5 Tradisi Imlek dan Kebutuhan yang Perlu Kamu Persiapkan, Catat!

Memerhatikan kondisi finansial jadi hal yang juga penting

Orang-orang yang merayakan Imlek mulai melakukan beragam persiapan karena perhelatannya tinggal menghitung hari. Ada yang mulai mendekorasi, mempersiapkan makanan, hingga mengurus persoalan finansial menjadi hal utama yang perlu diperhatikan dengan baik.

Karena semakin dekat, berikut ini IDN Times telah merangkum lima tradisi dan kebutuhan saat Imlek yang perlu kamu ketahui. Jangan ada yang terlewat, ya!

1. Mendekor rumah

5 Tradisi Imlek dan Kebutuhan yang Perlu Kamu Persiapkan, Catat!ilustrasi dekorasi rumah (pexels.com/RODNAE Productions)

Imlek sangat identik dengan dekorasi serba merah. Tahun 2023 yang menjadi tahun Kelinci Air pun tentu patut dirayakan dengan semeriah mungkin.

Untuk itu, persiapan pertama yang perlu kamu lakukan adalah melakukan dekor. Berbagai pernak-pernik khas Imlek dapat kamu letakkan di berbagai sudut rumah. Jangan lupa, lakukan bersama keluarga agar menjadi momen yang lebih spesial!

2. Berkunjung ke tempat wisata

5 Tradisi Imlek dan Kebutuhan yang Perlu Kamu Persiapkan, Catat!ilustrasi liburan (pexels.com/Pixabay)

Saat perayaan Hari Raya Imlek, salah satu tradisi yang biasa dilakukan ialah mengunjungi tempat wisata. Di tahun 2023, kita gak lagi mengalami pembatasan ruang gerak karena terdapat kebijakan pemerintah yang akan mencabut Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di akhir 2022.

Tentu, hal ini memberi kelonggaran bagi masyarakat untuk berkumpul dan berlibur ke sejumlah destinasi wisata. Oleh karenanya, manfaatkan waktu Imlek ini dengan sebaik mungkin, mulai dari mengunjungi destinasi pantai hingga pegunungan dapat menjadi opsimu.

3. Menyiapkan pakaian dengan nuansa Imlek

5 Tradisi Imlek dan Kebutuhan yang Perlu Kamu Persiapkan, Catat!ilustrasi pakaian khas Imlek (pexels.com/RODNAE Productions)

Tradisi lainnya yang dapat dilakukan saat perayaan Imlek adalah menggunakan pakaian khas Imlek. Pakaian ini identik dengan serba merah dan kerah cheongsam.

dm-player

Sebelum memasuki tanggal 23 Januari, mulai saat ini kamu dapat bergerak untuk menyiapkan hal ini. Kunjungi pusat perbelanjaan untuk mendapatkan pakaian khas Imlek favoritmu!

Baca Juga: 50 Ucapan Imlek Bahasa Indonesia, Penuh Harapan dan Sukacita!

4. Mengunjungi keluarga

5 Tradisi Imlek dan Kebutuhan yang Perlu Kamu Persiapkan, Catat!ilustrasi bertemu keluarga (pexels.com/RODNAE Productions)

Rasanya perayaan Imlek akan terasa kurang jika gak bertemu dengan orang tercinta. Untuk itu, tradisi satu ini pun gak boleh terlupakan.

Kamu dapat memulai perencanaan dan persiapan perjalanan mudik bertemu keluarga. Perhatikan dengan matang mulai dari jadwal, kesehatan, hingga finansialmu, ya.

5. Perhatikan sisi finansial

5 Tradisi Imlek dan Kebutuhan yang Perlu Kamu Persiapkan, Catat!ilustrasi angpao (pexels.com/RODNAE Productions)

Dalam menyambut Imlek pastinya memerlukan persiapan, terutama dalam segi finansial. Untuk membantu memenuhi kebutuhan tersebut, OK Bank menawarkan Kenyamanan dan
Kemudahan untuk memenuhi kebutuhan dalam menyambut Hari Raya Imlek kamu.

“Kami merasa Hari Raya Imlek 2023 menjadi salah satu momen spesial kita semua yang merayakannya untuk kembali menjalin dan mempererat hubungan kekeluargaan yang harmonis. Kami memahami dalam persiapan untuk menyambut Imlek memiliki cukup banyak tradisi yang perlu disiapkan lebih matang, mulai dari kebutuhan pernak-pernik yang kecil hingga yang utama. Untuk itu kami hadir membantu kebutuhan kamu,” jelas Hardiansyah Ramadhan
selaku Department Head Retail OK Bank, dalam rilis yang diterima IDN Times.

Tawaran terbaru OK Bank ialah Pinjaman KTA (Kredit Tanpa Agunan). Dari produk ini, para pengguna akan menyiapkan seluruh perayaan Imlek dengan matang melalui dana cadangan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari pasca Hari Raya Imlek agar dana yang dimiliki tidak berkurang secara signifikan. 

Wah, ternyata beragam tradisi dan kebutuhan saat Imlek memang patut diperhatikan dari jauh-jauh hari. Jangan lupa untuk melakukan hal-hal yang tertera di atas, ya!

Baca Juga: 15 Adibusana Imlek dengan Sentuhan Fashion Eropa, Elegan dan Khas

Nurul Huda Rahmadani Photo Verified Writer Nurul Huda Rahmadani

cats

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya