25 Kata-kata Mutiara untuk Anak, Bentuk Kasih Sayang!

Selalu menunjukkan cintamu kepada anak

Anak menjadi harta tak ternilai bagi orangtua. Mereka adalah segalanya. Itulah kenapa setiap orangtua selalu punya caranya sendiri-sendiri untuk menunjukkan kasih sayangnya. Salah satunya dengan memberikan pujian atau ungkapan kasih sayang.

Bagi kamu yang membutuhkan referensi kata-kata mutiara untuk anak tercinta, dalam artikel kali ini akan menjabarkan daftarnya. Simak di bawah ini!

1. Kata-kata mutiara untuk anak tercinta

25 Kata-kata Mutiara untuk Anak, Bentuk Kasih Sayang!Ilustrasi orangtua dan anak (Pexels.com/Elly Fairytale)

1. "Jangan terlalu banyak mengeluh. Putuskan apa yang akan kamu toleransi dan lanjutkan untuk hidup."

2. “Cobalah untuk tidak menjadi orang sukses, melainkan mencoba menjadi orang yang berharga.”

3. "Memiliki hati yang tidak pernah mengeras, dan temperamen yang tidak pernah lelah, dan sentuhan yang tidak pernah menyakiti."

4. "Jalin dan peliharalah persahabatan. Dengan cinta dan perhatian mereka bisa bertahan seumur hidup. Pada saat yang sama jangan takut untuk menfilter pertemanan."

5. “Seorang juara hanyalah seseorang yang tidak menyerah saat mereka menginginkannya.”

2. Kata-kata mutiara untuk anak dengan nasihat

25 Kata-kata Mutiara untuk Anak, Bentuk Kasih Sayang!ilustrasi orangtua dan anak (unsplash.com/Jon Flobrant)

6. “Jangan takut untuk membuat sebuah kesalahan. Namun, pastikan agar kamu tidak melakukan kesalahan yang sama dua kali.”

7. “Bersyukurlah atas apa yang telah kamu miliki, dengan begini kamu akan berakhir dengan memiliki lebih banyak hal. Jika kamu berkonsentrasi pada apa yang tidak kamu miliki, kamu tidak akan pernah merasa cukup.”

8. "Teruslah tersenyum, karena hidup itu indah dan ada banyak hal yang bisa disyukuri."

9. "Jangan pernah membandingkan dirimu dengan orang lain. Ini buang-buang energi. Kamu unik dan memiliki karunia sendiri untuk ditunjukkan kepada dunia."

10. "Kamu cukup apa adanya. Sempurna dalam ketidaksempurnaanmu."

3. Kata-kata mutiara untuk anak penuh harapan

25 Kata-kata Mutiara untuk Anak, Bentuk Kasih Sayang!Ilustrasi orangtua dan anak (Pexels/Agung Pandit Wiguna)
dm-player

11. "Tak ada manusia yang menyayangimu melebihi ibu kamu sendiri. Dan ibu tetap rela menyayangimu meskipun bukan ia yang paling kamu sayangi."

12. "Cinta ibu adalah yang paling menenangkan. Ia tak banyak wujud dan meneduhkan seperti halnya oase di padang panjang nan gersang."

13. "Saat hidupmu bahagia, ibumu tidak pernah memintamu untuk membagi kebahagiaanmu kepadanya, akan tapi saat kamu terluka ibumu selalu datang untuk menerima bagian dari luka yang kamu rasakan."

14. "Menjadi anak yang saleh dan tidak pernah menyakiti hati orangtua itulah hal yang paling diinginkan orangtua kita."

15. "Kebahagiaan dimulai dari dalam. Jangan berharap orang lain membuatmu bahagia."

Baca Juga: 25 Kata-kata Bijak dalam Bekerja, Bikin Produktif!

4. Kata-kata mutiara untuk anak bermakna

25 Kata-kata Mutiara untuk Anak, Bentuk Kasih Sayang!Ilustrasi orangtua dan anak (Pexels.com/Zen Chung)

16. "Di saat kamu merasakan kesedihan yang luar biasa, maka berdoalah kepada Tuhan yang akan memberikan keindahan padamu di suatu hari nanti."

17. "Jangan pernah kamu mengeluh ketika dilanda musibah, karena dengan musibah tersebut kamu bisa belajar menjadi kuat dalam cobaan."

18. "Sesulit apa pun masalah yang kamu hadapi, cobalah untuk selalu sabar menghadapinya, karena dengan kesabaran masalah apa pun akan mudah diselesaikan."

19. "Jangan pernah menoleh kebelakang jika itu hanya membuatmu mengulangi kesalahan, cobalah menoleh ke depan dan membuka lembar baru yang lebih baik dengan penuh optimisme."

20. "Selalu ingat, kamu lebih berani dari yang kamu yakini, lebih kuat dari yang terlihat, lebih pintar dari yang kamu pikirkan, dan dicintai lebih dari yang kamu tahu.”

5. Kata-kata mutiara untuk anak menyentuh hati

25 Kata-kata Mutiara untuk Anak, Bentuk Kasih Sayang!Ilustrasi orangtua dan anak (unsplash.com/Jessica Rockowitz)

21. “Dalam hidupku, kamu adalah matahari yang tidak pernah redup dan bulan yang tidak pernah pudar. Bersinarlah, anakku.”

22. "Ibu tahu kamu sakit ketika mama menghukummu, tapi tahukah sakit yang ibu rasakan?"

23. “Pada hari kamu datang ke dalam hidup ibu, ibu tahu apa tujuanku. Untuk mencintai dan melindungimu dengan semua yang ibu miliki.”

24. “Kupu-kupu punya sayap, jadi bisa terbang. Ikan memiliki insang, sehingga mereka bisa berenang. Kelinci memiliki empat kaki, sehingga mereka dapat berlari. Aku punya hati, jadi aku bisa mencintaimu.”

25. “Ketika kamu mencintai seseorang, kamu mencintai orang itu seutuhnya, sebagaimana dia apa adanya, bukan seperti yang kamu inginkan.”

Itulah tadi kata-kata mutiara untuk anak tercinta. Tentunya setiap ungkapan yang indah ini bisa memberinya semangat dalam hidup maupun memotivasi untuk mengejar impiannya. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 100 Kata-Kata Mutiara Islami yang Menenangkan, Penuh Makna

Topik:

  • Pinka Wima
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya