5 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Akibat Kegagalan

Di balik kegagalan yang kamu anggap buruk pasti ada hal baik

Kegagalan adalah bagian dari proses dalam mencapai sesuatu. Saat dihadapkan dengan kegagalan, banyak orang yang tidak siap akan hal ini. Sehingga membuatnya trauma untuk mencoba kembali mencapai tujuan mereka.

Saat kegagalan dijadikan trauma, tentunya akan membuat kita tidak maju. Membuat kita stuck di kondisi seperti itu terus-terusan. Untuk kamu yang masih memiliki rasa trauma sebab kegagalan, berikut beberapa cara yang bisa kamu coba untuk menghilangkan rasa trauma akibat kegagalan itu.

1. Menyadari bahwa kegagalan adalah hal yang wajar

5 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Akibat Kegagalanilustrasi menyadari kegagalan hal yang wajar (unsplash.com/Jeremy Perkins)

Kegagalan bukanlah sesuatu yang harus kamu takutkan. Kegagalan adalah hal yang wajar dialami oleh setiap orang saat berproses. Dan kamu tidak perlu takut atau malu sebab kegagalan yang kamu alami.

Saat kamu menyadari bahwa kegagalan ini adalah hal yang wajar, maka kegagalan itu tidak akan kamu jadikan trauma untuk kembali berproses. Sebab, kamu tahu bahwa orang-orang yang kini sudah sukses, pasti sebelumnya juga pernah merasakan kegagalan.

2. Menyadari bahwa kegagalan bukanlah akhir, melainkan awal dari sebuah proses

5 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Akibat Kegagalanilustrasi sadar bahwa kegagalan adalah awal dari proses (unsplash.com/Max Harlynking)

Kegagalan bukanlah akhir dari perjuanganmu. Justru, kegagalan adalah awal dari sebuah proses yang kamu alami. Kegagalan itu bukanlah sesuatu yang buruk yang harus membuatmu berhenti untuk berjuang. Melainkan, kegagalan adalah awal yang baik untuk proses yang kamu lakukan.

Dalam setiap apa yang kita lalui dalam hidup ini tentunya tidak selalu berjalan mulus. Kita pasti akan menemukan jalan yang lurus, berkelok, bergelombang, terjal, dan segala macamnya. Begitu pula dengan tujuan yang hendak kamu capai. Pastinya akan ada rintangan yang kamu hadapi. Dan jangan jadikan rintangan itu sebagai trauma bagi dirimu itu.

3. Menjadikan kegagalan sebagai pelajaran berharga

5 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Akibat Kegagalanilustrasi menjadikan kegagalan pelajaran (unsplash.com/Kinga Cichewicz)
dm-player

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Diapresiasi dari Sebuah Kegagalan, Kamu Hebat!

Dalam setiap kegagalan, pasti ada hal baik yang bisa kamu dapatkan. Saat kamu dihadapkan dengan kegagalan, bukan berarti itu adalah bencana bagi hidupmu. Jangan berpikir bahwa kegagalan itu adalah sesuatu yang buruk dan dalam setiap kegagalan tidak ada hal baik yang kamu dapatkan.

Justru, dari kegagalan banyak pelajaran yang bisa kamu ambil. Salah satunya untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama lagi atas apa yang sudah terjadi sebelumnya. Makanya perlu untuk menilai apa yang terjadi pada hidupmu itu dari banyak sisi agar kamu menyadari bahwa dibalik sesuatu hal yang kamu anggap negatif pasti ada hal positif juga didalamnya.

4. Jangan menganggap dirimu itu payah, justru kamu harus bangga sebab sudah berjuang begitu jauh

5 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Akibat Kegagalanilustrasi bangga pada diri sendiri (unsplash.com/Caroline Veronez)

Saat kamu merasakan kegagalan, bukan berarti kamu itu payah. Jangan menganggap bahwa kamu itu tidak mampu. Jangan selalu merendahkan dirimu atas kegagalan yang kamu rasakan saat ini. Kamu harus bangga pada dirimu itu sebab sudah berjuang begitu jauh.

Coba deh lihat dirimu itu. Betapa hebatnya kamu sudah mampu melewati tahap demi tahapan dalam mencapai tujuanmu. Coba ingat-ingat lagi bagaimana kamu dahulu berjuang untuk memulai itu semua. Tidak mudah, bukan? Artinya kamu tidak payah. Kamu itu hebat. Dan yakinlah bahwa kamu pasti bisa sampai pada tujuanmu nantinya.

5. Yakinlah bahwa selepas kegagalan pasti akan ada kesuksesan

5 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Akibat Kegagalanilustrasi yakin akan sukses (unsplash.com/Radu Florin)

Meyakinkan diri bahwa selepas kegagalan pasti akan ada kesuksesan bisa membuatmu perlahan mulai melupakan kegagalan sebelumnya yang kamu rasakan. Kamu harus yakin bahwa selepas kesakitan yang kamu rasakan ini pasti akan ada kebahagian yang menghampiri. Percayalah bahwa kegagalan itu tidak buruk untuk hidupmu. Melainkan dari kegagalan banyak pelajaran berharga yang bisa kamu terima.

Jangan terlalu berlarut atas trauma kegagalan yang kamu rasakan. Kamu boleh beristirahat untuk sesaat. Namun, jangan jadikan kegagalan itu membuatmu berhenti untuk mencapai apa yang kamu inginkan. Yuk, semangat berjuang kembali!

Baca Juga: 5 Cara Menerima Kegagalan Agar Tetap Semangat

Sucy Fujiazma Photo Verified Writer Sucy Fujiazma

Content writer of IDN Times.com, Hipwee.com | Website : menjadipendengar.com | instagram : @sucyfujiazma

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya