4 Referensi Alat Pijat Kaki di Bawah Rp1 Juta, Hilangkan Kelelahan!

Wajib punya di rumah, nih

Kamu ingin menghilangkan kelelahan kaki yang lelah? Tidak perlu khawatir, berikut empat referensi alat pijat kaki yang diklaim efektif dengan harga terjangkau di bawah 1 juta rupiah. Dengan ini, kamu dapat merasakan manfaat pijatan tanpa harus pergi ke spa.

Kamu tidak perlu menghabiskan banyak uang hanya untuk satu perawatan. Alat pijat kaki ini dirancang secara khusus untuk meredakan ketegangan, meningkatkan sirkulasi darah, dan menghilangkan rasa lelah pada kaki. Simak langsung saja, yuk!

1. SPEEDS Onsen Kaki Alat Terapi Spa

4 Referensi Alat Pijat Kaki di Bawah Rp1 Juta, Hilangkan Kelelahan!SPEEDS Onsen Kaki Alat Terapi Spa. (dok. Shopee/speedsstore)

Kamu tidak perlu pergi ke spa untuk merasakan sensasi pijatan. Kamu dapat melancarkan peredaran darah ke seluruh tubuh dengan produk dari SPEEDS ini. Onsen Spa kaki ini merupakan solusi yang tepat dengan harga terjangkau sebesar Rp540 ribu.

Alat ini disebut efektif dalam menghilangkan rasa sakit yang disebabkan oleh kolesterol. Selain itu, produk ini juga dikatakan mampu meredakan kekakuan pada kaki. Dengan Onsen Spa kaki ini, kamu dapat menikmati pijatan yang menyegarkan.

Kamu dapat menghilangkan kelelahan tanpa harus meninggalkan kenyamanan rumah. Produk ini bisa dijadikan referensi alat pijat kaki di rumah dengan harga di bawah 1 juta.

2. Roller Multifungsi Pemijit Kaki

4 Referensi Alat Pijat Kaki di Bawah Rp1 Juta, Hilangkan Kelelahan!Roller Multifungsi Pemijit Kaki (dok. Shopee/jaws.acchp)

Seringkali, kita merasakan kekakuan pada kaki setelah berjalan jauh atau berdiri dalam waktu yang lama. Produk ini juga merupakan solusi praktis untuk meredakan rasa pegal tersebut. Alat pijat kaki ini hadir dengan desain yang sederhana dan praktis.

Kualitas yang ditawarkan juga sangat baik. Material resin menjadikannya tahan lama dan bermanfaat bagi semua orang yang memiliki kaki kelelahan. Selain itu, produk ini dapat digunakan kapan saja dan di mana saja.

Keunggulan produknya menggunakan roda pijat yang nyaman dan tidak menyakitkan. Selain itu, produk ini dibuat dengan bahan berkualitas tinggi. Dengan harga sebesar Rp52 ribu, produk ini menjadi pilihan yang terjangkau.

dm-player

Baca Juga: 5 Rekomendasi Alat yang Memudahkan Hidupmu Sebagai Anak Kos

3. Benbo Alat Pijat Kaki

4 Referensi Alat Pijat Kaki di Bawah Rp1 Juta, Hilangkan Kelelahan!Benbo Alat Pijat Kaki. (dok. Tokopedia/BENBO CABANG SURABAYA)

Alat pijat kaki ini dipercaya membantu meningkatkan kesehatan melalui peningkatan sirkulasi darah dan sistem kekebalan tubuh. Produk ini memiliki keamanan yang lengkap. Produk ini menawarkan pijatan kaki dengan kombinasi kompresi dan gerakan roller.

Alat ini dilengkapi dengan program pijat refleksi. Fitur tersebut dinilai telah diakui dapat membantu mengatasi berbagai penyakit dan merestorasi keseimbangan fungsi organ internal. Rutin memijat selama 10-20 menit setiap hari bantu menjaga kesehatan tubuh.

Mesin pijat ini cocok untuk berbagai lingkungan, baik di kantor maupun di rumah. Selain itu, dilengkapi dengan sistem perlindungan yang mematikan mesin otomatis untuk mencegah overheating. Produk ini tersedia dengan harga Rp225 ribu.

4. EMS Foot Massage Mat Japan

4 Referensi Alat Pijat Kaki di Bawah Rp1 Juta, Hilangkan Kelelahan!EMS Foot Massage Mat Japan. (dok. EMS)

Produk EMS ini diklaim meningkatkan peredaran darah dengan cara mencapai jaringan dalam tubuh. Hal ini membantu memperkuat sirkulasi darah dengan mengontraksikan otot-otot kaki dan tungkai. Alat ini juga membantu mengatasi kondisi seperti neuropati kaki.

Alat ini dapat meningkatkan kelenturan, mengatasi plantar fasciitis dan pembengkakan kaki. Terdapat enam mode dan 10 level kekuatan pada model baterai. Sementara itu, terdapat delapan mode dan 19 level kekuatan pada model dengan pengisian daya LCD.

Alat ini ringan, dapat dilipat, mudah diisi ulang, dan mudah dibawa ke mana pun kamu pergi. Kamu dapat merasakan relaksasi di mana saja. Harganya pun terjangkau, yaitu Rp40 ribu.

Dengan empat referensi alat pijat kaki di atas,kamu dapat menghilangkan kelelahan dan mendapatkan sensasi relaksasi tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya. Alat-alat ini menawarkan berbagai fitur yang efektif dalam meredakan rasa pegal. Suka yang mana?

Baca Juga: 3 Keuntungan Menggunakan Alat Masak Warna Hitam Matte

Porcelain Photo Verified Writer Porcelain

꒰ঌ ig: nndf_prcl ໒꒱

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya