5 Tanda Kamu adalah Pribadi yang Berintegritas Tinggi

Kamu selalu berhati-hati dalam bertindak  

Tentu kamu sering mendengar nasihat atau tuturan untuk menjadi pribadi yang berintegritas tinggi. Perlu diketahui, integritas merupakan gambaran sifat dan karakter dalam dirimu yang tercermin melalui sikap dan perilaku. Hal ini erat kaitannya dengan kesuksesan.

Manusia yang berintegritas tinggi akan menjaga setiap perilaku dan tutur katanya sehingga tumbuh menjadi seseorang yang berkarakter mulia. Setiap tindakan yang diambil akan dipertimbangkan dengan cermat sehingga tidak menimbulkan kerugian baik bagi diri sendiri maupun orang lain. Agar tidak semakin penasaran, berikut lima tanda yang menunjukkan bahwa kamu adalah pribadi yang berintegritas tinggi.

1. Jujur

5 Tanda Kamu adalah Pribadi yang Berintegritas Tinggiilustrasi pekerja memakai setelan abu-abu (pexels.com/Gustavo Fring)

Tentu kamu sudah berulang kali mendengar penuturan bahwa memiliki sikap dan perilaku jujur adalah suatu keharusan. Sayangnya ini bukan hal yang mudah. Apalagi di era seperti sekarang, kejujuran seolah menjadi sikap yang langka dan semakin susah ditemukan.

Padahal perilaku jujur itu merupakan cerminan dari kualitas dirimu sendiri, lho. Percaya, deh, jujur itu tidak akan membawa kerugian apalagi sampai merusak reputasi dan menjatuhkan wibawamu. Justru sebaliknya, kejujuran menandakan bahwa kamu adalah pribadi yang berintegritas tinggi.

2. Disiplin

5 Tanda Kamu adalah Pribadi yang Berintegritas Tinggiilustrasi mengetik (pexels.com/RODNAE Production)

Tentu kamu sudah tidak asing lagi dengan upaya pembiasaan diri untuk bersikap disiplin sejak dini. Mungkin kamu masih ingat masa-masa sekolah dulu harus sudah berada di lingkungan sekolah tepat sebelum jam tujuh. Jika sampai terlambat, tentu akan ada konsekuensi yang harus dihadapi.

Sebenarnya apa, sih, yang membuat sikap disiplin itu begitu penting sehingga ditanamkan sejak usia dini? Perlu diketahui, sikap disiplin merupakan salah satu pertanda bahwa kamu adalah sosok yang memiliki integritas tinggi. Dengan adanya sikap disiplin, kamu akan tumbuh menjadi orang yang mampu menghargai waktu dan mengelola segala aktivitas dengan baik. 

Baca Juga: Dilihat dari Sikap, Ini 5 Ciri Kamu Termasuk Orang Membosankan

3. Berkomitmen penuh

dm-player
5 Tanda Kamu adalah Pribadi yang Berintegritas Tinggiilustrasi mengetik (pexels.com/Karolina Grabowska)

Komitmen merupakan hal yang sudah tidak asing lagi didengar. Tentu kamu pernah membaca artikel-artikel atau postingan di sosial media tentang pentingnya memiliki komitmen dalam setiap aspek kehidupan. Lantas, apa yang membuat komitmen itu begitu penting untuk dimiliki?

Perlu diketahui, komitmen penuh menjadi ciri bahwa kamu adalah pribadi yang berintegritas tinggi. Dalam dirimu terpatri sebuah prinsip untuk selalu bersungguh-sungguh dalam menjalankan apa yang memang menjadi tugasmu. Kamu akan menjunjung tinggi dan berusaha menjalankan dengan baik apa yang sudah diamanahkan. 

4. Profesional

5 Tanda Kamu adalah Pribadi yang Berintegritas Tinggiilustrasi mengecek laporan (pexels.com/MART PRODUCTION)

Profesionalitas merupakan hal yang penting untuk ditanamkan, terutama ketika kamu terjun ke dunia kerja. Dengan adanya sikap profesional, maka seseorang akan paham apa yang menjadi kewajiban, tanggung jawab, serta mampu menjalankan apa yang menjadi tugasnya dengan baik.

Memiliki sikap profesional dalam bekerja merupakan cerminan bahwa kamu adalah pribadi yang berintegritas. Dengan adanya sikap profesional, kamu mampu menyelesaikan apa yang menjadi tanggunganmu dengan baik sehingga hasil yang diraih juga akan lebih optimal.

5. Bertanggung jawab

5 Tanda Kamu adalah Pribadi yang Berintegritas Tinggiilustrasi perempuan karir (pexels.com/Anthony Shkraba)

Tanggung jawab menjadi salah satu karakter yang ditanamkan sejak usia dini. Tentu kamu masih ingat ketika zaman sekolah harus mengumpulkan tugas tepat waktu dan mengerjakan apa yang memang sudah menjadi tanggunganmu. Lantas, apa yang menjadikan tanggung jawab itu begitu penting sehingga harus dipupuk sejak dini?

Perlu diketahui, tanggung jawab yang diamanahkan merupakan cerminan dari seberapa integritas yang ada dalam dirimu. Ketika kamu mampu menyelesaikan semua tanggung jawab yang dibebankan dengan baik, maka orang-orang akan menilaimu sebagai sosok yang unggul dan berkualitas.

Menjadi orang yang berintegritas tinggi memang terdengar tidak mudah. Akan tetapi, ketika kamu bisa menjaga integritas dalam dirimu, maka orang-orang akan menilaimu sebagai sosok yang unggul dan berkualitas. Jika saat ini kamu sudah memiliki lima tanda di atas, pertahankan ya!

Baca Juga: 5 Sifat Lemah yang Harus Kamu Atasi, Gak Mudah Rapuh Lagi

Mutia Zahra Photo Verified Writer Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya