3 Kado Manis untuk Rayakan Hari Ulang Tahun Pernikahan Orangtua

Ukir kebahagiaan di hati dan wajah mereka, yuk!

Setiap pasangan biasanya selalu gembira menjelang hari perayaan pernikahan mereka. Tanpa kenal lelah, mereka menyiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk mengadakan peringatan momen sakral nan penuh cinta tersebut. Sebisa mungkin, semuanya dipikirkan secara matang agar bisa menjadi selebrasi yang punya kesan mendalam.

Sayangnya, hal-hal semacam ini sering terlupakan, atau setidaknya tidak lagi dianggap sebagai hal yang penting seiring dengan bertambahnya usia. Para orangtua lebih memilih untuk fokus mengurus kehidupan sehari-hari ketimbang mengadakan acara peringatan tersebut. Nah, buat kalian anak-anak yang sudah tumbuh dewasa, tidak ada salahnya bila mencoba untuk memberikan kejutan dalam rangka perayaan ulang tahun pernikahan orangtua tercinta. Berikut beberapa rekomendasi kado yang dapat kalian persembahkan.

Baca Juga: 3 Tips Memilih Kado Pernikahan yang Tepat, Bikin Pengantin Happy!

1. Mengajak untuk berlibur bersama

3 Kado Manis untuk Rayakan Hari Ulang Tahun Pernikahan Orangtuailustrasi orangtua yang sedang tersenyum (pexels.com/RDNE Stock project)

Ulang tahun pernikahan rasanya akan menjadi begitu sempurna apabila dirayakan di suatu tempat yang indah bersama dengan orang tersayang. Namun demikian, bagi orangtua, terkadang hal ini sudah sulit untuk dilakukan. Ada beragam pertimbangan yang akhirnya membuat mereka memutuskan untuk tidak melakukan hal tersebut.

Nah, pada kesempatan seperti ini, kamu bisa memberikan kado yang manis berupa ajakan untuk pergi berlibur bersama. Bawa kedua orangtuamu untuk mengunjungi tempat yang punya pemandangan menawan. Selain itu, kamu bisa mengadakan pesta kecil tetapi penuh dengan kehangatan di sana. Dijamin, kejutan ini akan menjadi memori yang sangat berkesan bagi orangtuamu.

Baca Juga: 3 Tips Memilih Kado Pernikahan yang Tepat, Bikin Pengantin Happy!

2. Berkumpul dengan keluarga besar

3 Kado Manis untuk Rayakan Hari Ulang Tahun Pernikahan Orangtuailustrasi perayaan ulang tahun pernikahan orangtua (pexels.com/Ivan Samkov)

Salah satu hal yang selalu mampu membahagiakan hati orangtua adalah melihat anak-anaknya berkumpul bersama dalam keadaan sehat, ceria, tanpa adanya kekurangan. Bagaimana tidak, buah hati merupakan harta berharga yang tidak dapat tergantikan oleh apa pun. Oleh sebab itu, dapat menikmati momen dengan anggota keluarga lengkap jadi sebuah hal yang sungguh bernilai luar biasa.

Jika kamu bingung mencari kado istimewa apa yang sekiranya tepat untuk merayakan hari ulang tahun pernikahan kedua orangtuamu, maka memastikan mereka bisa berkumpul dengan keluarga besar bisa menjadi pilihan. Hubungi seluruh saudaramu agar bisa meluangkan waktu di hari yang telah ditentukan. Ramaikan rumah, ciptakan canda tawa, dan senyuman akan terkembang di wajah kedua orangtua yang kamu sayangi.

3. Memberikan kado berupa barang dengan desain khusus

3 Kado Manis untuk Rayakan Hari Ulang Tahun Pernikahan Orangtuailustrasi memberikan kado kepada orangtua (pexels.com/Gustavo Fring)

Momen ulang tahun pernikahan bisa menjadi semakin berkesan tatkala tidak hanya sekadar diperingati dengan mengadakan acara, tetapi juga adanya benda tertentu yang dapat dijadikan sebagai kenang-kenangan. Meski mungkin hanya berupa barang sederhana, tetapi nilainya tidak terhingga karena menyimpan memori berharga. Kado ini akan terus tersimpan sampai kapan pun.

Guna membahagiakan kedua orangtua dalam rangka selebrasi pernikahan mereka, kamu bisa memberikan kado berupa barang dengan desain khusus. Sepasang jam tangan dengan ukiran nama mereka, sepasang baju yang dapat membuat penampilan semakin kompak, atau sepasang mug cantik dengan kata-kata ucapan yang tulus dari kamu akan menjadi hadiah yang manis dan berkesan. Hati mereka akan berbunga-bunga dan tidak akan pernah melupakan momen indah yang sudah kamu persembahkan.

Mengadakan selebrasi hari ulang tahun pernikahan orangtua merupakan salah satu hal yang akan membuat hati orang-orang tercintamu itu gembira. Hal ini akan memerkaya cerita dalam petualangan rumah tangga yang diarungi, sehingga menjadikan kehidupan semakin bermakna. Jadi, usahakan hadiah paling manis itu, ya!

Baca Juga: 11 Kado Eco-Friendly untuk Pengantin Baru, Ada Alat Kompos

Ratna Kurnia Ramadhani Photo Verified Writer Ratna Kurnia Ramadhani

Sometimes a Vet, sometimes a writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya