang yang gak pede dengan penampilan, yakni selalu mencari validasi dari orang sekitarnya demi merasa lebih baik. Pas giliran dipuji langsung bahagia, saat dikritik langsung kecewa luar biasa.

Nah, perilaku seperti ini gak sehat, lho. Kamu perlu sadar bahwa penampilanmu gak menentukan value atau worth kamu. Kalaupun misalnya ada orang lain yang selalu sibuk mengkritik penampilanmu, maka masalahnya bukan ada di kamu, melainkan dianya aja yang terlalu kepo dengan kehidupan orang lain.

4. Sering menghindari kontak mata

Mereka yang Insecure dalam Penampilan Biasanya Punya 5 Kesamaan Iniilustrasi menghindari kontak mata (pexels.com/furkanfdemir)

Mereka yang punya masalah dengan insecurity biasanya sering menghindari kontak mata saat berkomunikasi. Hal ini disebabkan rasa kekhawatiran kalau lawan bicara akan menghakimi, sehingga mereka mencegahnya dengan menghindari menatap lawan bicara.

Coba deh lawan perasaan negatif ini dengan memberanikan diri menatap lawan bicara saat sedang berkomunikasi. Mungkin awalnya gak nyaman, tapi jika terus dilakukan lama-lama kamu akan terbiasa juga.

5. Sering membandingkan diri dengan orang lain

Mereka yang Insecure dalam Penampilan Biasanya Punya 5 Kesamaan Iniilustrasi perempuan bercermin (pexels.com/Min An)

Sangatlah manusiawi kalau kamu kagum dengan orang lain yang dinilai punya penampilan fisik lebih ideal. Rasa-rasanya semua orang pernah mengalaminya. Namun, kamu perlu berhati-hati jika kekaguman ini berubah jadi rasa iri dan punya kebiasaan membanding-bandingkan diri. Apalagi sampai bikin kamu jadi gak pede atau malah benci dengan fisik kamu sendiri.

Ingat lho, setiap orang diciptakan Tuhan dengan keunikan masing-masing. Bahkan yang kembar identik pun pasti ada perbedaannya. Jadi, jangan membebani diri dengan selalu ngebandingin diri sendiri dengan orang lain, ya.

Jika dipikir-pikir, rasa insecure umumnya disebabkan penilaian terhadap diri sendiri yang buruk. Maka itu, hal paling penting agar kamu gak lagi merasa insecure terhadap penampilan adalah dengan menilai lebih objektif dan positif pada diri sendiri. Jangan jahat sama diri sendiri, ah!

Baca Juga: 5 Alasan untuk Berhenti Gunakan Penampilan Orang sebagai Candaan

L A L A Photo Verified Writer L A L A

Warga Jakarta, dah itu aja.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya