9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang Nyaman

Perpaduan klasik dan modern untuk dekorasi ruang tamu

Rumah merupakan salah satu tempat paling nyaman untuk beristirahat atau menetap ketika tidak memiliki aktivitas di luar. Setiap orang juga memiliki selera dalam mendekorasi ruangan dalam rumahnya. Biasanya, nuansa atau gaya minimalis, klasik, industrial, hingga modern menjadikan rumah menjadi lebih berkarakter sesuai kepribadian pemiliknya. Pemilik juga bisa mengkombinasikan beberapa gaya untuk mendekorasi sebuah ruangan seperti perpaduan klasik dan modern.

Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu coba lakukan untuk mendesain ruang tamu rumahmu dengan gaya klasik modern agar tetap nyaman dan estetik.

1. Jika lantai sudah memiliki unsur kayu atau batu, kamu bisa memilih cat dinding berwarna terang polos atau netral seperti putih atau beige

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanDekorasi klasik modern(unsplash.com/@beazy)

2. Sebaliknya, jika lantai ruang tamu polos, kamu bisa membuat dindingmu dengan unsur batu bata atau pallet kayu

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanRuang tamu klasik modern(unsplash.com/@akeenster)

3. Manfaatkan dinding yang kosong dengan lukisan seni berukuran besar

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanPajangan ruang tamu(unsplash.com/@sidekix)

4. Untuk membantu ruang tamu menjadi tampak lebih luas, berikan cermin yang memiliki frame berupa ukiran

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanCermin ukir(unsplash.com/@villxsmil)

Baca Juga: 9 Desain Ruang Tamu Bergaya Japandi Klasik, Huniannya Millennial

5. Pilihlah tirai dengan yang menjuntai dan memiliki warna senada dengan dinding untuk menonjolkan sisi mewah

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanIlustrasi warna gorden pada ruangan(unsplash.com/@collovhome)

6. Selain tirai, lampu gantung atau chandeller akan membuat ruangan terlihat lebih mahal

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanIlustrasi lampu kristal(unsplash.com/@ferreiramarcos___)

7. Untuk membuat ruang tamu tampak hidup, kamu juga bisa menambahkan tanaman di sudut ruangan

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanIlustrasi tanaman pakis(unsplash.com/@josephtpearson)

8. Pilihlah furniture seperti sofa hingga meja yang berwarna netral menyesuaikan dengan dinding atau lantai

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanPinterest

9. Agar ruangan tampak lebih hangat dan nyaman, kamu bisa menambahkan karpet berbulu lembut

9 Tips Membuat Ruang Tamu Bernuansa Klasik Modern yang NyamanIlustrasi karpet diatas lantai(unsplash.com/@sinasaadatmand)

Nuansa klasik modern pada ruang tamu bisa kamu coba dengan beberapa tips di atas. Kamu juga bisa mecari ide lain sebagai referensi melalui internet dan pastikan kombinasi elemen klasik dan modern yang seimbang,ya. Dijamin tamu yang berkunjung ke rumahmu akan betah berlama-lama.

Baca Juga: 11 Inspirasi Ruang Tamu Bernuansa Vintage, Klasik dan Modern

Rakhma Fauzia Photo Verified Writer Rakhma Fauzia

Mari bermanfaat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya