5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Resolusi yang Gagal

#SemangatBaru Setiap proses pasti ada kegagalan, keep going on!

Resolusi menjadi hal yang sering diucapkan atau direncanakan pada awal tahun. Banyak harapan dan berbagai hal yang diimpikan untuk dicapai. Hal-hal tersebut beragam, mulai dari yang kesannya biasa saja hingga hal-hal yang dianggap sangat penting.

Manusia tentu selalu berharap supaya setiap hari menjadi semakin baik hidupnya. Untuk mencapai hal tersebut maka perlu resolusi atau rencana dalam upaya memperoleh hal-hal yang baik di dalam kehidupan.

Resolusi memang sudah direncanakan. Akan tetapi apa yang sudah direncanakan bisa saja gagal. Apa yang sudah direncanakan bisa saja tidak tercapai. Terkadang tidak semua apa yang kita rencanakan berjalan dengan baik. Pertanyaannya adalah sudahkah kita bangkit dari kegagalan untuk menjalani kembali kehidupan kita?

Berikut kenapa penting untuk bangkit dari resolusi yang gagal tercapai, entah itu resolusi tahun baru atau resolusi lainnya.

1. Tidak semua hal dalam hidup ini berjalan sesuai rencana

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Resolusi yang Gagalweheartit.com

Kegagalan adalah sebuah hal yang mutlak dialami oleh setiap orang. Kegagalan bisa saja menghampiri, bahkan ketika segala sesuatu direncanakan dengan matang. Kegagalan adalah sebuah takdir. Akan tetapi tidak selamanya kita akan terus mengalami kegagalan.

Apa yang kita alami pada saat kita gagal idealnya dapat membuat kita lebih memahami kehidupan kita. Kegagalan jika dimaknai dengan baik justru membuat kita bangkit, entah untuk berusaha mencapai hal yang telah gagal dicapai sebelumnya atau untuk mencapai tujuan yang baru.

2. Kegagalan dapat membuatmu menyadari kemampuan diri

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Resolusi yang GagalDictio.com

Terkadang kita sering kali memaksa diri untuk mencapai sesuatu. Artinya kita sering bekerja atau berusaha terlalu keras, bahkan cenderung memaksakan diri dalam mengerjakan sesuatu. Kita mungkin terlalu sering menonton film atau sinetron yang menceritakan tokoh utama yang bekerja sangat keras sehingga kesuksesan bisa diraih. Akan tetapi hal tersebut tidak selamanya berlaku.

Terkadang kita perlu untuk menyadari kemampuan yang ada di dalam diri kita. Tujuannya adalah untuk memudahkan kita menyusun rencana jangka pendek dan jangka panjang yang tidak muluk-muluk. Hal tersebut penting untuk kita agar dapat memantau perkembangan di dalam diri kita.

dm-player

3. Kegagalan adalah motivasi

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Resolusi yang GagalDictio.id

Kalimat bahwa kegagalan adalah motivasi tentu terkadang terdengar hanya pemanis ketika kita mengalami kegagalan. Akan tetapi jika direnungkan kalimat tersebut ada benarnya juga. Pasalnya ketika kita mengalami kegagalan, otak kita seperti diberi tanda bahwa kegagalan terkadang dapat menjadi hal yang menyakitkan.

Oleh karena itu terkadang kegagalan di masa lalu dapat menjadi cambuk bagi kita untuk menjadi pribadi dan merencanakan berbagai hal yang hendak kita capai dengan lebih optimal. Kegagalan memang resiko dari apa yang kita kerjakan, namun alangkah menyedihkannya hidup bila kegagalan terus menghantui kita.

4. Kegagalan dapat mengingatkanmu soal komitmen

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Resolusi yang Gagalstartupstockphotos.com

Kegagalan yang kita alami di dalam kehidupan kita memang terjadi karena berbagai faktor, baik dari dalam atau dari luar diri kita. Oleh karena itu ketika kita mengalami kegagalan pada masa itu juga kita akan diingatkan tentang komitmen-komitmen yang telah kita kerjakan selama kurun waktu tertentu.

Kegagalan membuat kita untuk mempertimbangkan kembali komitmen yang kita buat, apakah komitmen tersebut perlu diteruskan atau tidak dengan segala pertimbangannya.

5. Kamu pun akan lebih siap menghadapi kegagalan lainnya

5 Alasan Kamu Harus Bangkit dari Resolusi yang GagalPixabay

Dalam kehidupan ini tidak selamanya yang kita hadapi adalah kesuksesan. Kegagalan datang silih berganti dengan kesuksesan. Ketika kita telah memiliki rencana di dalam kehidupan kita, lalu di dalamnya ada komitmen maka idealnya kita juga menyadari adanya kemungkinan kegagalan dari rencana tersebut.

Kemampuan kita menghadapi kegagalan pada masa sebelumnya juga membantu kita untuk menghadapi kemungkinan kegagalan yang akan kita hadapi pada waktu mendatang.

Semoga kita semakin mampu untuk tidak tenggelam di dalam kegagalan. Semangat baru penting di dalam menghadapi kegagalan agar hidup lebih bersemangat dan penuh warna.

Samuel Gunawan Siallagan Photo Writer Samuel Gunawan Siallagan

Seorang manusia yang hendak menyampaikan apa yang dipikirkannya Memiliki Minat dalam Menulis dan Menciptakan Lagu yang Sederhana Semoga karya saya bermanfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya