5 Tren Gaya Hidup Selama Pandemik 2021, Mana Kamu Banget?

Tetap jaga kesehatan diri dan keluarga, ya!

Kondisi pandemik saat ini memaksa masyarakat untuk dapat menyesuaikan pola dan gaya hidup yang selama ini telah dijalani. Berbagai aktivitas yang semula dapat dilakukan di luar rumah, kini terpaksa harus serba dioptimalkan dari dalam rumah.

Penyesuaian pola hidup akibat pandemik pun turut melahirkan berbagai tren baru yang terus berkembang di tengah masyarakat. Dikutip rilis Shopee yang diterima IDN Times, berikut beberapa tren gaya hidup selama pandemik di tahun 2021.

1. Tetap glowing meski di rumah saja

5 Tren Gaya Hidup Selama Pandemik 2021, Mana Kamu Banget?Ilustrasi kulit wajah glowing (pixabay.com/ivanovgood)

Salah satu tren yang berkembang pesat di tengah pandemik adalah tren kecantikan dan perawatan kulit. Akhir-akhir ini produk skincare dengan bahan alami semakin dikenal dan menyita perhatian masyarakat.

Hal ini lantaran meningkatnya kesadaran untuk memperhatikan kesehatan kulit sekaligus menginginkan kulit wajah yang lebih sehat dan tampak glowing. Banyak dari mereka juga berharap untuk mewujudkan impian tersebut tanpa harus bersusah payah menggunakan make up.

2. Jaga kesehatan diri dan keluarga secara ekstra dari rumah

5 Tren Gaya Hidup Selama Pandemik 2021, Mana Kamu Banget?Ilustrasi menggunakan hand sanitizer (pexels.com/Julia M Cameron)

Gak hanya dari lini kecantikan dan perawatan kulit, pemeliharaan kesehatan dan kebersihan diri juga menjadi hal penting yang wajib diperhatikan di tengah kondisi pandemik saat ini. Mulai dari hand sanitizer, sabun mandi, dan pembersih lantai pun marak diminati.

Hal ini bertujuan demi pemeliharaan kesehatan dan pencegahan penyebaran virus terhadap diri maupun keluarga. Untuk itu, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan, ya!

3. Olahraga dari rumah

5 Tren Gaya Hidup Selama Pandemik 2021, Mana Kamu Banget?ilustrasi orang olahraga (unsplash.com/Sam Moqadam)
dm-player

Seiring dengan pandemik yang masih terus berlangsung, kesadaran masyarakat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh pun turut meningkat. Berbagai aktivitas olahraga kini menjadi tren tersendiri yang digandrungi oleh banyak kalangan.

Meski gak bisa berolahraga di tempat kebugaran seperti gym, masyarakat tetap antusias menjaga kesehatan dengan olahraga sederhana yang bisa dilakukan di rumah secara rutin. Seperti yoga, kalistenik, hingga senam.

Baca Juga: 7 Tips Gaya Hidup Digital Minimalism, Bikin Harimu Kian Tenteram

4. Berkegiatan dari rumah secara optimal dengan perangkat elektronik

5 Tren Gaya Hidup Selama Pandemik 2021, Mana Kamu Banget?Ilustrasi pemakaian internet (IDN Times/Arief Rahmat)

Untuk menekan angka penyebaran virus COVID-19, masyarakat pun dihimbau untuk dapat memusatkan segala aktivitas dari rumah. Dampaknya, pekerjaan, sistem belajar mengajar, hingga meet up dengan keluarga dan sahabat pun kini dilakukan secara daring.

Demi menunjang aktivitas tersebut, perangkat elektronik dengan spesifikasi yang mumpuni tentu menjadi suatu kebutuhan yang gak kalah penting. Lain daripada itu, koneksi internet yang cepat saat ini juga sangat dibutuhkan untuk jalannya beragam aktivitas daring selama pandemik.

5. Tetap stylish di masa pandemik

5 Tren Gaya Hidup Selama Pandemik 2021, Mana Kamu Banget?Ilustrasi tetap stylish meski hanya di rumah saja (freepik.com/Freepik)

Meski banyak menghabiskan waktu dengan berkegiatan di rumah, namun hal ini jelas gak menutup kemungkinan agar selalu tampak stylish. Pasalnya, dalam beberapa kegiatan justru terdapat tuntutan untuk tampil rapi dan memesona.

Demi memenuhi kebutuhan fashion agar tetap stylish selama masa pandemi, Shopee berkolaborasi dengan berbagai mitra brand fashion ternama menawarkan berbagai item fashion menarik dan up to date. Produk yang ditawarkan bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin tetap tampil bergaya meski di rumah saja.

Itulah beberapa tren gaya hidup selama pandemik di tahun 2021. Dari kelima tren di atas, mana nih yang menunjukkan kepribadianmu selama pandemik?

Baca Juga: 5 Tanda jika Kamu Harus Mulai Memperbaiki Gaya Hidup, Berani Berubah?

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya