6 Tips Menikmati Hidup Secara Penuh, You Only Live Once!

Hidup hanya sekali, jadi maksimalkan!

Di antara kamu mungkin pernah berpikir bahwa orang lain tidak bisa memahami rasa sakit yang sedang kamu alami saat melihat hidup mereka yang tampak bahagia. Namun, sadar gak sih, bahwa di balik senyum orang-orang yang kamu anggap hidupnya jauh lebih baik ternyata juga pernah alami hal sama. Mereka pun mengalami rasa sakit, penyesalan, kekecewaan, dan berbagai pengalaman negatif lainnya.

Seseorang bisa menjadi bahagia karena punya keberanian untuk melewati semua pengalaman tak menyenangkan itu. Artinya, kamu pun bisa memiliki kehidupan yang juga bahagia dan menjalani hari secara penuh.

Hidup hanya sekali, jadi memang penting untuk memaksimalkan waktu yang kamu punya agar hidup bisa dinikmati sepenuhnya. Gimana caranya? Ada beberapa tips di bawah ini yang bisa kamu praktikkan.

1. Tentukan apa yang menurut kamu penting

6 Tips Menikmati Hidup Secara Penuh, You Only Live Once!ilustrasi menulis (pexels.com/Marcus Aurelius)

Baik itu memasak dan mengurus anak-anak seharian, membangun bisnis atau karier, menulis satu artikel setiap hari di blog pribadi, apa pun itu tentukan bagaimana kamu akan menghabiskan waktumu secara maksimal. Lakukan apa yang bisa bikin kamu bahagia dan punya alasan untuk bangun tiap hari dengan penuh semangat.

Jika ada orang sekitarmu yang punya pendapat lain, gak masalah dijadikan masukan dan pertimbangan. Tapi, soal keputusan terakhir tetaplah kamu penentunya, karena yang jalani tiap momen hidup kamu ya kamu sendiri.

2. Lebih berani untuk ambil risiko

6 Tips Menikmati Hidup Secara Penuh, You Only Live Once!ilustrasi mendaki gunung (pexels.com/Nina Uhlikova)

Berani ambil risiko untuk keluar dari zona nyaman gak mesti melibatkan sesuatu yang wow, lho. Perubahan kecil pun bisa sangat berarti untuk membuat hidupmu jadi berbeda dan pastinya bisa lebih dinikmati.

Sebagai contoh, mengiyakan saat ada teman yang mengajakmu kumpul-kumpul. Buat sebagian orang hal ini mungkin simpel. Tapi, bagi seorang yang pemalu, ataupun selama ini lebih nyaman untuk sendirian keputusan hangout dengan teman bisa jadi hal besar.

Jadi, coba sesekali jangan menolak saat diajak teman jalan bareng, ya. Hal kecil seperti ini juga bisa melatihmu untuk keluar dari zona nyaman.

3. Don’t compromise your value

6 Tips Menikmati Hidup Secara Penuh, You Only Live Once!ilustrasi suasana kerja (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Kalau ada sesuatu yang berlawanan dengan kata hati, jangan lakukan. Hindari berkompromi terhadap core value yang kamu pegang, karena konsekuensinya bikin hidup gak tenang dan penuh penyesalan. Lakukan apa yang menurut kamu benar meskipun bertentangan dengan opini mainstream.

4. Take action terhadap apa yang menurut kamu penting

6 Tips Menikmati Hidup Secara Penuh, You Only Live Once!ilustrasi pria di depan laptop (pexels.com/Mikhail Nilov)

Punya banyak ide brilian? Jangan cuma dipendam, tapi segera take action supaya bisa jadi kenyataan. Kalaupun ternyata gak berhasil, setidaknya bisa memberimu kepuasan karena sudah dapat dibuktikan bisa tidaknya. Mulai sekarang, cobalah less thinking, more doing.

5. Gak perlu mempermasalahkan hal gak begitu penting

6 Tips Menikmati Hidup Secara Penuh, You Only Live Once!ilustrasi santai (pexels.com/cottonbro)

Hidup ini isinya memang masalah. Akan tetapi, bukan berarti tiap masalah perlu direspons. Kamu perlu memilah mana masalah yang layak dijadikan perhatian, dan mana yang dianggap angin lalu aja. Dengan begitu, kehidupanmu jadi minim stres.

6. Don’t attach to outcomes

6 Tips Menikmati Hidup Secara Penuh, You Only Live Once!ilustrasi choose happy (pexels.com/Kristina Paukshtite)

Target itu penting, hanya saja kalau perhatianmu terlalu fokus pada hasil malah jadi kontraproduktif. Daripada hanya memikirkan hasil, cobalah lebih menikmati prosesnya. Anggap apa yang kamu jalani sebagai petualangan. Cara berpikir demikian selain bisa menghindarimu dari stres berlebih juga bikin hidup jadi lebih menarik untuk dijalani.

Belajar untuk menjalani hidup sepenuhnya merupakan langkah besar yang bisa menuntun kamu pada kebahagiaan serta pencapaian maksimal. Semoga beberapa poin di atas bisa membantumu menikmati hidup ini dan menjadikannya lebih bermakna. Selalu ingat, you only live once. Jadi, maksimalkan!

Baca Juga: 5 Zodiak yang Menikmati Kebahagiaan dari Hal Sederhana

L A L A Photo Verified Writer L A L A

Warga Jakarta, dah itu aja.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya