5 Quotes Para 'Michael' Legenda Sports 90an Ini Akan Membuatmu Kuat

#GoodLife Never give up guys!

Tidak ada setiap makhluk yg bernyawa dan berakal terlepas dari ujian hidup. Ada kalanya terasa sangat berat, hingga tidak ada satu katapun yang bisa diutarakan. Masalah yang begitu sulit membuat dirimu merasa memiliki beban hidup.

Berkali-kali gagal untuk pencapaian yang ingin diraih atau tidak pernah berani mencoba sama sekali. Kehilangan rasa percaya akan kemampuan diri membuatmu ingin menyerah saja.

Ingat dan renungkan kembali. Ujian, masalah, dan beban ini bukan berarti tidak akan pernah bisa dilalui. Para legenda olah raga dengan nama 'Michael' ini juga pernah melalui begitu banyak kegagalan sebelum ada di posisi puncak dan pencapaian terbaiknya.

1. Michael Jordan

5 Quotes Para 'Michael' Legenda Sports 90an Ini Akan Membuatmu Kuatrointheknow.com

"Saya dapat menerima kegagalan, semua orang gagal pada sesuatu. Tapi saya tidak bisa menerima tanpa mencoba."

Pemain basket handal dunia yang dipuja di berbagai negara. Michael Jordan jadi role mode pemuda di jamannya. Di tahun 90an dia berhasil 6 kali juara NBA dan 6 kali juga meraih Most Valuable Player. 

Dalam kesuksesannya dia berkata pernah kehilangan lebih dari 9000 shot ke ring, gagal di hampir 300 pertandingan, 26 kali dipercaya menang namun gagal. Jordan berkali-kali mengakui pernah mengalami kegagalan dalam kariernya, namun karena itu dia juga alasan keberhasilannya saat ini.

2. Mike Tyson

5 Quotes Para 'Michael' Legenda Sports 90an Ini Akan Membuatmu Kuatboxingnewsonline.net

"Ketika kamu memiliki sesuatu dalam hidup yang ingin dicapai, kamu harus rela melepaskan kebahagiaan. Saya telah kehilangan semua kepekaan saya untuk merasa malu, karena malu, kamu bisa menjadi gagal."

Kamu tidak perlu rendah diri dan mengecilkan hati pada kemampuan diri. Michael Gerard Tyson atau yang lebih akrab dikenal dengan nama Mike Tyson juga mengalami kegagalan berkali-kali, mencoba sebanyak mungkin sebelum kesuksesan dia raih. 

Dia berhasil jadi petinju yang diidolakan dan sangat pupoler di era 90an dengan rekor 9 kali kemenangan. Itu tidak akan pernah terjadi jika Mike Tyson ralut dalam rasa tidak percaya diri.

3. Mick Doohan

5 Quotes Para 'Michael' Legenda Sports 90an Ini Akan Membuatmu Kuatmotomom.ca
dm-player

"Jika saya kehilanhan sesuatu, itulah kompetisi, keluar dan pergi untuk menang."

Di kalangan pecinta MotoGp, dialah salah pembalap asal Australian yang rekor 5 kali menjuara motoGP 500cc. Michael "Mick" Doohan begitu mencintai dan menikmati dunia balap, tapi bukan berarti kegagalan dalam racing tidak pernah dialaminya karena itulah bagian dari kompetisi.

Baca Juga: Merasa Belum Cintai Diri Sendiri, 7 Quotes Ini Akan Bikin Kamu Sadar!

4. Michael Schumacher

5 Quotes Para 'Michael' Legenda Sports 90an Ini Akan Membuatmu Kuatthestar.com

“Saya selalu percaya bahwa kamu seharusnya tidak pernah menyerah dan kamu harus selalu bertarung meski hanya ada sedikit peluang.”

Di dunia F1 Michael Schumacher juga dikenal sebagai pebalap handal yang menjuarai F1 di tahun 1994 & 1995, bagi juga secara berturut di tahun 2000-2004. Namanya mulai banyak diperbincangkan sejak memasuki kejuaraan F1 di awal 90an. 

Schumacher membuktikan kompetensinya adalah buah dari kerja keras dan pantang menyerah.

5. Michael Chang

5 Quotes Para 'Michael' Legenda Sports 90an Ini Akan Membuatmu Kuatalchetron.com

Kamu bisa bekerja sangat keras, namun tanpa pelatihan yang tepat kamu tidak akan meningkat ke level yang kamu mau

Altet keturunan Asia berkewarganegaraan AS ini sejak usia dini sudah berhasil meraih prestasi gemilang. Michael Te-Pei Cheng menjuarai Grand Slam French Open di usia 17 tahun.

Di tahun 1996, Cheng berhasil masuk ranking no.2 petenis dunia untuk tunggal putra. Selama berkarier dia juga berhasil meraih 34 gelar top level di kancah internasional. Pencapaiannya bukan hanya berdasarkan bakat yang dimiliki, namun juga hasil pelatihan yang terus menerus tanpa kata menyerah.

Nah, semoga kutipan-kutipan inspiratif di atas membuatmu semakin semangat meraih impian ya!

Baca Juga: 10 Lagu BTS Ini Akan Bangkitkan Semangatmu Meraih Impian

Tri Nur Ismi Photo Writer Tri Nur Ismi

ig : trinurism fb : Tri Nur Ismi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya