Hati-hati Main Internet, 5 Pelajaran Penting dari 'The Social Dilemma'

Dokumenter ini membahas sisi lain dari media sosial

Apa hal pertama yang kamu lakukan saat bangun tidur? Sebagian besar dari kalian pasti akan menjawab, membuka ponsel pintar. Entah untuk sekadar mematikan bunyi alarm, memeriksa notifikasi, sampai menyempatkan diri untuk scrolling media sosial.

Media sosial telah menjadi bagian dari kehidupan kita pada era ini. Tapi, apakah kamu tahu sisi lain dari teknologi tersebut?

Dalam dokumenter "The Social Dilemma", permasalahan ini dibahas. Dari topik tentang bagaimana algoritma bekerja, seberapa kuat peran iklan di internet, hingga dampak media sosial bagi kesehatan mental kita. Kalau penasaran, simak terus artikel di bawah ini!

1. Media sosial bersifat sangat adiktif. Hal ini menyerang siapa pun, termasuk anak-anak

Hati-hati Main Internet, 5 Pelajaran Penting dari 'The Social Dilemma'IDN Times/Rizka Yulita

Salah satu poin penting yang diangkat dalam film dokumenter berdurasi 93 menit ini adalah sifat adiksi dari media sosial. Hal ini dirasakan setiap 'pengguna'-nya dan gak memandang latar usia.

Anak-anak di generasi sekarang telah mengenal gadget sejak usia yang sangat belia. Berdasarkan riset, hal tersebut membuat mereka jadi enggan untuk mencoba hal baru di luar comfort zone-nya. Mereka terpaku pada dunia di balik layar ponselnya.

2. Media sosial menciptakan standar kehidupan yang gak realistis

Hati-hati Main Internet, 5 Pelajaran Penting dari 'The Social Dilemma'IDN Times/Anjani Eka Lestari

Saat membagikan konten di akun media sosial, beberapa orang akan mengunggah foto terbaik mereka guna menciptakan impresi yang bagus. Hal ini seakan jadi lumrah terjadi.

Ketika main media sosial, kita merasa terkoneksi dengan semua orang di internet. Seolah kita bisa menjangkau jarak yang sangat luas dalam waktu yang singkat. Akan tetapi, sisi lain dari hal ini adalah kita jadi punya standar kehidupan yang gak realistis.

Akan ada tendensi untuk membandingkan diri dengan orang lain dan mencoba mendapatkan apa yang mereka miliki juga. Mulai dari harta benda hingga standar kecantikan.

3. Secara gak langsung, turut memengaruhi kesehatan mental juga

Hati-hati Main Internet, 5 Pelajaran Penting dari 'The Social Dilemma'IDN Times/Anjani Eka Lestari

Berhubungan dengan poin sebelumnya, tendensi untuk membandingkan kehidupan kita dengan orang lain, menciptakan rasa anxious dan ketidakpercayaan diri. Hal ini juga memiliki dampak yang besar terhadap anak-anak usia remaja.

dm-player

Hate speech atau tindakan bully secara online yang kerap terjadi, ternyata juga meningkatkan jumlah self harm dan angka bunuh diri pada remaja di seluruh dunia.

Baca Juga: Media Sosial Bikin Kamu Insecure? Ingatlah 5 Hal Penting Ini

4. Polarisasi opini publik yang meningkat dalam berbagai topik, termasuk politik

Hati-hati Main Internet, 5 Pelajaran Penting dari 'The Social Dilemma'IDN Times/Rizka Yulita & Anjani Eka Lestari

Dampak lain yang dirasakan adalah adanya polarisasi opini di tengah publik. Hal ini bisa kita lihat sendiri saat suasana menjelang pilkada atau pilpres di Indonesia.

Dalam kedua belah kubu, akan menyuarakan opini masing-masing secara lantang. Secara gak langsung, juga ada pihak-pihak yang coba menyerang atau melukai kelompok yang punya pandangan yang berbeda.

Tentunya, hal ini gak lantas membuat kita gak punya kebebasan beropini di media sosial. Tapi, yang perlu kita ketahui adalah bagaimana sistem algoritma di media sosial itu bekerja.

Setiap klik yang kita buat akan mengarah kepada bacaan atau tontonan tertentu. Lalu, semakin tinggi intensitas kita mengonsumi sebuah konten, maka rekomendasi konten serupa pun akan terus dihadirkan. Inilah yang membuat adanya polarisasi opini publik di media sosial.

Hal ini mungkin bisa menjawab keresahan kita selama ini tentang mengapa seseorang bisa punya pandangan yang bertolak belakang dengan kita. Jawabannya mungkin sesederhana konten yang mereka konsumsi berbeda dengan kita.

5. Selalu cross-check data yang didapatkan agar bisa menghindari hoax serta fake news

Hati-hati Main Internet, 5 Pelajaran Penting dari 'The Social Dilemma'IDN Times/Rizka Yulita

Lautan informasi yang ada di media sosial, kadang membuat kita merasa overwhelmed dengan situasi yang ada di dunia. Tetapi, hal itu gak bisa dijadikan pembenaran untuk kita malas mencari informasi yang sebenarnya.

Kita perlu memanfaatkan teknologi secara bijak. Salah satu caranya adalah dengan memeriksa setiap data yang kita dapatkan. Kebiasaan kecil ini bisa membuat kita terhindar dari konspirasi membahayakan, hoax yang beredar cepat, sampai fake news.

Itu dia 5 pelajaran penting yang bisa kita petik dari "The Social Dilemma" yang telah tayang di Netflix. Kamu sudah nonton?

Baca Juga: 5 Pesan Moral yang Bisa Kamu Petik dari KDrama Was It Love 

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya