6 Cara Hilangkan Cemas Saat Mulai Berhenti Merokok 

Demi kesehatanmu lho, guys!

Merokok dapat mengakibatkan kanker serangan jantung, impotensi, gangguan kehamilan dan janin, sekiranya itulah kata-kata yang sering kita baca atau dengar. Ada juga banyak bahaya lainnya bagi tubuh yang ditimbulkan karena merokok seperti gangguan paru-paru,  kesuburan, kulit, gigi dan masih banyak lagi. Rokok juga mengandung zat-zat dan senyawa kimia yang berbahaya bagi tubuh.

Jika sudah mengetahui bahaya karena merokok, lantas mengapa masih banyak orang merokok? Apakah karena ketergantungan atau kebiasaan? Mengikuti teman, tren, atau sebagai penghilang stres? Yup, kebanyakan alasan-alasan seperti itulah yang sering digunakan oleh para pencandu rokok.

Namun beberapa pencandu merokok akan berhenti ketika sudah mulai sadar akan bahayanya atau karena sudah mulai mengganggu kerja organ tubuhnya. Mengurangi atau mulai untuk tidak merokok jelas bukan hal mudah. Seringkali hal itu bisa mengganggu pikiran, konsentrasi, bahkan menimbulkan rasa cemas berlebih. Nah, tapi jangan khawatir karena ada kok cara-cara untuk mengurangi rasa cemas saat mulai berhenti merokok. Yuk, simak!

1. Hal paling pertama yang kamu butuhkan adalah keteguhan hati dan kesabaran

6 Cara Hilangkan Cemas Saat Mulai Berhenti Merokok unsplash.com/BrookeCagle

Yang paling penting untuk jadi kekuatanmu adalah kesabaran. Pasalnya, kesabaran dan keteguhan hati atas keinginan untuk berhenti merokok harus jadi pegangan kamu. Pikirkan bahwa hal ini penting demi kesehatan yang lebih baik, demi kebahagiaan keluarga atau manfaat-manfaat positif lainnya.

Selama kamu mengingat hal-hal itu, rasa cemas yang muncul akan sedikit demi sedikit berkurang. Memang sangat sulit untuk menghentikan kebiasaan yang selalu kamu lakukan setiap hari dan mungkin dalam jangka waktu bertahun-tahun, tapi jika kamu mempunyai keteguhan hati dan kesabaran maka kamu pasti bisa melaluinya.

2. Sibukkan dirimu dengan mencari kegiatan baru yang positif

6 Cara Hilangkan Cemas Saat Mulai Berhenti Merokok unsplash.com/ThoughtCatalog

Banyak kegiatan-kegiatan baru dan positif yang bisa kamu lakukan seperti berolahraga. Kamu bisa mulai menjajal berenang, jogging, fitness, tenis, senam, yoga dan lain-lain. Bisa juga kalau kamu tertarik mengikuti berbagai macam kursus seperti kursus keterampilan, menyetir, memasak atau kelas bela diri misalnya.

Dengan mencari kesibukan baru yang positif, kamu bisa mengurangi rasa cemas akibat berhenti merokok karena pikiranmu mulai fokus dan sibuk dengan aktivitas baru.

3. Coba ubah gaya hidup dan lingkungan pergaulanmu

6 Cara Hilangkan Cemas Saat Mulai Berhenti Merokok unsplash.com/BenDuchac

Jika kamu sering bergaul dengan orang-orang yang merokok, mungkin akan sulit bagimu untuk berhenti merokok. Rasa cemas pun akan muncul apalagi ketika kamu sedang berkumpul dengan teman-temanmu yang merokok. Sama halnya ketika kamu masih menerapkan gaya hidup yang memungkinkanmu berada di tempat-tempat yang sering digunakan orang untuk merokok, maka sudah pasti rasa cemas itu akan sering muncul.

dm-player

Pada akhirnya, kamu akan mudah goyah dan memilih untuk kembali merokok. Maka dari itu, akan lebih baik jika kamu mantap mengubah gaya hidup dan lingkungan pergaulanmu. 

Baca Juga: 7 Gejala Adaptif Ini Akan Dialami Tubuh Orang yang Berhenti Merokok

4. Kumpulkan informasi tentang gaya hidup sehat dan terapkan sebisa mungkin

6 Cara Hilangkan Cemas Saat Mulai Berhenti Merokok unsplash.com/MarkZamora

Sekarang ini sangat gampang atau mudah mendapatkan informasi seputar ilmu kesehatan dan gaya hidup sehat. Kamu bisa mencarinya lewat internet atau dengan membaca buku. Dengan mempelajari seputar gaya hidup sehat dan ilmu kesehatan, kamu pun akan lebih selektif terhadap asupan makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuhmu. Selain itu, kamu akan lebih bersemangat untuk menjalani olahraga, pola tidur yang baik, hingga cara-cara menghalau stres dan rasa cemas misalnya.

5. Butuh bantuan untuk menghalau rasa cemasmu? Coba kunjungi fisioterapis

6 Cara Hilangkan Cemas Saat Mulai Berhenti Merokok unsplash.com/ArvinChingcuangco

Yup, cara ini bisa kamu pilih ketika kamu memang merasa tidak mampu menyelesaikan masalah ini sendiri. Kamu bisa jadi memang butuh bantuan ahli untuk menghalau rasa cemas akibat mulai berhenti merokok.

Dengan mengunjungi fisioterapis kamu bisa berkonsultasi dan membicarakan tentang kecemasan setelah berhenti merokok serta mencari bagaimana solusi atau jalan terbaik untuk mengatasinya.

6. Temukan camilan sehat ketika mulut terasa asam karena tidak merokok

6 Cara Hilangkan Cemas Saat Mulai Berhenti Merokok unsplash.com/HongW

Kebanyakan orang yang mulai berhenti merokok sering dilanda rasa cemas karena mulut mereka terasa asam. Kenapa? Karena tidak ada aktivitas yang terjadi di mulut akibat berhenti merokok. Nah hal ini bisa diatasi dengan makan atau mengunyah sesuatu agar mulut tetap aktif dan lidah tidak terasa asam.

Namun, kamu harus berhati-hati terhadap apa yang kamu konsumsi ya! Pastikan kamu memilih permen rendah gula dan camilan-camilan sehat seperti buah atau roti gandum. Pasalnya, hal ini tidak kalah penting demi menjaga kesehatanmu.

Nah gimana? Semakin optimis untuk bisa berhenti merokok? Jangan ragu lagi, yakinlah bahwa kamu bisa dan niatmu ini akan membawa pada kebaikan. Semangat, ya!

Baca Juga: 8 Hal Ini Pernah Menjadi Motivasi Orang Berhenti Merokok

Pagi Kusumardani Photo Verified Writer Pagi Kusumardani

When in doubt, pray it out!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya