Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimu

Biar temanmu tidak tidak ilfil

Sudah menjadi hal yang lumrah bila ada seseorang yang di sukai oleh banyak orang. Punya seorang teman memang menyenangkan dan selalu tidak merasa kesepian. Dengan memiliki banyak teman pula membuat kita merasa begitu hangat dan ada tempat untuk berbagi cerita. Namun kalo sebaliknya kita tidak begitu memiliki banyak teman, juga tidak ada yang  mau benar-benar bergaul dengan kita apakah kita akan merasakan kesepian? itu pasti, tidak ada seorang pun yang tertarik untuk mengajakmu bergabung dalam pertemanan memang akan membuat kita merasa kesepian.

Tanpa seorang teman juga rasanya hidup ini ada yang di rasa kurang bahkan kita merasa galau dan sedih karena tidak memiliki teman yang benar-benar ada. Mungkin karena itu ada sesuatu yang salah atau keliru sehingga teman-temanmu enggan bergaul dan menjauhimu. Dengan membaca ini semoga bisa menjadi solusi dan juga sebagai bahan referensi buat kamu apa saja yang sekiranya perlu di perbaiki, yuk simak.

1. Selalu merasa paling benar

Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimuilustrasi selisih faham(pexels.com/Keira Burton)

Sering kita jumpai orang-orang seperti ini, baik dalam pertemanan, keluarga atau lingkungan pekerjaan. Dalam bersosialisasi dengan berbagai banyak orang yang di temui. Juga termasuk orang yang selalu merasa paling benar memang kadang membuat kita risi. Itulah akibat jikalau kita memiliki teman seperti ini akan membuat kita tidak nyaman.

Karena orang seperti ini tidak akan pernah bisa mendengarkan pendapat dengan apa yang di sampaikan orang lain. Juga tidak bisa merasakan posisi yang di rasakan orang lain. Ini akan menjadi suatu alasan bila kamu sering kali tidak mau mengalah dan selalu merasa paling benar. Akibatnya kamu akan di jauhi dan tidak di sukai oleh orang lain. Seharusnya kamu bisa lebih membuka pikiran untuk menerima saran dan kritik dari lawan bicaramu.

2. Manja dan terlalu bergantung pada orang lain

Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimuilustrasi membantu (pexels.com/Eren Li)

Jadilah orang yang bertanggung jawab dan bisa menyelesaikan masalah sendiri. Kamu jangan terus-terusan bergantung sama orang lain. Meskipun memang tidak ada salahnya kamu meminta pertolongan orang lain, tapi jangan jadikan itu sebagai kebiasaanmu untuk selalu mengandalkan orang di setiap masalah.

Karena tidak semua orang selalu mau untuk menerima permintaan tolong darimu yang padahal itu adalah masalah kamu sendiri. Manja dan terlalu bergantung pada orang lain membuat orang berpikir bahwa kamu hanya membebani mereka saja. sehingga mereka akan merasa risi bahkan bisa sampai mengabaikanmu ketika kamu hendak membutuhkan suatu pertolongan lagi.

3. Egois dan selalu ingin menang sendiri

Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimuilustrasi sedang bertengkar (pexels.com/Alex Green)

Setiap orang memiliki karakter dan sifat yang berbeda-beda. Begitu juga kamu, memiliki karakter dan sifat yang khas dengan diri kamu. Mungkin bisa jadi sifat dan karaktermu turunan dari ayah dan ibumu hingga kamu lahir dewasa sampai sekarang dengan keunikanmu sendiri. Tapi tahukah kamu bahwa setiap orang juga memiliki sifat ego dalam diri manusia masing-masing. Patinya juga lain halnya dengan seseorang yang memiliki sifat egois sampai membawa kerugian terhadap orang lain. 

Jangan sampai dengan ke egoisan kamu bisa membawa dampak buruk pada diri kamu juga merugikan orang lain yang malah di benci dan di jauhi oleh orang-orang. Mulailah banyak belajar untuk bersikap dewasa dan pikirkan dengan matang dalam suatu keputusan atau mengambil langkah jalan dan lontaran kata-kata yang harus di pilah demi terjaganya kehormatan diri serta tetap menjaga orang lain dari hal-hal yang salah dari keputusan yang kita ambil.

Baca Juga: 5 Karakter Teman yang Harus Dijauhi, Gak Banget, Deh! 

4. Selalu menceritakan kelebihan dan kebanggaan diri

dm-player
Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimuilustrasi Kemenhan (pexels.com/RODNAE production)

Memang, memiliki suatu prestasi atau hal yang bisa di banggakan akan membawa kita lebih senang dan berpuas diri. terlebih jika diketahui oleh banyak orang dan teman terdekat. Meraih sesuatu yang bisa kita capai akan menjadikan kita merasa lebih unggul dan lebih baik. Tapi tidak baik jika kamu membandingkan pencapaian kamu dengan orang lain apalagi sampai terkesan merendahkan.

Itu akan menimbulkan rasa sombong dan arogan diri. Bila kamu memang ingin bercerita tentang pencapaian yang kamu banggakan itu, kamu cukup memberi tahu atau bercerita seperlunya saja tanpa ada unsur apa pun. Karena dengan sendirinya mereka akan menilai diri kamu seperti apa nantinya menurut pandangan mereka. Maka akan lebih baik jika kamu bisa memotivasi dan mengajak temanmu untuk sama-sama mengejar impian supaya lebih semangat untuk mencapai sesuatu.

5. Abai terhadap orang lain (tidak peduli)

Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimuilustrasi sikap tidak peduli (pexels.com/Liza Summer)

Sebagai makhluk sosial yang tidak jauh dari bantuan manusia atau orang terdekat ini sudah menjadi kebiasaan bahkan merupakan sebuah keharusan untuk selalu membantu orang lain yang membutuhkan. Membantu orang yang sedang membutuhkan pertolongan menjadi suatu kewajiban bagi kita untuk membantu mengatasi masalahnya. Oleh sebab itu memberikan bantuan supaya meringankan beban teman yang sedang kesusahan juga bisa menjadikanmu di percaya juga akan sangat di senangi oleh teman-temanmu.

Jangan sampai kamu jadi orang yang abai dengan keadaan di sekitar sampai membuatmu tidak peduli terhadap orang lain. Perilaku buruk seperti ini akan dinilai tidak pantas sebagai sesama makhluk sosial. Karena kadang kala juga akan membutuhkan bantuan dari orang lain atas permasalahanmu.

6. Pelit

Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimuilustrasi berbagi(pexels.com/Ron Lach)

Orang pelit dan suka perhitungan ini akan terlihat sangat menonjol. Bagaimana tidak? karakter seperti ini akan selalu menjadi pusat perhatian orang-orang. Dimana biasanya kita harus saling berbagi dalam hal dan bentuk apa pun sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas.

Namun apa yang akan terjadi bila sebaliknya? apabila kamu orang yang senantiasa mau berbagi, membantu dan tidak perhitungan itu akan berdampak pada diri kamu jadi lebih banyak di senangi orang lain juga tidak akan segan-segan mengajakmu bergaul. Lain halnya bila kamu jadi orang yang pelit dan susah untuk membantu orang lain justru akan di pandang buruk dengan kelakuanmu yang tidak semestinya seperti itu.

7. Tidak asyik atau sering badmood tidak jelas

Jangan Lakukan 7 Hal Ini agar Temanmu Tidak Menjauhimuilustrasi perasaan sedang kacau (pexels.com/Liza Summer)

Jadi orang asyik selalu membawa suasana jadi lebih enjoy dan menyenangkan. Orang asyik selalu membuat mood jadi lebih baik dan rileks. Lalu bagaimana untuk orang yang sering badmood tidak jelas dan malah membuat suasana makin keruh dan suram. Tentu orang akan sangat tidak nyaman dengan hal seperti ini. Memang setiap orang memiliki emosi karena ada beberapa penyebab lain yang bikin kamu jadi muram karena badmood.

Tapi akan lebih baik jika kamu bisa mengontrol emosi kamu di hadapan orang terdekatmu supaya tidak membawa suasana jadi tidak enak. Yang ada bila kamu sering emosian yang ditujukan pada orang lain akan membuat semua orang menjauhi dikarenakan kamu selalu hadir hanya untuk membawa emosi negatif. Maka mulailah untuk mengelola emosimu dengan baik demi kenyamanan dan kebaikan bersama.

Ingin memiliki banyak teman sudah menjadi suatu impian bagi banyak orang. Namun pada kenyataannya mungkin tidak sesuai yang kamu harapkan. Maka dari itu ada hal-hal yang memang perlu kamu perbaiki dengan merenungkannya. Entah itu kesalahan kamu atau sesuatu yang mungkin tidak kamu sadari.

Baca Juga: 5 Attitude Buruk yang Wajib Dijauhi, kalau Kepepet Jadi Takut

Alisa Photo Verified Writer Alisa

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya