TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tanda yang Justru Isyaratkan Kamu Belum Siap Menikah

Sebab kamu masih asyik dengan kehidupanmu sendiri

pexels.com/zun zun

Bicara soal pernikahan tentu kita semua ingin menikah, tapi perihal kapan siap untuk melangkah ke sana setiap orang pasti berbeda-beda. Dan daripada terburu-buru menikah, ada baiknya kamu tahu dulu apakah kamu sudah benar-benar siap untuk berumahtangga atau tidak.

Untuk itu yuk simak beberapa tanda bahwa sebenarnya kalau kamu belumlah siap melepas status lajang di bawah ini beserta penjelasannya.

1. Masih ingin bebas

Pexels.com/Alan Retratos

Tanda yang pertama ialah kamu masih ingin bebas. Dalam artian kamu masih sangat menikmati hidupmu sendiri dan belum mau pusing untuk mengurus orang lain. Kalau sudah menikah tentu kamu tidak bisa cuma fokus tentang dirimu saja tapi juga keluarga dan pasangan, nah untuk berpikir sampai ke sana kamu sama sekali belum ingin.

2. Sulit membagi waktu antara kehidupan pribadi dan pekerjaan

Pexels.com/Bruce Mars

Jika kamu seorang workaholic yang senang menghabiskan waktu dengan bekerja, atau mungkin sosok yang punya segudang jadwal dan sering kesulitan membagi waktu antara urusan pribadi dan pekerjaan, bisa jadi itu tanda kalau kamu belum siap menikah.

Ada baiknya kamu mengatur diri sendiri dengan baik dahulu baru memutuskan menikah. Agar ketika menjalani rumah tangga nanti tidak membuat hidup kamu berantakan.

Baca Juga: Bukan Tak Mau, 5 Alasan Belum Siap Menikah Meski Telah Pacaran Lama

3. Belum bisa percaya sepenuhnya pada pasangan

Pexels.com/Pixabay.com

Lamanya waktu pacaran bukan jaminan seseorang bisa siap menikah, dan mempunyai pasangan juga belum tentu menjadi alasan bisa menikah kapan saja. Ada sebuah kunci dalam relationship yang sangat berpengaruh akan siap tidaknya seseorang untuk menuju ke jenjang yang lebih serius, yaitu rasa percaya pada pasangan.

Jika kamu masih sering curiga dan tak bisa sepenuhnya percaya pada pasanganmu saat ini, maka itu bukti kalau kamu belum siap. Karena dalam sebuah pernikahan di butuhkan rasa percaya yang tingkatnya lebih tinggi di banding saat masa pacaran, bukankah begitu?

4. Belum siap mengurus anak

pexels.com/Inzmam Khan

Jika kamu menikah tentu cepat atau lambat kamu akan memiliki keturunan, yang berarti ada tanggung jawab tambahan bagimu. Tidak hanya merawat tapi juga mendidik anak, itu bukanlah tugas yang mudah dilakukan dan butuh kesiapan fisik dan mental yang kuat untuk bisa melakukannya. Maka dari itu jangan asal menikah jika kamu sebenarnya belum siap menghadapi itu.

Baca Juga: Belum Siap Menikah, Ini 3 Solusi dari Penggagas Indonesia Tanpa Pacaran

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya