5 Hal yang Harus Disiapkan saat Kembali Bekerja Pasca Libur Panjang

Jangan terlena dengan libur panjangmu dan jadi malas kerja

Libur panjang sudah usai, kini saatnya kamu kembali menjalani rutinitas untuk bekerja. Namun, pasca libur panjang ada saja kendala yang harus dihadapi. Salah duanya yang paling sering adalah perasaan berat dan malas yang masih menghantui, seolah libur masih kurang.

Jika dibiarkan, tentu saja mempengaruhi produktivitas. Kamu harus mempersiapkan segala sesuatunya saat kembali bekerja pasca libur panjang. Apa saja itu? Berikut lima di antaranya.

1. Pada hari pertama masuk kerja, susun perencanaan yang jelas 

5 Hal yang Harus Disiapkan saat Kembali Bekerja Pasca Libur Panjangilustrasi bekerja (pexels.com/Yan Krukau)

Bagaimana liburanmu tahun ini? Apakah sudah puas, atau masih kurang? Tidak terasa sudah saatnya kembali bekerja. Namun sayangnya, masih ada perasaan malas yang susah dihilangkan.

Ada hal penting yang harus dilakukan pasca libur panjang. Kamu bisa menyusun perencanaan dengan jelas. Tentukan target yang ingin dicapai dan strategi yang harus diterapkan. Sebab, perencanaan yang jelas membuat kamu lebih siap dalam bekerja.

2. Renungkan kembali tujuan yang ingin kamu raih 

5 Hal yang Harus Disiapkan saat Kembali Bekerja Pasca Libur Panjangilustrasi bekerja (pexels.com/Christina Morillo)

Seseorang bekerja pasti ada tujuannya. Bisa jadi untuk mewujudkan ambisi atau ada alasan yang lain. Namun yang paling penting, kamu harus menjaga produktivitas kerja itu tetap stabil, apalagi pasca libur panjang.

Ini menjadi salah satu cara yang dilakukan untuk persiapan kembali bekerja pasca libur panjang. Renungkan kembali tujuan yang ingin diraih. Dengan demikian, kamu lebih termotivasi menunjukkan kinerja terbaik.

Baca Juga: 5 Tips Melawan Malas Kerja Setelah Libur Panjang Berakhir!

3. Menyiapkan peralatan bekerja sebelumnya 

dm-player
5 Hal yang Harus Disiapkan saat Kembali Bekerja Pasca Libur Panjangilustrasi membuka laptop (pexels.com/Junior Teixeira)

Libur panjang memang menyenangkan, apalagi saat momentum tertentu, seperti Lebaran, Natal, atau tahun baru. Namun, tidak terasa waktu sudah hampir usai. Esok hari saatnya kamu kembali menjalani rutinitas pekerjaan.

Tentunya, kamu harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan cermat, termasuk menyiapkan peralatan bekerja, seperti laptop. Dengan mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan, kamu tidak akan tergesa-gesa di pagi hari.

4. Mengecek kembali pekerjaanmu yang dulu belum sempat terselesaikan 

5 Hal yang Harus Disiapkan saat Kembali Bekerja Pasca Libur Panjangilustrasi mengecek pekerjaan (pexels.com/Engin Akyurt)

Libur panjang memang menyisakan cerita tersendiri. Di samping keseruan, kamu juga dibayangi pekerjaan yang belum sempat terselesaikan, apalagi saat liburan sudah hampir usai.

Kembali bekerja setelah libur panjang, tentu ada hal yang harus dipersiapkan. Jangan lupa cek kembali pekerjaan yang dulu belum sempat terselesaikan. Kemudian susunlah prioritas mana yang besok harus dikerjakan terlebih dahulu.

5. Atur waktu tidur dengan baik 

5 Hal yang Harus Disiapkan saat Kembali Bekerja Pasca Libur Panjangilustrasi tidur (pexels.com/John-Mark Smith)

Libur panjang turut mempengaruhi kebiasaan sehari-hari. Tidak terkecuali dengan pola tidur. Sebab, tidak ada tanggungan bekerja, kamu terbiasa begadang dan bangun kesiangan. Tentu, kebiasaan ini tentu saja harus segera dikurangi.

Ada hal penting yang harus dilakukan saat kembali kerja pasca libur panjang. Salah satunya terkait dengan pola tidur. Hindari begadang seperti hari kemarin. Jangan sampai hari pertama kerja kacau berantakan karena pola tidur yang buruk.

Libur panjang sudah hampir usai. Esok hari kamu akan kembali menjalani rutinitas bekerja. Tentunya ada banyak hal harus dipersiapkan, mulai dari perencanaan sampai pola tidur. Selamat beraktivitas kembali!

Baca Juga: 5 Tips Kembalikan Produktivitas Selepas Libur Panjang, Sudah Tahu?

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya