TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Keburukan Pasangan yang Gak Perlu Kamu Toleransi, Cepat Putusin!

Segera putusin sebelum dia berdampak buruk bagimu

Pexels.com/Vera Arsic

Ada orang yang tampak baik ketika pendekatan namun nyatanya mengecewakan saat sudah pacaran, satu per satu keburukannya terbongkar dan kamu mungkin tidak menyukai itu. Setiap orang tentunya mempunyai kekurangan dan hal buruk di dirinya, tapi ada beberapa keburukan yang sebenarnya sama sekali gak layak untuk kamu toleransi lagi.

Karena itu bisa membawa pengaruh buruk bagi dirimu ataupun hubungan kalian jika menuju jenjang yang lebih serius. Simak lima di antaranya berikut ini untuk lebih mengetahuinya, ya!

1. Body shaming

Pexels.com/Jopwell

Mungkin bagi sebagian orang mengkritik fisik atau menjadikannya candaan adalah suatu hal yang menyenangkan, tapi tidak semua orang bisa menerima hal itu. Hal ini bisa masuk ke dalam kategori body shaming  dan benar-benar buruk untuk dilakukan. Dapat racun pada kesehatan mental seseorang apalagi jika dilakukan oleh pasangan, jadi tentunya ini bukan hal yang patut ditoleransi dan dianggap wajar.

Baca Juga: 5 Dampak Negatif Ketika Kamu Suka Melihat Keburukan Orang Lain

2. Kasar pada keluarga

Pexels.com/Victoria Borodinova

Keburukan pasangan yang gak wajar untuk kamu toleransi ialah perbuatan kasar pada keluarga. Hal ini menggambarkan bagaimana dirinya tidak menghargai dan menjaga perasaan orang di sekitarnya, selain itu juga bahaya bagimu karena dia bisa saja memperlakukanmu dengan kasar juga. Entah itu menyerang mental atau fisikmu.

3. Sering mengancam dan memaksamu

Pexels.com/Vera Arsic

Lalu berikutnya adalah dia sering memaksa dan mengancammu, terlepas dari apa penyebab dia melakukan itu namun hal semacam ini tidak patut untuk kamu mengerti. Ingatlah bahwa dia cuma pasanganmu dan tidak berhak mengambil kebebasan hidupmu. Jadi putusin saja daripada kamu memaksakan diri padahal tidak nyaman dengan sikapnya.

4. Merendahkan orang lain

Pexels.com/Fauxels

Kita semua tahu kalau jalan hidup tiap orang itu berbeda-beda, jadi kita tidak berhak menghakimi atau merendahkan orang lain sesuka hati. Dan jika pasanganmu merendahkan orang lain entah secara sengaja atau tidak, itu jelas suatu keburukan yang tidak patut kamu toleransi. Kepribadiannya tidak baik dan bisa-bisa dia mempengaruhimu untuk melakukan hal yang sama.

Baca Juga: Pantas Gak Bahagia! Ini 5 Tanda Kamu Ternyata Salah Pilih Pasangan

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya