4 Sifat Bikin Rugi dan Sahabat Bakal Menjauh, Pertimbangkan!

Benahi segera ya, sebelum kamu menyesalinya

Berkumpul dengan sahabat-sahabat terdekat merupakan momen yang sangat menyenangkan bahkan sulit untuk dilupakan, bukan? Ya, sahabat adalah mereka yang bisa memahamimu baik di dalam suka duka, di dalam kondisi yang baik bahkan keadaan tersulit kamu, mereka hadir untuk memberik support untukmu.

Hanya saja, keberadaan mereka juga dapat berbalik arah dengan menjauh manakala telah menemukan sifat-sifat kamu yang membuat mereka merasa ilfeel. Lalu apa saja sifat-sifat yang merugikan diri sendiri dan juga bagi sahabat-sahabat kamu tersebut? Simak selengkapnya pada pernjelesan berikut ini.

1. Sifat egois kamu yang begitu tinggi

4 Sifat Bikin Rugi dan Sahabat Bakal Menjauh, Pertimbangkan!ilustrasi sedang bertengkar (pexels.com/Keira Burton)

Sifat egois yang melekat pada seseorang bisa membuatnya lupa loh bahwa itu akan berdampak buruk bagi dirinya sendiri ditambah lagi orang-orang disekitarnya, rekan sejawat, keluarga bahkan sahabat terdekatnya sekali pun akan alami rasa canggung hingga bosan untuk bergaul dengannya.

Jika sifat ini, yang menurut kamu sesekali ada pada pribadi kamu, maka sebaiknya segera buang jauh-jauh sebelum menjadi kebiasaan dan membuatmu sulit menghilangkannya serta akan menyesalinya di kemudian hari.

2. Kejujuran kamu yang kerap kali tak bisa lagi dipertanggungjawabkan

4 Sifat Bikin Rugi dan Sahabat Bakal Menjauh, Pertimbangkan!ilustrasi merasa kecewa (pexels.com/RDNE Stock project)

Di masa ini, cukup sulit bagi kita untuk menemukan orang-orang dengan kepribadian ini yakni mempunyai sifat jujur. Misalnya, sesekali seseorang mencoba untuk menyenangkan sahabatnya dengan cara menyembunyikan suatu hal yang harusnya disampaikan. Padahal, itu jauh lebih baik dan aman ketika di a secara jujur dan terbuka untuk mengatakannya.

Untuk kamu yang pernah berada pada kondisi tersebut agar berhati-hati. Sekali pun kejujuran itu pahit tetaplah sampaikan apa adanya, daripada berbohong untuk sekadar menyenangkan sahabat kamu justru memberik dampak negatif yang lebih besar nantinya di kemudian hari.

Baca Juga: 5 Sifat Buruk Ini Harus Ditinggalkan demi Tahun Baru yang Lebih Baik

3. Seringnya mengabaikan janji yang sudah kamu berikan

4 Sifat Bikin Rugi dan Sahabat Bakal Menjauh, Pertimbangkan!ilustrasi berjanji (pixabay.com/cherylholt)

Jika kamu berjanji pada seseorang, apalagi dia adalah sahabat terdekat kamu, wajib bagi kamu untuk tetap memenuhi janji tersebut terhadapnya. Merasa senang, sudah tentu. Apalagi sahabat kamu memang tengah menunggu kehadiran kamu.

Adapun saat janji kamu harus dibatalkan, karena ada kegiatan lain yang lebih urgent untuk dikerjakan, maka segeralah memberi kabar pada mereka agar tidak adanya prasangka buruk dan kekecewan mereka kepadamu.

4. Kepercayaan yang diberikan kepadamu sudah hilang karena selalu abai

4 Sifat Bikin Rugi dan Sahabat Bakal Menjauh, Pertimbangkan!ilustrasi kesepakatan (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Tak kalah pentingnya adalah menjaga sebuah kepercayaan dari seseorang, entah dia orang lain maupun mereka yang selama ini menjadi orang-orang yang selalu peduli pada kamu, yaitu sahabat-sahabat kamu.

Ketika memberikan amanah, bukan tanpa alasan. Melainkan mereka memang percaya pada kemampuan dan integritas yang kamu miliki selama menjadi bagian dari mereka.

Apabila sebuah kepercayaan ternodai karena sikap abai kamu, semua kan hilang begitu saja dan akan sulit untuk diperbaiki kembali. Jadi, sebisa mungkin keempat sifat buruk di atas jauh dari diri pribadi kamu, ya!

Baca Juga: 5 Alasan Seseorang Sulit Menghilangkan Sifat Buruk, Kurang Niat?

Nurkamal Photo Verified Writer Nurkamal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya