5 Pelajaran Keuangan yang Harus Ditanamkan Millenial dalam Hidupnya

#GoodLife Pelajaran ini jarang diketahui banyak orang

Kebanyakan dari kita belajar dengan giat untuk mendapatkan nilai yang baik dan bisa mendapatkan pekerjaan berupah tinggi dengan tunjangan dan bonus yang besar. Kenyataannya banyak waktu yang dihabiskan untuk mempelajari hal-hal yang sebenarnya tidak kita dibutuhkan di kehidupan nyata. Sebagaian besar ilmu yang diajarkan adalah untuk keperluan profesional dalam membentuk seorang pekerja yang baik. Banyak lembaga pendidikan tidak mengajarkan prinsip dasar dan cara mengelola kekayaan yang kita punya atau peroleh. Padahal pengetahuan tentang pengelolaan keuangan adalah pengetahuan yang digunakan seumur hidup. Banyak orang yang tidak diajarkan untuk bisa melek secara finansial dan bahkan banyak dari kita yang sering salah kaprah dalam memandang dan mengelola keuangan, berikut beberapa di antaranya.

1. Cinta akan uang adalah akar dari segala kejahatan. Padahal justru kekurangan uang yang jadi akar dari segala kejahatan

5 Pelajaran Keuangan yang Harus Ditanamkan Millenial dalam Hidupnyaunsplash.com/Sharon McCutcheon

Terlalu serakah dalam mencari kekayaan atau uang memang gak baik guys. Tapi banyak juga orang-orang yang melakukan kejahatan karena terpaksa dan ingin mendapatkan uang. Oleh karena itu mulailah mencari uang dengan cara yang baik merupakan sesuatu yang penting bagi kita sehingga kita bisa memenuhi kebutuhan kita tanpa melakukan kejahatan.

2. Banyak yang ingin menjadi orang pandai dan cerdik sehingga bisa bekerja di perusahaan besar, padahal memiliki perusahaan yang besar dan memperkerjakan orang pandai dan cerdik adalah lebih baik

5 Pelajaran Keuangan yang Harus Ditanamkan Millenial dalam Hidupnyaunsplash.com

Menjadi karyawan perusahaan besar dan memiliki gaji yang tinggi memang sangat membanggakan, tetapi akan lebih membanggakan lagi apabila kita dapat mendirikan perusahaan sendiri. Kita bisa memperkerjakan orang-orang yang cerdas dan pandai di perusahaan kita sehingga perusahaan kita menjadi besar.

Baca Juga: Duh, Tren Keuangan di Kalangan Millennial Ini Bikin Galau!

3. Menabung vs berinvestasi

dm-player
5 Pelajaran Keuangan yang Harus Ditanamkan Millenial dalam Hidupnyaunsplash.com

Menabung merupakan cara yang baik dalam menghemat uang tetapi berinvestasi tidak hanya bisa menghemat melainkan juga mendapatkan keuntungan. Bahkan nilai uang yang naik turun bisa saja merugikan tabungan kita, beda dengan investasi yang nilainya tentu cenderung stabil bahkan lebih jika asetnya semakin bagus.

4. Saat kondisi sulit jangan jadi pesimis, jadilah optimis

5 Pelajaran Keuangan yang Harus Ditanamkan Millenial dalam Hidupnyaunsplash.com

Kebanyakan dari kita mudah sekali putus asa ketika terjatuh atau mengalami kegagalan. Sebaliknya hal yang harus kita lakukan saat mengalami kesulitan adalah bangkit dan mulai berbenah, percaya bahwa setelah ada kesulitan pasti ada kemudahan.

5. Jangan bekerja untuk uang, tapi pekerjakanlah uang

5 Pelajaran Keuangan yang Harus Ditanamkan Millenial dalam Hidupnyaunsplash.com

Sering kali kita menghabiskan waktu yang banyak untuk bekerja lembur di kantor demi mendapatkan upah lebih. Tidak jarang justru akibatnya kita menjadi sakit dan kembali mengeluarkan uang untuk biaya pengobatan, sementara jika kita memperkerjakan uang kita tidak perlu mengeluarkan banyak waktu dan tenaga. Contohnya dalam bisnis saham dan investasi.

See? Ternyata ada banyak pelajaran berharga tentang keuangan yang wajib untuk kamu ketahui seperti penjelasan di atas. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Tips Mengatur Keuangan untuk Kamu yang Freelancer

Melia Rosalina Photo Verified Writer Melia Rosalina

Menulis untuk belajar.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya