Hubungan tanpa status atau yang sering disebut situationship sering kali dianggap sebagai bentuk kedekatan yang ringan dan bebas dari komitmen. Banyak orang merasa lebih nyaman menjalani hubungan seperti ini karena tidak ada tuntutan atau tekanan yang biasanya muncul dalam hubungan resmi. Namun, kenyataannya tidak sesederhana itu. Dalam banyak kasus, hubungan tanpa status justru bisa menimbulkan keterikatan emosional yang lebih rumit.
Perasaan yang timbul dalam hubungan tanpa status biasanya tidak bisa dibatasi oleh kata-kata. Walaupun tidak pernah ada pernyataan cinta yang resmi, hubungan yang dijalani dengan intensitas tinggi tetap menumbuhkan kedekatan yang mendalam. Ketika hubungan ini berakhir, rasa kehilangan tetap muncul, bahkan bisa lebih menyakitkan karena tidak ada dasar yang jelas untuk menuntut atau mempertanyakan perpisahan tersebut.
Supaya kamu dapat mengantisipasinya, yuk intip kelima alasan hubungan tanpa status bikin lebih sulit move on berikut ini. Keep scrolling!
