30 Ucapan Hari Raya Waisak 2024, Inspiratif dan Penuh Makna!

Kamu bisa juga sertakan doa-doa terbaik

Intinya Sih...

  • Waisak jatuh pada Kamis 23 Mei 2024.
  • Ucapan-ucapan Hari Raya Waisak dapat disampaikan kepada keluarga atau kerabat.
  • Berdoa untuk kedamaian dan keselarasan bagi semua umat manusia.

Hari Raya Waisak merupakan salah satu momen penting bagi pemeluk agama Buddha. Di tahun 2024 ini, Waisak jatuh pada Kamis 23 Mei. Di hari tersebut kamu bisa juga membagikan ucapan-ucapan Waisak kepada keluarga atau kerabat untuk ikut serta dalam kebahagiaan Waisak.

Di bawah ini ada beberapa referensi ucapan Hari Raya Waisak 2024 yang bisa disontek buat jadi ide caption media sosial atau ucapan kepada kerabat. Yuk, simak langsung!

1. Ucapan Hari Raya Waisak yang penuh kebahagiaan

30 Ucapan Hari Raya Waisak 2024, Inspiratif dan Penuh Makna!ilustrasi umat buddha (pexels.com/ 锦海 LOMO)
  • Selamat Waisak. Mari kita merayakan keberanian dan kebijaksanaan Sang Buddha dalam menghadapi penderitaan dan mencapai pencerahan.
  • Selamat Hari Raya Trisuci Waisak 2568 BE! Teriring salam kemuliaan, semoga seluruh makhluk hidup diberikan kedamaian dan kebahagiaan.
  • Selamat Hari Raya Waisak, semoga Waisak ini bisa membawa kebahagiaan dan kedamaian yang abadi bagi kita semua.
  • Mari kita rayakan Hari Waisak 2024 ini dengan hati yang berbahagia dan penuh suka cita.
  • Selamat Hari Raya Tri Suci Waisak 2024. Semoga kita semua bisa bebas dari belenggu diri sendiri dan bisa hidup dalam kedamaian dan kebahagiaan yang penuh ketenteraman.
  • Selamat Hari Raya Trisuci Waisak 2568 BE! Semoga berkah Waisak dapat menyertai kita semua. Semoga semua makhluk berbahagia.

2. Ucapan yang sarat akan doa dan harapan

30 Ucapan Hari Raya Waisak 2024, Inspiratif dan Penuh Makna!biksu buddha (pexels.com/Pixabay)
  • Selamat Hari Raya Waisak 2024, semoga kita semua dilimpahkan kemakmuran, kedamaian, dan kebahagiaan selamanya.
  • Semoga kesederhanaan dan kebijakan Buddha menjadi contoh untuk selalu melakukan kebaikan. Selamat Hari Raya Waisak 2568 BE.
  • Selamat Hari Raya Waisak. Semoga kesederhanaan dan kebijakan Buddha menjadi contoh untuk selalu melakukan kebaikan.
  • Semoga Dewa Buddha membimbing kalian menuju jalan kedamaian, ketenteraman, dan keselamatan. Selamat Hari Buddha Purnima.
  • Selamat Hari Raya Waisak 2024! Kepada seluruh umat Buddha, semoga berkah Waisak membawa kebahagiaan, kedamaian, dan keadilan.
  • Semoga Tuhan memberkati dengan kekuatan, cinta, dan kebijaksanaan pada kesempatan Buddha Purnima ini. Selamat Hari Raya Waisak 2024.

3. Ucapan yang penuh cinta kasih

30 Ucapan Hari Raya Waisak 2024, Inspiratif dan Penuh Makna!ilustrasi umat buddha berkumpul (pexels.com/Pixabay)
  • Selamat merayakan Waisak, momen yang mengajarkan kita untuk menghargai keberadaan semua makhluk dan menyebarkan cinta kasih kepada mereka. Selamat Waisak 2024!
  • Di Hari Raya Waisak ini, mari kita menjadi pribadi yang rendah diri dan selalu mewujudkan ajaran Buddha dalam kehidupan sehari-hari. Salam pemersatu umat. Selamat Hari Tri Suci Waisak, semoga kita semua senantiasa diberi kekuatan untuk menjalani hidup yang lebih baik di masa depan.
  • Keberagaman yang ada di Indonesia dapat dijaga dengan persaudaraan sejati dan gotong-royong dengan mengembangkan cinta kasih. Selamat memperingati hari Raya Trisuci Waisak 2024.
  • Dalam semangat Hari Waisak, mari kita tingkatkan cinta kasih dan kebijaksanaan. Selamat merayakan Waisak.
  • Selamat merayakan Waisak. Mari kita jalani hidup dengan penuh cinta kasih dan kepedulian terhadap sesama.
  • Selamat merayakan Hari Raya Waisak 2024 untuk saudara-saudara Buddha setanah air. Di hari raya yang indah ini semoga kita semua dilimpahkan cinta kasih.

Baca Juga: 5 Aktivitas Spiritual yang Biasa Dilakukan Selama Waisak

4. Ucapan yang penuh makna

30 Ucapan Hari Raya Waisak 2024, Inspiratif dan Penuh Makna!dua orang biksu memegang lampu (pexels.com/Pixabay)
  • Selamat Hari Raya Trisuci Waisak 2568 BE 2024! Jangan berbuat jahat, perbanyak kebajikan, sucikan hati dan pikiran. Inilah ajaran Buddha.
  • Dalam terang Waisak, semoga kita selalu hidup dalam cinta kasih dan kebijaksanaan. Selamat merayakan Hari Waisak.
  • Semoga Dewa Buddha mencerahkan jalan kalian menuju kedamaian dan ketentraman. Selamat Hari Raya Buddha Purnima.
  • Waisak adalah hari kemenangan. Kalahkan amarah dengan ketenangan dan keanggunan. Selamat Hari Raya Waisak 2024.
  • Keberagaman yang ada di Indonesia dapat dijaga dengan persaudaraan sejati dan gotong-royong dengan mengembangkan cinta kasih. Selamat memperingati hari Raya Trisuci Waisak 2024.
  • Menahan amarah itu seperti menggenggam bara panas dengan niat melemparkannya ke orang lain, kaulah yang terbakar. Selamat Hari Raya Waisak 2024.

5. Ucapan yang inspiratif

30 Ucapan Hari Raya Waisak 2024, Inspiratif dan Penuh Makna!ilustrasi berdoa di depan Buddha (pexels.com/Swastik Arora)
  • Selamat Hari Waisak 2024 bagi yang merayakan! Mari jadilah pribadi yang rendah hati dan selalu menerapkan ajaran Buddha di kehidupan sehari-hari.
  • Tri Suci Waisak adalah momen dalam merenungkan segala perbuatan yang telah dilakukan, apakah itu baik atau buruk untuk kita, maupun pihak lain. Semoga pada hari ini kita bisa introspeksi apa yang sudah kita perbuat. Selamat Hari Raya Tri Suci Waisak.
  • Jika selama hidup kita meneladani perbuatan baik sang Buddha, maka pastilah kita akan mendapatkan kemuliaan lahir dan batin. Selamat Hari Raya Waisak 2024. Semoga jalan ke depan semakin cerah.
  • Waisak adalah hari kemenangan untuk kita. Maka dari itu, kalahkan amarah dengan ketenangan dan keagungan. Selamat merayakan Hari Raya Waisak 2568 BE.
  • Selamat dan damai Waisak untuk umat Buddha semua. Bersinarlah bersama cahaya Waisak.
  • Selamat Hari Waisak 2024. Mari kita berdoa untuk kedamaian dan keselarasan bagi semua umat manusia pada hari yang baik ini.

Itu dia sederet ucapan selamat Hari Raya Waisak 2024 yang bisa disampaikan kepada kerabat dan saudara yang merayakan. Semoga menginspirasi dan bermanfaat, ya!

Baca Juga: Apa Itu Buddhist Era? Ada dalam Perayaan Hari Raya Waisak

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya