5 Langkah Menghadapi Orang yang Sedang Marah, Supaya Cepat Damai  

Begini nih strateginya 

Dalam pergaulan sehari-hari, konflik adalah hal yang wajar terjadi. Tidak ada manusia yang sempurna, maka setiap orang pasti pernah menyakiti orang lain. Jika kamu berada di pihak yang menyakiti, wajar jika reaksi orang yang disakiti adalah marah. Selain itu, kemarahan juga bisa terjadi karena salah paham maupun sebab lain.

Jika ada orang yang sedang marah padamu, kamu pasti ingin segera memperbaiki situasi sehingga konflik tersebut bisa selesai. Terutama kalau orang tersebut adalah keluarga, teman, atau pasangan. Tapi bagaimana caranya? Inilah 5 langkah yang perlu kamu lakukan saat menghadapi orang yang sedang marah padamu.

1. Tahan dirimu supaya gak ikut marah 

5 Langkah Menghadapi Orang yang Sedang Marah, Supaya Cepat Damai  Freepik/bilahata

Langkah pertama yang perlu kamu usahakan adalah menahan diri supaya gak ikut marah. Meski orang tersebut mungkin mengucapkan atau melakukan hal yang menyakitkan karena marah, jangan sampai kamu terpancing. Hal itu malah bisa membuat masalah membesar dan makin sulit diselesaikan.

Tentu, kalau orang tersebut mencoba menyakitimu secara fisik, kamu gak harus diam saja. Kamu harus menghindar atau membela diri. Tapi sebisa mungkin jangan lakukan itu dengan emosi. Jika kamu bisa mengendalikan diri, akan lebih mudah untuk berpikir jernih dan memikirkan langkah selanjutnya.

 2. Jangan berargumen dulu 

5 Langkah Menghadapi Orang yang Sedang Marah, Supaya Cepat Damai  Freepik/wavebreakmedia

Mungkin kamu sebenarnya tidak bersalah, dan kamu ingin menjelaskan pada orang tersebut bahwa ia tidak seharusnya marah padamu. Tapi ingat, saat kemarahan seseorang sedang memuncak, sulit baginya untuk berpikir jernih. Maka argumen selogis apapun yang kamu katakan kemungkinan besar gak akan berpengaruh baginya.

Sebaliknya, kamu akan terkesan seperti menantangnya debat atau mencari-cari alasan, dan itu malah bisa membuat dia makin ngamuk. Maka dalam situasi itu, fokus pertamamu seharusnya adalah menenangkan orang tersebut.

3. Coba tenangkan orang tersebut 

5 Langkah Menghadapi Orang yang Sedang Marah, Supaya Cepat Damai  Freepik/yanalya

Cara membuat kemarahan orang lain mereda bisa bermacam-macam, karena kepribadian orang berbeda-beda. Ada orang yang kemarahannya akan reda jika dibujuk. Ada pula yang perlu diberi waktu untuk menyendiri sebentar.

dm-player

Kalau kamu kenal dia, tentu lebih mudah bagimu untuk mengetahui harus berbuat apa. Tapi kalau kamu gak terlalu kenal, yang terbaik adalah menjaga jarak. Jangan sampai ia menyakitimu dengan cara yang tidak kamu sangka.

4. Minta maaf 

5 Langkah Menghadapi Orang yang Sedang Marah, Supaya Cepat Damai  Freepik/katemangostar

Yang satu ini jelas perlu kamu lakukan kalau kamu memang bersalah. Minta maaf saat kamu memang bersalah adalah kunci menyelesaikan masalah dan berdamai kembali. Tapi bagaimana kalau kamu sebenarnya gak salah dan ia marah padamu tanpa dasar yang kuat? Tetap saja, langkah terbaik umumnya adalah meminta maaf.

Kenapa? Karena meminta maaf bisa dengan cepat menurunkan emosi seseorang. Meksipun kamu gak salah, dalam pandangan orang itu kamu salah, dan ia berharap kamu minta maaf. Maka kalau kamu melakukannya, kemungkinan besar kemarahannya akan segera mereda.

Jangan khawatir, minta maaf gak selalu berarti kamu mengaku salah kok. Dalam situasi ini, tujuanmu minta maaf adalah meredakan ketegangan, bukan mengakui kesalahan. Setelah ketegangan mereda, barulah kamu bisa lanjut ke langkah terakhir.

Baca Juga: Ini 7 Cara Mengelola Marah-marah, Awas Bisa Mendatangkan Penyakit!

5. Segera selesaikan masalah tersebut 

5 Langkah Menghadapi Orang yang Sedang Marah, Supaya Cepat Damai  Pexels/mentatdgt

Setelah situasi tenang dan mendingin, barulah kamu bisa membahas masalahnya dengan orang tersebut. Kalau kamu sebenarnya gak bersalah, inilah saat yang tepat untuk menjelaskan situasi sebenarnya pada orang tersebut. Karena dia sudah tenang, kemungkinan besar dia bisa memahami penjelasanmu.

Pada akhirnya mungkin dia akan sadar bahwa kamu memang gak salah. Artinya, sebenarnya kemarahannya salah sasaran. Jika dia sudah menyadari itu, kemungkinan besar dia yang akan minta maaf padamu. Masalah pun selesai, dan kalian kembali damai!

Itulah 5 langkah yang bisa kamu lakukan untuk menghadapi orang yang sedang marah padamu. Tentu kamu gak berharap ada orang yang marah padamu. Tapi seandainya itu terjadi, terapkan langkah-langkah di atas supaya kamu bisa segera berdamai kembali dengan orang tersebut.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Tak Perlu Marah-marah pada Pelayan Restoran

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya