5 Jawaban bagi Kamu yang Bertanya-tanya Apakah Menikah Itu Penting

Setiap orang punya pandangan berbeda #IDNTimesLife

Ketika memasuki usia dewasa, yang mana pembahasan soal pernikahan bakalan sering banget terdengar membuat kita jadi berpikir seberapa pentingnyakah pernikahan itu. Karena bahagia gak mesti menikah, dan kita juga menyadari bahwa pada dasarnya pernikahan merupakan pilihan, kan.

Maka dari itulah, bagi yang bertanya-tanya penting atau tidaknya menikah, bisa simak jawabannya dalam pembahasan kali ini, yang dinilai dari berbagai sudut pandang. Yuk, simak!

1. Penting jika ingin memiliki keturunan yang baik

5 Jawaban bagi Kamu yang Bertanya-tanya Apakah Menikah Itu PentingIlustrasi keluarga(pexels.com/Vlada Karpovich)

Jawabannya yang pertama apakah menikah itu penting, nikah penting jika kamu ingin memiliki keturunan yang baik. Memang ada cara untuk memiliki keturunan tanpa harus menikah, akan tetapi jika anak lahir dalam pernikahan yang harmonis dan baik maka ia pun diharapkan menjadi pribadi yang baik pula.

Apalagi ia memiliki gen asli dari orangtuanya. Terakhir, garis keturunan jelas jika menikah dengan sah.

2. Bukan keharusan bagi kamu yang memilih hidup single dan nyaman dengan kemandirianmu

5 Jawaban bagi Kamu yang Bertanya-tanya Apakah Menikah Itu PentingIlustrasi wanita bahagia(pexels.com/Matthias Cooper)

Bagi kamu yang sangat independen dan sudah terbiasa menjalani hidup dengan mandiri, menikah bukanlah suatu keharusan untuk dilakukan, apalagi jika kamu memilih untuk hidup single.

Pernikahan jadi gak begitu penting ketika kamu memiliki keyakinan sendiri, karena ada banyak hal dalam hidup yang lebih penting dan patut kamu prioritaskan. Apalagi, gak menikah bukan berarti gak bahagia, masing-masing orang punya kebahagiaan dan rencana hidup sendiri, kan.

Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Mesti Kamu Kurangi Kalau Sudah Menikah, Apa Saja?

dm-player

3. Bagi sebagian besar orang dianggap sebagai bukti komitmen

5 Jawaban bagi Kamu yang Bertanya-tanya Apakah Menikah Itu PentingIlustrasi lamaran(pexels.com/Prime Cinematics)

Jawaban yang ketiga ini bisa dibilang gak asing dan sering ditemui di kehidupan nyata. Yaitu menikah itu penting bagi sebagian besar orang karena dianggap sebagai bukti komitmen. Mungkin karena menikah butuh kesiapan diri dan mental sehingga hal itu kerap dijadikan bukti kuat dari komitmen. Dan pernikahan sangatlah penting bagi orang-orang yang berpemahaman seperti ini.

4. Menjadi tujuan hubungan

5 Jawaban bagi Kamu yang Bertanya-tanya Apakah Menikah Itu PentingIlustrasi pasangan(pexels.com/Ketut Subiyanto)

Menjalin hubungan tanpa tujuan yang jelas itu sama saja menyia-nyiakan waktu, bukan? Jika dilihat dari sisi ini, menikah itu penting sebagai tujuan dari sebuah hubungan. Memang gak semua orang beranggapan seperti itu, namun rata-rata pasangan pasti seperti ini. Sehingga hubungan yang dijalin jelas tujuannya kemana dan gak main-main.

5. Menikah itu penting jika ingin hidup bersama pasangan

5 Jawaban bagi Kamu yang Bertanya-tanya Apakah Menikah Itu PentingIlustrasi pasangan(pexels.com/Cottonbro)

Menikah itu penting gak? Jawabannya yang kelima, nikah itu penting jika kamu ingin hidup bersama pasangan. Bagi kamu yang sudah menemukan seseorang yang tepat dan ingin menjadikannya sebagai teman hidup, pendamping, dan pasangan seumur hidupmu. Maka menikah sangatlah penting sebagai simbol ikatan resmi hubungan kalian. Karena kalau tinggal bersama tanpa adanya status yang jelas nanti malah bisa menimbulkan fitnah, kan.

Intinya, penting atau tidaknya sebuah pernikahan tergantung pandangan masing-masing pribadi. Sebab pernikahan merupakan pilihan, dan gak ada yang salah dari memilih untuk menjalaninya ataupun tidak. 

Baca Juga: 5 Tips Menemukan Pasangan buat Kamu yang Sudah Mantap Menikah

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya