Abaikan 5 Orang Ini agar Kebahagiaanmu Lebih Terjaga

#IDNTimesLife Omongan mereka gak ada gunanya

Sekalipun kamu dikelilingi oleh banyak orang baik, bukan berarti yang usil sama sekali gak ada, kan? Meski jumlahnya sedikit, tingkah mereka bisa membuat hidupmu gak bahagia.

Memang sih, gak bisa juga buatmu sama sekali gak memikirkannya. Akan tetapi, paling gak kamu gak lantas sedih banget. Sayangi dirimu dengan gak terlalu memedulikan lima orang di bawah ini.

1. Orang yang bilang kamu gak bakal sukses

Abaikan 5 Orang Ini agar Kebahagiaanmu Lebih TerjagaIlustrasi kebahagiaan (unsplash.com/bayprayuda)

Orang begini sih, cuma modal omong kosong. Bagaimana gak? Orang dirinya saja belum tentu sukses. Artinya, dia bahkan gak tahu ke mana dan bagaimana harus mengarahkan hidupnya.

Jadi, sudah pasti prediksinya gak layak dipercaya. Dia mungkin cuma asal bicara atau memang punya niat bikin mentalmu down. Tunjukkan kalau kamu gak terpengaruh, ya!

2. Mantan yang mengkhianatimu

Abaikan 5 Orang Ini agar Kebahagiaanmu Lebih TerjagaIlustrasi seorang perempuan (unsplash.com/leirenestrong)

Mantan seperti ini memang sudah paling benar menjauh dari hidupmu. Kamu layak buat berpasangan dengan orang yang lebih setia, menghargai perasaanmu dan komitmen kalian.

Masa bodoh apa alasannya mengkhianatimu, yang jelas dia gak layak buat kamu kenang. Apalagi bikin kamu menangis berhari-hari. Sayang air matamu!

3. Orang yang berusaha bikin kamu marah dengan berbagai tingkahnya

Abaikan 5 Orang Ini agar Kebahagiaanmu Lebih TerjagaIlustrasi keseimbangan hidup (unsplash.com/adilsiraj92)
dm-player

Kalau orang begini terus diladeni, emosimu akan selalu gak kondusif. Padahal kalau kamu sering marah-marah, fokusmu pada pekerjaan pasti terganggu.

Begitu pula dengan kesehatanmu. Cuekin aja! Biar dia capek sendiri bertingkah sedemikian rupa dan gak berhasil menyulut emosimu.

Baca Juga: Sadari, Ini 5 Hal yang Membuat Kamu Selalu Didekati Toxic People

4. Orang yang menjelek-jelekkanmu

Abaikan 5 Orang Ini agar Kebahagiaanmu Lebih TerjagaIlustrasi ketiadaan beban (unsplash.com/taingo)

Mau dikubur di dalam tanah pun, batu biasa dengan batu mulia akan tetap berbeda. Maka kamu gak perlu terlalu khawatir citra dirimu di mata orang lain akan seketika rusak hanya karena ada yang suka menjelek-jelekkanmu.

Semua orang yang gak terlalu naif juga akan seketika paham bahwa orang yang doyan menjelek-jelekkan sebenarnya cuma sedang menunjukkan kualitas dirinya. Bukannya lebih baik malah pasti lebih buruk daripada kualitas dirimu.

5. Orang yang cuma ingin memanfaatkanmu

Abaikan 5 Orang Ini agar Kebahagiaanmu Lebih TerjagaIlustrasi seorang pria (unsplash.com/pandoratree766)

Kalau kamu sudah tahu seseorang mendekatimu cuma buat memanfaatkanmu, tinggalkan saja. Daripada kamu terus merasa terganggu, kan?

Atau, pura-pura saja gak kunjung mengerti maksudnya. Jika dia meminta sesuatu secara terang-terangan, langsung saja tolak atau katakan, "Gak deh. Kamu cuma mau memanfaatkanku, kan? Jangan kira aku gak tau."

Menjaga kebahagiaan memang gampang-gampang susah. Akan tetapi secara umum, kebahagiaanmu akan lebih stabil kalau kamu gak sibuk mengurusi lima orang di atas. Simpan kepedulianmu hanya buat orang yang tepat!

Baca Juga: 6 Tipe Orang Toxic yang Wajib Dihindari, Termasuk Fake People!

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya