5 Ciri Orang yang Memiliki Kemampuan Critical Thinking, Profesional!

Salah satu soft skill penting!

Critical thinking atau berpikir kritis adalah salah satu kemampuan yang wajib dimiliki oleh semua orang. Berpikir kritis menjadi salah satu soft skill yang diperlukan dalam meningkatkan karier dan kepemimpinan dalam organisasi. Seorang yang berpikir kritis seringkali memiliki manfaat terhadap kepemimpinannya yang sukses.

Hal yang cukup krusial yang dilakukan oleh orang-orang yang berpikir secara kritis adalah memiliki pikiran yang seimbang. Mereka menerapkan moderasi, yang mana mereka berpikir tepat di antara overthinking dan underthinking. Berikut ciri-ciri orang yang memiliki kemampuan critical thinking atau berpikir kritis yang dapat menjadi inspirasi kamu dalam profesionalitas pekerjaan.

Baca Juga: 5 Tips untuk Meningkatkan Berpikir Kritis, jadi Lebih Mudah

1. Menggunakan logika dan bukti untuk menyelesaikan masalah

5 Ciri Orang yang Memiliki Kemampuan Critical Thinking, Profesional!Ilustrasi berpikir (pexels.com/Craig Adderley)

Untuk menyelesaikan sebuah masalah kita membutuhkan sekumpulan pengetahuan yang memadai untuk menyelesaikan masalah tersebut. Tetapi sekumpulan pengetahuan yang kita miliki belum tentu tepat atau layak untuk dijadikan dasar memecahkan semua masalah sebelum diuji secara logis.

Sekumpulan pengetahuan ini diperoleh dari pengamatan berkala melalui dokumentasi yang detail terhadap sejumlah data melalui indra kita. Dalam melihat sekumpulan data yang telah diperoleh harus berdasarkan objektivitas pemikiran kritis.

Tujuannya agar tetap objektif sepenuhnya dalam proses penilaian dan tidak dipengaruhi oleh faktor internal maupun eksternal. Sehingga, dengan bersikap objektif dalam melihat suatu masalah dapat membantu untuk memisahkan antara fakta dan bias pemikiran.

2. Mampu mengevaluasi ide dan informasi secara kritis

5 Ciri Orang yang Memiliki Kemampuan Critical Thinking, Profesional!ilustrasi orang berbicara (pexels.com/Edmond Dantès)

Dalam mengevaluasi informasi harus melihat secara menyeluruh dan menganalisis informasi tersebut. Proses mengevaluasi informasi ini adalah bentuk pemikiran analitis untuk menganalisis seberapa baik informasi ini berfungsi secara mandiri maupun secara bersama-sama.

Langkah selanjutnya adalah dengan identifikasi sebuah bukti yang membentuk keyakinan, tujuannya untuk menilai sumber itu kredibel atau tidak. Selain itu, metode ini juga untuk identifikasi bias pemikiran dan menghindarinya.

3. Memiliki kemampuan untuk membuat keputusan yang rasional

dm-player
5 Ciri Orang yang Memiliki Kemampuan Critical Thinking, Profesional!ilustrasi orang berdiskusi (pexels.com/Anna Shvets)

Membuat keputusan yang rasional juga harus melalui pertimbangan terhadap beberapa sumber informasi yang dimiliki. Mempertimbangkan informasi juga harus secara logis serta melihat apakah sumber itu relevan dengan masalah.

Untuk menjalankan pemikiran rasional lantas tidak langsung mengambil keputusan Berdasarkan informasi yang dimiliki, harus ada beberapa skenario untuk menyusun informasi-informasi tersebut menjadi sebuah data yang valid.

Rasional itu kegiatan memeriksa semua informasi dengan cermat dan melalui proses pemikiran yang kritis. Selain itu melihat relevansi antara solusi dan masalah. Memastikan fungsi dari setiap informasi layak untuk dijadikan solusi. Maka, dengan melalui proses ini sebuah keputusan yang rasional dapat dibuat.

Baca Juga: 5 Cara Membangun Keterampilan Berpikir Kritis 

4. Melihat suatu masalah dari berbagai macam perspektif

5 Ciri Orang yang Memiliki Kemampuan Critical Thinking, Profesional!Ilustrasi berdiskusi (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kemampuan untuk melihat semua unsur yang mendukung munculnya sebuah masalah adalah bentuk dari proses pemikiran kritis. Dalam prosesnya, menyoroti semua sisi permasalahan adalah cara terbaik untuk menetapkan informasi-informasi yang dibutuhkan untuk membuat sebuah solusi.

5. Tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang tidak akurat atau tidak relevan

5 Ciri Orang yang Memiliki Kemampuan Critical Thinking, Profesional!Ilustrasi berpikir (pexels.com/Startup Stock Photos)

Menjalankan pemikiran kritis artinya tidak langsung mengambil kesimpulan dari sumber informasi yang disajikan. Sadar akan kesalahan berpikir yang mungkin saja terjadi pemikir kritis menghindari argumen yang sifatnya memihak.

Mereka akan terbuka untuk berbagai perspektif dan pandangan dan tidak mengambil jalan pintas yang menimbulkan miskonsepsi. Pemikir kritis juga akan menghindari premis sebuah argumen yang digunakan sebagai pendukung argumen itu sendiri.

Agar menemukan solusi yang lebih baik dan terperinci, pemikir kritis akan mengadopsi berbagai perspektif. Kemudian, mempertimbangkannya serta melakukan agar eksperimen untuk menemukan solusi yang benar-benar layak.

Baca Juga: 3 Akibat Tidak Berpikir Kritis sebelum Membagikan Informasi

Naufal Azwari Photo Writer Naufal Azwari

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya