7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pasti

Persiapkan rencana utama dan rencana cadangan

Masa depan memang penuh misteri. Tidak jarang, kegelisahan turut menyelimuti. Kamu takut dengan kemungkinan buruk yang terjadi ke depannya seperti kegagalan setelah berusaha atau kekecewaan atas realita yang jauh dari ekspektasi.

Menuruti rasa gelisah akan masa depan bisa mengganggu konsentrasi. Kamu tidak bisa tumbuh dan berproses dengan baik. Harus ada langkah yang tepat untuk menyikapi. Kira-kira apa yang harus dilakukan? Ada tujuh cara yang bisa kamu terapkan.

1. Menyusun rencana yang terukur

7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pastiilustrasi mencatat (pexels.com/George Milton)

Semua orang tentu saja menginginkan masa depan yang cerah seperti memiliki karier mapan, status sosial terpandang, juga materi berlimpah. Tapi, masa depan siapa yang tahu? Pemikiran seperti ini terkadang menimbulkan kegelisahan.

Harus segera ada langkah yang pasti untuk mengatasinya. Kamu bisa memulai dengan menyusun rencana secara terukur. Buatlah langkah konkret untuk membantu mengatasi masalah yang kamu khawatirkan. Perasaan gelisah akan reda saat kamu sudah memiliki gambaran yang jelas.

2. Menganalisis risiko dengan cermat

7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pastiilustrasi berpikir (pexels.com/Michael Burrows)

Tidak dapat dimungkiri jika kita selalu berhadapan dengan risiko. Kemungkinan buruk ini bisa terjadi kapan saja. Terutama saat melakukan kecerobohan, entah dilakukan secara sengaja maupun tidak sengaja.

Wajar jika kamu mengalami sejumlah kegelisahan akan masa depan. Namun, berdiam diri juga bukan langkah yang tepat. Mulailah dengan menganalisis risiko secara cermat. Kamu bisa membuat langkah antisipasi sejak sekarang.

3. Memilih strategi yang relevan

7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pastiilustrasi perempuan berhijab (pexels.com/Monstera)

Butuh cara yang tepat untuk menghadapi kekhawatiran akan masa depan. Emosi yang tidak stabil bisa mempengaruhi konsentrasi. Alih-alih menunjukkan kinerja terbaik, kamu justru merasa linglung dalam menjalani kehidupan.

Dalam rangka menyikapi kegelisahan akan masa depan yang tak pasti, bisa dengan beberapa langkah. Di antaranya memilih strategi yang relevan dengan rencana. Kekhawatiran mereda karena kamu bisa mengambil tindakan nyata.

Baca Juga: 5 Hal yang Perlu Dipahami tentang Masa Depan

4. Menetapkan rencana cadangan

dm-player
7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pastiilustrasi bekerja (pexels.com/George Milton)

Satu rencana tidak cukup menjamin keberhasilan karena banyak kemungkinan terjadi. Bisa saja rencana yang sudah tersusun matang mengalami hambatan. Tentu saja hal ini mempengaruhi keberhasilan.

Kamu diliputi kegelisahan akan masa depan yang tak pasti. Untuk kamu yang sedang mengalami hal tersebut, harus memiliki satu atau dua rencana cadangan. Buatlah opsi lain seandainya rencana utama tidak berjalan sesuai harapan. Kamu sedikit lebih lega karena upaya meraih keberhasilan tidak berhenti di tengah jalan.

5. Fokus pada hal-hal yang bisa dikendalikan

7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pastiilustrasi bekerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kesalahan kita dalam menjalani hidup yakni berfokus pada hal-hal yang tidak bisa dikendalikan. Contohnya mengejar ambisi  tidak terukur. Juga fokus mencari validasi orang lain yang belum tentu kebenarannya.

Pantas jika kamu gelisah akan masa depan yang tak pasti. Cara menyikapinya, kamu cukup fokus pada hal-hal yang bisa dikendalikan. Jangan terpaku standar orang lain, apalagi mengejar ambisi toksik. Berkonsentrasi saja pada target hidup yang memungkinkan diraih.

6. Meminta pertimbangan dari sosok yang dianggap bijak

7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pastiilustrasi meminta pertimbangan (pexels.com/Tiger Lily)

Kekhawatiran akan masa depan yang tak pasti bisa menyerang siapa saja. Terutama kamu yang memasuki usia dewasa muda. Apalagi melihat orang-orang sekitar sudah menjalani hidup dengan mapan. Apakah tidak ada cara untuk mengatasi rasa gelisah akan masa depan yang tak pasti?

Kamu bisa meminta pertimbangan dari sosok yang dianggap bijak. Tidak ada salahnya meminta saran dan nasihat dari mereka. Masukan tersebut bisa menjadi bahan pertimbangan. Kamu jadi tahu cara menyiapkan masa depan dengan lebih tertata.

7. Belajar dari pengalaman di masa lampau

7 Strategi Atasi Rasa Gelisah akan Masa Depan yang Tak Pastiilustrasi perempuan berkacamata (pexels.com/SHVETS Production)

Belajar bukan hanya dari pengalaman yang dijalani saat ini. Sesekali, kamu harus menengok ke belakang. Ada banyak pelajaran pengalaman berharga yang bisa dipetik. Tentunya menjadi pengingat agar mawas diri.

Menyikapi kegelisahan akan masa depan yang tak pasti, kamu bisa belajar dari pengalaman di masa lampau. Jangan pernah mengulangi kesalahan dan kecerobohan yang sama. Masa depan bisa ditata dengan cara ini. Kamu melangkah lebih mawas diri.

Kegelisahan yang tidak pasti akan masa depan harus segera diredakan karena bisa mengganggu konsentrasi dan menurunkan kualitas diri. Apa kamu sudah menerapkan tujuh strategi tersebut dengan baik? Karena masa depan kamu yang menentukan.

Baca Juga: 7 Tips Mengatasi Rasa Khawatir sama Hal yang Belum Terjadi

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya