10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-maju

#PANJATPOIN Gak ada untungnya memelihara kebiasaan ini

Setiap orang pasti punya kebiasaan tersendiri, entah itu baik ataupun buruk. Namun kebiasaan itu sangat mempengaruhi hidup kita lho. Jadi kalau kebiasaanmu buruk, yah tahu sendirilah bagaimana hidupmu nanti. Di bawah ini ada 10 hal yang membuatmu tidak bisa maju karena kebiasaan yang buruk.

1. Menyalahkan semua orang yang ada di sekitar karena kegagalan yang dialaminya

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/ZohreNemati

Kegagalan itu tidak ada yang enak, namun adanya kegagalan itu wajar. Bahkan orang sukses pun juga pernah gagal berkali-kali. Namun,  orang yang tidak akan pernah maju adalah ia yang selalu menyalahkan orang lain dibalik kegagalan yang menimpanya. Cara yang benar adalah intropeksi diri dulu, baru pelajari apa yang bisa kamu lakukan.

2. Kamu sibuk membandingkan dirimu dengan orang lain

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/Felipe P. Lima Rizo

Tidak tepat kalau kamu menganggap orang lain jauh lebih baik dari kamu, ataupun sebaliknya. Membandingkan dirimu sendiri dengan orang lain tidak akan pernah membawa keuntungan. Karena pada dasarnya, kamu dan dia dibesarkan dengan cara yang berbeda, jadi gak akan pernah sama.

3. Kamu merasa tidak percaya pada kekuatan dirimu sendiri dan selalu merasa rendah

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/AlexandreChambon

Padahal kunci utama jika kamu ingin meraih sesuatu ya dirimu sendiri. Namun, jika rasa percaya itu saja tidak ada, maka kamu akan merasa kesulitan sendiri. Percaya pada dirimu sendiri akan memberikan efek yang luar biasa positif.

4. Menyerah pada mimpi dan prinsip yang selama ini kamu pegang teguh

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/Claudia

Percayalah guys, menyerah itu bukan sebuah pilihan sama sekali. Kita sebagai manusia dipercaya bisa bertahan dalam keadaan apapun. Seberat apapun masalahmu, percayalah Tuhan tidak akan membiarkanmu menyerah dan hilang arah sendirian.

5. Tidak mengerti bagaimana berkomunikasi yang baik dengan orang lain

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/Headway

Manusia adalah makhluk sosial yang pasti perlu komunikasi. Namun jika kamu tidak bisa berkomunikasi dengan baik, dijamin kamu akan kesulitan menjalin sesuatu.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Sederhana Ini akan Menghambatmu Meraih Kesuksesan

dm-player

6. Kebiasaan menunda-nunda juga bisa jadi masalah ke depannya

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/KatieBarrett

Kurangilah kebiasaan menundamu, karena itu justru akan membuat pekerjaanmu bertambah. Mulailah dari hal kecil, seperti tidak menunda untuk membersihkan kamarmu sendiri.

7. Menolak kritik membangun dari seseorang, karena kamu merasa selalu benar

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/rawpixel

Kritik dan saran yang membangun itu justru bagus lho. Jika ada yang mengkritik atau memberimu sebuah saran, jangan langsung tutup telinga. Dengarkan dulu apa yang ia bicarakan kemudian renungkan apakah hal itu memang benar adanya atau tidak.

8. Suka membeli atau senang dengan barang yang belum tentu ada manfaatnya

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/ArtificialPhotography

Buat kamu yang suka membeli barang sesuatu itu tak masalah, selama kamu tahu manfaat dari barang tersebut. Percuma membeli sesuatu jika pada akhirnya itu hanya menjadi pajangan di rumahmu. Tidak ada manfaatnya, justru hanya menghamburkan uang saja.

9. Suka iri pada orang lain yang entah mengapa kamu lakukan

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/ArielLustre

Iri sama seseorang tidak akan memberikan dampak positif bagi diri sendiri. Yang ada kita sering terpancing emosinya karena hal yang tidak jelas asalnya. Aneh kan!

10. Berattitude itu jauh lebih penting daripada ber-IQ tinggi

10 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Gak Maju-majuunsplash.com/PriscillaDuPreez

Kecerdasan bukanlah satu-satunya kunci untuk meraih kesuksesan, hal ini sudah dibuktikan dalam penelitian Carol Dwek, professor psikologi di Stanford University. Dweck justru mengatakan kalau sikapmu akan menjadi indikator kesuksesan. Hal itu karena orang yang punya attitude lebih bisa menerima kegagalan dan bisa lebih respect pada orang di sekitarnya.

Selama ini, mana yang masih sering kamu lakukan? Jangan diulangi lagi yah!

Baca Juga: 7 Kebiasaan Buruk Si Miskin yang Gak Dilakukan Oleh Orang Kaya

sekar jatiningrum Photo Verified Writer sekar jatiningrum

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya