5 Tanda Kamu Punya Kepribadian Antidrama, Paham Memilah Sesuatu

Hidup jadi lebih nyaman dan pastinya gak ribet

Kalau di dunia ini ada tipe orang yang hobi membesar-besarkan masalah atau kondisi yang dihadapi, maka di lain sisi kita juga akan menemukan sosok yang sebaliknya. Biasanya mereka ini cenderung lebih luwes dalam menyikapi hidup dan enggan terjebak dalam "drama" yang sebenarnya gak penting.

Kalau punya tanda-tanda berikut ini, artinya kamu tergolong pribadi yang antidrama. Paham memilah unggahan medsos sampai gak suka mendramatisasi sesuatu, kamu gitu juga gak, nih?

1. Gak suka memancing masalah atau ikut campur urusan orang lain

5 Tanda Kamu Punya Kepribadian Antidrama, Paham Memilah Sesuatuilustrasi ngobrol (Pexels.com/Jopwell)

Drama dalam hidup sering kali muncul akibat sikap diri sendiri, seperti ingin mencampuri urusan orang lain atau malah memancing masalah yang sebenarnya bisa diredam. Gak heran kalau pribadi antidrama lebih memilih untuk menjaga jarak antara keingintahuannya dengan batas privasi orang lain.

Alih-alih mengikuti rasa ingin tahu, kamu justru berusaha menghindar dari urusan orang lain jika bukan hal yang mendesak dan dimintai tolong. Bagimu, ada banyak hal di hidupmu yang lebih penting untuk diurusi dibanding masalah orang lain yang berpotensi bikin hidup makin rumit dan ribet.

2. Pandai memilah unggahan yang dibagikan di medsos

5 Tanda Kamu Punya Kepribadian Antidrama, Paham Memilah Sesuatuilustrasi bermain ponsel (Unsplash.com/Kev Costello)

Media sosial sekarang ini semakin banyak "diramaikan" oleh masalah pribadi yang diumbar ke ruang publik seolah sudah tidak ada lagi batasan bernama privasi. Menyadari fenomena ini, kamu pun mengambil sikap untuk tidak ikut terseret dalam kebiasaan tersebut yang seolah sudah jadi tren terkini.

Bagimu, gak semua hal harus dibagikan ke media sosial, termasuk masalah dan situasi yang sedang dialami. Kamu pun berpikir ulang untuk memilah unggahan sebelum dibagikan ke medsos. Sebab jika tidak, unggahan di medsos juga bisa mengundang masalah dan kamu gak mau itu terjadi.

Baca Juga: 5 Cara Menumbuhkan Kepercayaan Diri Anak, Bukan Ubah Kepribadian

3. Paham cara merespons dengan tenang dan tepat

dm-player
5 Tanda Kamu Punya Kepribadian Antidrama, Paham Memilah Sesuatuilustrasi komunikasi (pexels.com/Tirachard Kumtanom)

Sebagai pribadi yang memilih untuk menghindari drama kehidupan, kamu juga paham tentang cara merespons sesuatu atau seseorang dengan tenang dan tepat. Keberagaman sikap dan cara berpikir setiap orang membuatmu merasa harus memilih untuk menanggapi sesuatu atau tidak.

Kamu tahu betul bahwa gak semua orang punya kepedulian yang tulus pada hidupmu. Hal ini juga membuatmu sadar jika sikap tegas dalam lingkungan sosial harus diterapkan agar tidak mudah terseret kerumitan hidup yang seringnya malah bikin lelah sendiri.

4. Gak suka mendramatisasi keadaan

5 Tanda Kamu Punya Kepribadian Antidrama, Paham Memilah Sesuatuilustrasi perempuan muda (Unsplash.com/Larm Rmah)

Namanya juga sosok antidrama, sudah pasti kamu akan memiliki sikap yang gak suka mendramatisasi keadaan. Masalah yang kamu alami, terlebih jika sepele, gak akan dibesar-besarkan apalagi sampai diumbar ke ruang publik hanya demi meraih simpati atau perhatian orang lain.

Bagimu, masalah yang ada gak pernah jadi pembenaran untuk mengeluhkan seberapa berat hidupmu. Dibanding energi habis untuk berkeluh kesah, kamu lebih memilih fokus mencari solusi agar masalah yang dihadapi segera terselesaikan sampai tuntas.

5. Gak gampang ngambek atau main kode-kodean saat gak suka sesuatu

5 Tanda Kamu Punya Kepribadian Antidrama, Paham Memilah Sesuatuilustrasi pasangan (Pexels.com/cottonbro)

Sikap antidrama yang juga sangat khas dalam dirimu terlihat dari caramu mengelola emosi negatif. Merasa marah saat mendapat masalah memang lumrah, tapi kamu gak lantas menanggapi situasi ini dengan ngambek pada orang lain atau malah kirim kode saat gak suka sesuatu.

Kamu memilih mengkomunikasikan hal tersebut agar situasinya jelas di kedua belah pihak dan inti masalahnya gak melebar hingga solusi malah sulit dicari. Kalau marah, kamu akan menyampaikan alasannya. Kalau gak suka, kamu memilih bicara langsung daripada mengumpat di belakang.

Menjadi sosok antidrama adalah sebuah pilihan hidup yang bisa diambil siapapun dan kapan pun jika ada kemauan. Selain bikin hidup gak ribet, kamu pun akan terhindar dari potensi menghadapi masalah pelik di masa depan akibat terlalu mendramatisasi sesuatu. 

Baca Juga: 5 Sifat Positif yang Perlu Dimiliki dalam Kepribadian Setiap Orang

T y a s Photo Verified Writer T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya