4 Video TED Talks yang cocok untuk Pelajar, Bikin Tambah Semangat!  

Semua diawali dengan mindset yang baik

Apakah kamu sedang merasa jenuh dan kurang motivasi selama sekolah atau kuliah? Motivasi sangat penting untuk pelajar dalam masa akademik yang penuh tekanan dan kesulitan. Salah satu cara yang bagus untuk menemukan motivasi adalah menonton video TED Talks yang inspiratif.

Nah, ada deretan video TED Talks yang sangat cocok ditonton oleh pelajar karena mengangkat topik yang relevan. Jika mungkin kamu sedang merasa butuh motivasi, arahan, dan inspirasi, yuk, simak beberapa video yang bisa membantu kamu sebagai pelajar berikut!

1. Pendidikan yang baik tidak selalu dari institusi

https://www.youtube.com/embed/SsuQA3-__WU

Jay, pendiri MentorU dan Discover Year Program berbicara tentang bagaimana kamu dapat mengenali ketika status quo tidak lagi berfungsi dan mengapa model pendidikan saat ini perlu direvisi. Jay telah mengunjungi 51 negara, memiliki 19 pekerjaan berbeda, dan tinggal di 7 kota di Kanada. Pengalamannya mengajarkan bahwa kegagalan, penolakan, dan pengalaman pribadi adalah pelajaran berharga dalam membangun kehidupan yang bermakna.

Video ini memberikan wawasan tentang pentingnya mengikuti jalur yang sesuai dengan diri sendiri dan membangun kehidupan yang memuaskan dari dalam. Jay Gosselin mengajarkan bahwa membangun kehidupan yang baik dari dalam lebih penting daripada hanya terlihat baik di luar. Dia mengajak kamu untuk berani bertindak, berbicara dengan jujur, dan mengikuti jalur yang sesuai dengan diri kita sendiri.

2. Passion bisa terus berubah

https://www.youtube.com/embed/6MBaFL7sCb8

Stop searching for your passion atau berhenti mencari passion kamu menjadi bahasan utama dari Terri Trespicio. Dalam video ini, Terri Trespicio membahas mengapa mencari passion (gairah) bukanlah pertanyaan yang tepat untuk menemukan kesuksesan karier dan tujuan hidup. Ia menantang pandangan umum yang menyatakan bahwa menemukan passion adalah kunci kesuksesan.

Terri menyarankan agar kamu lebih fokus pada apa yang kita lakukan dengan baik dan apa yang kamu nikmati. Pesan ini relevan bagi pelajar yang masih bingung dengan cita-cita dan passion sendiri. Kamu akan memahami bahwa passion tidak selalu harus ditemukan secara eksplisit, tetapi bisa tumbuh dari pengalaman dan ketertarikan yang mendalam terhadap suatu bidang.

3. Pentingnya mempersiapkan masa depan

https://www.youtube.com/embed/aNTA9FlJVco

Video 7 things to do before you graduate college oleh Liz Wessel dalam acara TED x Rutgers memberikan wawasan berharga bagi para pelajar. Liz menggarisbawahi tujuh tindakan yang setiap mahasiswa sebaiknya lakukan sebelum lulus kuliah. Ini termasuk membangun koneksi yang bermakna, menjaga semangat, dan mengembangkan bisnis.

Video ini memberikan panduan praktis untuk mempersiapkan masa depan dengan bijaksana. Sebagai seorang pengusaha muda, Liz membagikan pengalamannya tentang bagaimana masa kuliahnya menjadi titik pertumbuhan yang krusial. Dengan menonton video ini, pelajar dapat memperoleh wawasan tentang bagaimana tindakan-tindakan sederhana selama kuliah dapat membentuk siapa mereka di masa depan.

4. Pelajari cara belajar yang baik

https://www.youtube.com/embed/O96fE1E-rf8

Learning How to Learn atau mempelajari cara belajar menjadi judul dari video Barbara Oakley dalam acara TED x Oakland University. Barbara Oakley membagikan metode pembelajaran yang kuat dan efektif. Pelajar akan memahami cara kerja otak dalam memproses informasi dan bagaimana mengatasi hambatan belajar. Teknik-teknik ini dapat membantu meningkatkan efisiensi belajar dan menghadapi tantangan akademis dengan lebih baik.

Video ini memberikan arahan tentang bagaimana mengatasi kesulitan belajar dan mengoptimalkan waktu studi. Pelajar akan memperoleh wawasan berharga tentang bagaimana memanfaatkan potensi diri dan mengembangkan keterampilan belajar yang lebih baik. Tentunya, hal ini penting untuk diketahui oleh pelajar yang menghabiskan banyak waktunya untuk belajar.

Keempat video tersebut bisa menjadi fondasi dan insight baru untuk kamu yang masih duduk di bangku sekolah maupun kuliah. Siapkan diri kamu untuk terus belajar dan berkembang menjadi versi terbaik diri sendiri. Semangat, ya!

Baca Juga: 5 TED Talks yang Akan Membantumu dari Gangguan Kecemasan

Theodore Siagian Photo Verified Writer Theodore Siagian

ig : tmarvell_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya