Pesan Moral di Film Aquaman yang Bisa Bikin Hidupmu Lebih Baik

Menyentuh banget

Sampai saat ini, Aquaman masih peringkat satu box office semenjak penanyangan perdananya. Gak hanya aksi Arthur Curry yang membuat kita terkagum - kagum, tetapi pesan moral yang kuat ini yang bisa kita dapatkan dalam film ini!

1. Tidak ada anak yang haram, tetapi yang ada kesalahan orang tua di masa lalu

Pesan Moral di Film Aquaman yang Bisa Bikin Hidupmu Lebih Baikdcmultiverse.tumblr.com

Dalam film tersebut, Arthur Curry adalah buah cinta terlarang dari Thomas Curry dari dunia manusia dan Atlanna, sang ratu Atlantis. Sehingga dari perbuatan mereka, Arthur Curry sempat dikucilkan oleh penduduk Atlantis, terutama pada Orm, adik tirinya. Bukan berarti anak yang dilahirkan dalam cinta terlarang adalah "anak haram". Tetapi kesalahan orang tuanya lah yang di masa lalu.

2. Masa lalu yang buruk bukanlah penghalang untuk mencapai kesuksesan di masa depan

Pesan Moral di Film Aquaman yang Bisa Bikin Hidupmu Lebih Baikjusticeleague.com

Seperti yang dijelaskan di atas, Arthur Curry memang mempunyai masa lalu yang buruk akibat perbuatan orang tuanya. Namun, hal tersebut bukanlah masalah dalam hidupnya dan tidak membuat Arthur Curry patah semangat untuk menjadi yang terbaik hingga akhirnya berhasil menjadi raja Atlantis. 

3. Tidak semua manusia itu jahat, masih ada manusia lainnya yang berhati mulia

Pesan Moral di Film Aquaman yang Bisa Bikin Hidupmu Lebih Baikawardscircuit.com
dm-player

Akibat ulah manusia yang mencemari laut membuat penduduk Atlantis merasa terancam kehidupannya. Sehingga kala itu, Orm, adik tiri Arthur, membuat kesalahpahaman yang mengakibatkan perang terhadap manusia. Namun, masih banyak manusia yang baik yang kita temukan kok. Salah satunya pada adegan anak kecil dari dunia manusia yang memberikan hadiah kecil kepada Mera, kekasih Arthur.

Baca Juga: Filmnya Sukses, 11 Meme Aquaman yang Bikin Ngakak Sampai Atit Peyut

4. Cinta adalah kekuatan untuk menyatukan perbedaan yang ada

Pesan Moral di Film Aquaman yang Bisa Bikin Hidupmu Lebih Baikculturess.com/2018

Kamu harus setuju kalau cinta sejati dapat menyatukan perbedaan yang ada, buktinya bisa kita lihat Thomas Curry, ayah Arthur dari dunia manusia dan Atlanna, ratu Atlantis saling mencintai satu sama lain tanpa memandang apapun latar belakangnya.

5. Pertengkaran bukan cara yang tepat untuk menyelesaikan masalah

Pesan Moral di Film Aquaman yang Bisa Bikin Hidupmu Lebih Baikparallax-view.org

Kesalahpahaman dan ambisi Orm untuk membasmi manusia di darat karena perlakuan manusia mencemari laut membuat sang kakak, Arthur Curry harus mengambil alih takhta pada adiknya, sehingga memicu pertengkaran demi pertengkaran yang terjadi. Namun pada akhirnya, Arthur mampu mengendalikan situasi yang runyam seperti ini.

Inilah pesan - pesan moral yang bisa kita dapatkan dalam film Aquaman, kalau masih belum puas nonton, ayo nonton lagi!

Baca Juga: Selain Aquaman, 5 Film Amber Heard Ini Gak Kalah Seru untuk Ditonton

Prilly Amelia Photo Writer Prilly Amelia

Love to spread positivity and happiness! #StayPositive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya