3 Kemandirian Saat Berpasangan yang Menandakan Hubungan Dewasa

Mengurus diri dengan baik tanpa bergantung pada pasangan

Bisa dibilang bahwa tujuan memiliki pasangan adalah sebagai partner menjalani hidup. Tapi meski sudah punya pasangan dan partner dalam melakukan berbagai hal bersama, bukan berarti menjadi tidak mandiri di dalam hubungan. Karena justru kemandirian saat berpasangan menjadi tanda kalau hubunganmu sehat dan dewasa. 

Sebab keberadaan pasangan tidak untuk membuatmu manja dan tak berdaya dalam hidup. Kemandirian yang dimaksud itu seperti dapat mengurus diri tanpa bergantung pasangan, saling berkembang, atau juga sama-sama berjuang untuk hubungan. Bahwa berpasangan semestinya meningkatkan semangat untuk maju, makanya justru bagus kalau masing-masing tetap mandiri ketika berhubungan. Tapi kalau mau tahu lebih jelasnya, simak pada pembahasan di bawah ini, ya! 

1. Bisa mengurus hidup masing-masing tanpa bergantung dengan pasangan

3 Kemandirian Saat Berpasangan yang Menandakan Hubungan Dewasailustrasi wanita (pexels.com/Keira Burton)

Ketika punya pasangan memang bisa minta tolong atau dia juga dengan senang hati melayanimu sebagai bentuk cintanya. Akan tetapi hubungan dewasa biasanya bakal tetap membuat satu sama lain mandiri. Jadi meskipun memiliki pasangan, satu sama lain tetap mandiri mengurus hidup sendiri tanpa ketergantungan dengan pasangan. 

Sehingga keberadaan pasangan tidak lantas membuat kebergantungan dalam hidup, tapi justru saling dukung untuk tetap mandiri. Bahkan mungkin bisa semakin baik mengurus diri dan menata hidup dengan belajar dari pasangan. Itulah makna sesungguhnya dari hubungan dewasa yang bermanfaat positif untuk hidup satu sama lain. 

Baca Juga: 5 Problem Solving Hubungan Dewasa, Dinginkan Kepala Lalu Diskusikan

2. Kemandirian untuk bisa saling berkembang

3 Kemandirian Saat Berpasangan yang Menandakan Hubungan Dewasailustrasi pasangan kerja (pexels.com/Rebrand Cities)

Hubungan yang dewasa juga ditandai dari perkembangan diri satu sama lain yang maksimal. Bahwa sejak menjalin hubungan justru membuat kalian semakin bersemangat untuk mengembangkan diri masing-masing. Baik itu berkembang dalam karier, relationship, bahkan meningkatkan value diri. 

Jadi bisa dibilang kalau kemandirian di dalam hubungan membuat kalian melangkah semakin maju. Dimana satu sama lain menjadi support system untuk berkembang, tidak membatasi pasangan ataupun membuatnya bergantung. Jadi wajar saja kalau orang-orang yang hubungannya dewasa justru saling sibuk dengan hidup masing-masing meski punya pasangan. 

3. Sama-sama berjuang untuk hubungan

3 Kemandirian Saat Berpasangan yang Menandakan Hubungan Dewasailustrasi pasangan (pexels.com/Cottonbro)

Kemandirian hubungan dewasa juga ditandai dengan kerja sama dan usaha masing-masing untuk hubungan. Bahwa hubungan yang dijalani memiliki tujuan dan kalian sama-sama berusaha untuk mewujudkannya. Jadi bukannya mengandalkan satu pihak saja, tapi satu sama lain mandiri dengan usahanya sendiri. 

Misalnya punya tujuan untuk menikah, maka kamu dan pasangan sama-sama berjuang untuk bisa mewujudkannya dan mempersiapkannya. Mulai dari usaha untuk memapankan finansial, mempersiapkan satu-persatu kebutuhan pernikahan seperti rumah dan lainnya, hingga sama-sama menabung. Saling berusaha seperti ini tentu membuat hubungan sehat dan dewasa karena kalian jadi tahu makna memperjuangkan hubungan. 

Kalau hubunganmu memiliki tiga kemandirian seperti tadi, maka itu berarti hubungan kalian sudah mencapai tahap dewasa. Bahwa baik kamu dan dia sama-sama membawa pengaruh positif dan membuat hidup satu sama lain menjadi lebih baik ketika berpasangan. 

Baca Juga: 5 Alasan Hubungan Dewasa Cenderung Lebih Langgeng

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Banyak baca banyak nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya