Ingin Jadi Orang yang Open Minded? Yuk Lakukan 5 Hal Positif Ini!

Gak susah kok!

Apakah kamu pernah mendengar istilah open-minded? Hal tersebut dapat diartikan sebagai seseorang yang memiliki pemikiran terbuka. Tak hanya berwawasan luas, orang yang open-minded itu juga selalu berpikir kritis terhadap suatu fenomena yang terjadi di depan mata. Terdengar cukup keren, bukan?

Jika kamu ingin seperti itu, ada beberapa hal positif yang mungkin bisa kamu lakukan. Untuk merasakan efeknya, kamu hanya perlu mempraktikkan hal-hal dengan konsisten. Tak usah banyak basa basi lagi, yuk simak penjelasannnya berikut ini!

1. Rajin mencari berita dari berbagai sudut pandang 

Ingin Jadi Orang yang Open Minded? Yuk Lakukan 5 Hal Positif Ini!pexels.com/negative space

Salah satu cara yang paling ampuh agar memiliki wawasan yang luas adalah banyak membaca berita. Namun ada beberapa hal yang perlu dicermati agar berita yang kamu baca tersebut bisa menambah pengetahuan. Kamu hanya perlu membaca berita dari berbagai sudut pandang.

Ingatlah bahwa salah satu sifat yang harus dimiliki seorang open-minded people adalah menganalisis suatu fenomena menggunakan perspektif dua sisi. Hal itu bertujuan agar kamu tak termakan oleh berita simpang siur yang belum pasti kebenarannya. Coba bacalah berita dari berbagai media yang ada di internet.

2. Senantiasa membaca berbagai macam jenis buku filsafat

Ingin Jadi Orang yang Open Minded? Yuk Lakukan 5 Hal Positif Ini!pexels.com/erika cristina

Seseorang yang bisa dicap open minded adalah mereka yang meniliki kemampuan berpikir kritis. Hal tersebut akan mudah kamu dapatkan jika terbiasa membaca buku filsafat. Namun, kamu harus membaca buku tersebut dari berbagai aliran. Hal itu berguna agar kamu tak berpatokan pada satu filsuf saja.

Dengan banyaknya pemikiran yang kamu dapatkan setelah baca buku filsafat dari berbagai aliran, maka dapat disimpulkan bahwa dirimu adalah seseorang yang open minded. Kamu pasti tak akan terjebak berita hoaks dan selalu tak mudah percaya terhadap sesuatu yang belum terbukti kebenarannya.

Baca Juga: 5 Sikap Open Minded yang Salah Kaprah, Hindari ya!

3. Bermain game bergenre strategi yang cukup mengasah otak

dm-player
Ingin Jadi Orang yang Open Minded? Yuk Lakukan 5 Hal Positif Ini!pexels.com/lalesh aldarwish

Bermain game merupakan sesuatu yang cukup menyenangkan hati. Namun siapa sangka hal tersebut memiliki banyak manfaat yang dapat berguna bagi kehidupan sehari-hari. Manfaat tersebut akan mudah kamu dapatkan jika memainkan game bergenre strategi.

Ketika memainkan permainan tersebut, kamu akan melatih kemampuan berpikir cepat agar tak kalah dalam pertempuran. Hal itu merupakan salah satu aspek yang harus dimiliki open minded people. Oleh karena itu, cobalah ganti genre game-mu agar waktu yang kamu habiskan tidak sia-sia.

4. Selalu menganalisis alur cerita ketika menonton film 

Ingin Jadi Orang yang Open Minded? Yuk Lakukan 5 Hal Positif Ini!pexels.com/JESHOOTS.com

Tak hanya bermain game saja, menonton film merupakan salah satu kegiatan menyenangkan yang dapat menjadikanmu sebagai seorang open minded people. Gelar tersebut akan mudah didapatkan jika kamu menonton film sambil menganalisis alur ceritanya dengan simpel.

Hal tersebut bertujuan agar kamu dapat menjadi seseorang yang bisa dibilang jago dalam dunia hiburan, khususnya perfilman. Memiliki pengetahuan cukup luas terhadap dunia perfilman merupakan salah satu hal keren. Selain itu, kamu pasti akan banyak belajar dari film-film yang telah kamu analisis tersebut.

5. Selalu semangat untuk belajar hal-hal baru

Ingin Jadi Orang yang Open Minded? Yuk Lakukan 5 Hal Positif Ini!pexels.com/burst

Kebanyakan orang selalu malu ketika orang lain mengetahui kelemahannya. Padahal hal tersebut sebenarnya harus dijadikan suntikan moral untuk belajar agar bisa memiliki kemampuan yang sama dengan orang lain. Hanya karena termakan oleh gengsi, pantang bagimu untuk meminta orang lain mengajarimu.

Hal tersebut harus dibuang jauh-jauh karena seseorang yang open minded itu selalu suka jika belajar tentang hal baru. Tidak ada salahnya kamu kelihatan bodoh saat ini, percayalah bahwa itu hanya bersifat sementara. Keluarlah dari zona nyamanmu agar banyak ilmu yang bisa didapat.

Itulah kelima hal yang bisa kamu lakukan agar dicap sebagai seorang open-minded people. Jangan ditunda, yuk lakukan mulai dari sekarang!

Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Miliki Sahabat yang Open Minded, Kamu Punya?

Hamas Nurhan R T Photo Verified Writer Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya