4 Alasan Harus Hentikan Kebiasaan Overthinking, Sayangi Diri!

Jangan membuang waktu untuk sesuatu diluar kendalimu

Setiap manusia pasti memiliki banyak hal untuk dipikirkan di dalam kepalanya. Keluarga, pekerjaan, cinta, cita-cita, hingga hal-hal random sekali pun bisa jadi bahan menarik untuk diulas dan direnungkan.

Sayangnya, meski berpikir merupakan sesuatu yang normal, tetapi apabila berlebihan alias overthinking, maka berpotensi untuk mengganggu ketenangan dan kenyamanan hidup. Pasalnya, overthinking ini membuatmu jadi berpikir diluar batas kewajaran. Hal-hal yang seharusnya tidak perlu dirisaukan, kini malah jadi fokus utama untuk diperhatikan. Akibatnya, kamu akan kesusahan sendiri.

Oleh sebab itu, berusahalah untuk menghentikan kebiasaan buruk tersebut atas dasar beberapa alasan yang telah dirangkum di bawah ini. Overthinking hanya akan membuat hidupmu gundah gulana, lho!

Baca Juga: 5 Tanda Overthinking Bikin Kehidupanmu Sulit, Gak Pernah Merasa Puas!

1. Menyulitkan diri sendiri

4 Alasan Harus Hentikan Kebiasaan Overthinking, Sayangi Diri!ilustrasi seseorang yang sedang bingung (pexels.com/Monstera)

Disadari atau tidak, terkadang kamu melakukan beberapa hal yang sebenarnya dikategorikan sebagai tindakan untuk menyulitkan diri sendiri. Salah satu hal yang bisa ditemui adalah overthinking.

Memang, manusia normal tentu akan terus berpikir dan sebagian membutuhkan pemikiran yang dalam. Namun, bila kamu memikirkan sesuatu yang kerap kali berada diluar jangkauan, apa gunanya?

Khawatir itu manusiawi. Takut itu wajar. Namun, jangan sampai kamu melakukan hal-hal yang berlebihan karena pada akhirnya malah akan merugikan diri sendiri. Belajarlah untuk memahami batasan antara mana yang perlu untuk dipikirkan dan memungkinkan untuk diperbaiki, serta mana yang cukup kamu serahkan hasilnya pada Tuhan.

2. Membuang waktu

4 Alasan Harus Hentikan Kebiasaan Overthinking, Sayangi Diri!ilustrasi seseorang yang merasa gelisah (pexels.com/Alex Green)

Waktu adalah hal berharga yang tidak boleh disia-siakan karena kejadiannya tidak bisa terulang. Setiap detik yang telah lewat tidak mungkin bisa terjadi lagi di masa yang akan datang. Sayangnya, terkadang kamu lupa akan hal ini dan malah menggunakan kesempatan yang ada untuk melakukan sesuatu yang kurang bermanfaat, seperti memikirkan apa saja secara berlebihan.

dm-player

Kebiasaan overthinking ini bisa menyita banyak waktu berhargamu. Waktu yang seharusnya dapat digunakan untuk istirahat, aktivitas penting, atau hal lain yang bernilai, malah habis begitu saja untuk memikirkan sesuatu yang sebenarnya tidak menjadi kapasitasmu. Jadi, hentikan perbuatan ini agar kamu tidak kehilangan hal paling berharga dalam hidupmu.

Baca Juga: 7 Alasan Sikap Kurang Percaya Diri Bikin Kamu Overthinking, Sadari!

3. Menyebabkan stres berkepanjangan

4 Alasan Harus Hentikan Kebiasaan Overthinking, Sayangi Diri!ilustrasi seseorang yang merasa stres (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Di saat terlalu memikirkan suatu hal, apalagi yang sifatnya tidak dapat dikendalikan, kamu akan merasa gelisah. Di sisi lain kamu sadar memang ada hal-hal tertentu yang berada diluar kuasamu, tetapi di saat yang sama, kamu juga sulit untuk sedikit bersikap masa bodoh. Akibatnya, pikiran jadi stres dan membuatmu merasa tidak nyaman.

Stres yang dibiarkan berkepanjangan dapat mendatangkan banyak kerugian, seperti membuatmu jatuh sakit dan sulit untuk beraktivitas dengan lancar. Pada akhirnya, kamu hanya akan menderita karena tidak mampu mengatur pikiran. Oleh sebab itu, hentikan kebiasaan overthinking sebelum menyebabkan kerugian yang lebih nyata, ya!

4. Menghambat aktivitas sehari-hari

4 Alasan Harus Hentikan Kebiasaan Overthinking, Sayangi Diri!ilustrasi seseorang yang merasa stres dengan pekerjaan (pexels.com/Thirdman)

Memikirkan banyak hal yang seharusnya tidak dipikirkan, apalagi secara berlebihan, hanya akan membuatmu cemas. Tidak hanya itu, hal-hal tersebut dapat menghambat jalannya aktivitas sehari-hari karena menyebabkan sulit fokus. Akibatnya, banyak hal tidak dapat diselesaikan dengan tuntas.

Oleh sebab itu, latih pikiranmu agar tidak overthinking. Kalau sampai konsentrasi terganggu, kamu bakal mengorbankan banyak hal penting yang seharusnya bisa dikerjakan dengan baik. Jadi, belajarlah untuk lebih bijaksana dalam memilih dan memilah hal yang perlu dan tidak perlu untuk dipikirkan.

Menghindari overthinking memang bukan perkara mudah, terlebih saat kamu sudah terbiasa dengan hal ini. Namun, belajarlah untuk berhenti karena ada beragam kerugian yang dapat mengancam masa depanmu. Berpikirlah secukupnya dan serahkan sisanya pada Tuhan.

Baca Juga: 5 Penyebab Kamu Kerap Overthinking, Mencemaskan Banyak Hal

Ratna Kurnia Ramadhani Photo Verified Writer Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya