5 Penyebab Tanggal Muda Serasa Tanggal Tua, Jangan Dibiarkan Terus

Ini waktunya untuk menata kembali keuanganmu

Pada umumnya, di tanggal muda, gaji kita masih banyak dan bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Akan tetapi, pada beberapa orang, tanggal muda akan terasa seperti tanggal tua sehingga stres pun melanda akibat dompet menipis.

Bahkan idealnya, sebisa mungkin justru gak ada istilah "tanggal tua" di aspek keuangan kita alias penghasilan mengalir terus sepanjang bulan. Atau setidaknya, ada perencanaan yang baik soal keuangan jadi kita tidak merasa kekuarangan.

Namun apa jadinya kalau masih tanggal muda malah pusing tujuh keliling memikirkan soal uang? Menyedihkan memang. Gak kebayang akan seperti apa nasibmu di akhir bulan nanti. Yuk, cari tahu kenapa bisa begini dan bagaimana solusinya!

1. Pembayaran gajimu mengalami keterlambatan atau pemotongan

5 Penyebab Tanggal Muda Serasa Tanggal Tua, Jangan Dibiarkan Terusilustrasi pegawai stres (pexels.com/olly)

Di masa pandemik begini, keterlambatan atau pemotongan gaji memang menjadi pil pahit yang harus ditelan banyak orang. Kamu gak perlu menyalahkan diri sendiri karena ini terjadi di luar kendalimu.

Jika keterlambatan pembayaran gaji terjadi hanya karena kendala sementara, kamu gak perlu cemas. Bulan-bulan lainnya kan, lancar. Namun bila kondisi keuangan di kantormu terus memburuk, ada baiknya kamu mulai mencari pekerjaan lain atau bikin usaha. Saat sesuatu yang buruk benar-benar terjadi alias kamu kehilangan pekerjaan, kamu gak terlalu lama dalam kondisi nol pendapatan.

Nah, jika kamu juga mengalami pemotongan gaji, pastikan apa sebabnya. Apabila keuangan perusahaan gak sehat, lakukan langkah seperti di atas. Akan tetapi jika kamu punya banyak pinjaman ke kantor, kamu harus belajar mencukupkan diri dengan penghasilanmu, ya!

2. Begitu cair, penghasilan langsung ludes buat bayar cicilan

5 Penyebab Tanggal Muda Serasa Tanggal Tua, Jangan Dibiarkan Terusilustrasi melihat daftar cicilan (pexels.com/michael-burrows)

Penyebab lain, penghasilan yang kamu dapatkan sebenarnya utuh dan tepat waktu. Hanya saja, cicilan yang harus kamu bayar banyak banget. Mulai dari rumah, kendaraan, sampai penggunaan kartu kredit yang berlebihan.

Padahal semuanya ada bunganya. Gak heran jika gajimu gak bertahan lama di dompet atau rekening. Makanya, batasi cicilanmu. Totalnya jangan melebihi 30 persen dari pendapatanmu.

Gampangnya, cicillah barang satu per satu. Kalau cicilan rumah belum lunas, jangan ambil cicilan mobil. Begitu pula sebaliknya. Dengan begitu, kamu tetap bisa menikmati indahnya momen gajian, kan?

Baca Juga: 10 Aksi Ngirit ala Warganet saat Tanggal Tua Ini Bikin Tepuk Jidat! 

dm-player

3. Di awal bulan belanjamu lebay, sampai lupa masih ada 29 hari lagi

5 Penyebab Tanggal Muda Serasa Tanggal Tua, Jangan Dibiarkan Terusilustrasi belanja berlebihan (pexels.com/tim-douglas)

Kamu mungkin gak punya cicilan. Namun sehabis menerima gaji, tempat yang langsung kamu tuju ialah pusat perbelanjaan atau semalaman sibuk belanja online. Apa saja dibeli. Kamu gak lagi mengikuti daftar belanja bulanan. Pikirmu, "Mumpung ada uangnya". Akibatnya, saat uangmu belum habis, kamu terus belanja.

Padahal sekalipun barang-barang kebutuhan pokok gak ada yang terlewatkan, kamu juga gak tahu apa yang akan terjadi 29 hari ke depan. Pasti ada saja kebutuhan lain yang harus dibiayai, kan?

4. Penghasilan gak sebanding dengan jumlah tanggungan

5 Penyebab Tanggal Muda Serasa Tanggal Tua, Jangan Dibiarkan Terusilustrasi keluarga (pexels.com/daisy-anderson)

Apakah kamu sudah berkeluarga? Berapa jumlah anakmu? Apakah pasanganmu tidak bekerja? Apakah kamu juga masih harus membiayai orangtua dan mertua? Atau bahkan adik kandung maupun adik iparmu?

Jika anakmu banyak dan beberapa di antara pertanyaan itu kamu jawab "Iya", wajar kalau kamu menjadi terlalu sering bokek. Bahkan hal ini mungkin terjadi di tanggal muda saat gajimu baru ditransfer.

Bila kamu harus menyokong orangtua atau mertua, sebaiknya saudaramu dan saudara pasanganmu juga melakukan hal yang sama supaya bebanmu tak terlalu berat. Pasanganmu pun perlu membantumu mencari nafkah, begitu pula adik-adik yang sudah besar.

5. Mau gak mau harus membayar utang yang lama nunggak

5 Penyebab Tanggal Muda Serasa Tanggal Tua, Jangan Dibiarkan Terusilustrasi bayar utang (pexels.com/karolina-grabowska)

Ini konsekuensi dari berutang. Jadi, kamu gak boleh mengelak dari tanggung jawabmu membayarnya. Kamu harus ingat bahwa yang membutuhkan uang bukan cuma kamu.

Jangan sampai kamu menyulitkan hak orang yang pernah membantumu saat kamu mengalami kesulitan keuangan. Ambil pelajarannya untuk sebisa mungkin tak berutang, terlebih bila berbunga. Sebab, itu dapat memberatkanmu di kemudian hari. Apalagi utang berbunga tinggi hanya untuk keperluan konsumsi. Keuanganmu gak akan pernah sehat jika terus begini.

Mengelola keuangan memang kadang gak mudah. Namun dengan tips-tips dalam setiap penjelasan di atas, semoga senyummu bisa terus merekah sepanjang bulan karena gak stres lagi oleh masalah keuangan.

Baca Juga: 5 Dilema Keuangan yang Sering Dihadapi Milenial dan Gen Z

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya