TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Pacar Rasa Teman Lebih Baik daripada Teman Rasa Pacar

Bawaannya bikin baper terus, soalnya!

Pexels.com/Leah Kelley

Pernahkah kamu berpikir untuk menjadikan pacar rasa teman? Banyak orang yang melakukan hal semacam ini, tentu untuk membuat sensasi pacaran menjadi lebih santai dan tidak terlalu grogi.

Berbeda dengan teman rasa pacar, banyak orang yang menghindari hal ini dengan alasan takut terbawa perasaan hingga cinta bertepuk sebelah tangan.

Berikut ini ada lima alasan mengapa pacar rasa teman lebih baik daripada teman rasa pacar, takutnya nanti baper terus!

1. Jenis pacaran yang lebih santai

Pexels.com/cottonbro

Kita semua tahu bahwa hampir tiap orang yang menjalin hubungan pacaran selalu penuh ketegangan dan jaga image, bahkan orang yang sedang pacaran memiliki kepribadian yang berbanding terbalik dengan kesehariaannya.

Makanya pacar rasa teman benar-benar sangat dibutuhkan dalam hal ini, setidaknya dia bisa berekspresi lebih luas dan tidak terlalu grogi ketika bertemu. Jenis pacaran seperti ini biasanya sangat santai, karena pacar kita sendiri sudah seperti teman akrab dengan sikap dan sifat yang tidak dibuat-buat.

Baca Juga: 5 Topik Obrolan yang Pantang Dibahas dengan Pacar Saat Sama-sama Lelah

2. Terhindar dari cinta sepihak

Pexels.com/Trinity Kubassek

Cinta sepihak memang bisa terjadi karena beberapa faktor, salah satunya adalah menganggap teman rasa pacar. Mungkin tidak semuanya berakhir buruk, namun kebanyakan orang yang menganggap teman rasa pacar berakhir patah hati karena terlalu berharap.

Hal ini terjadi karena tidak adanya kejelasan dalam hubungan, di mana kamu hanya sekedar menganggap teman rasa pacar, tidak lebih. Terjadilah kesalahpahaman yang mana kamu hanya menjalani cinta sepihak, bukankah itu sangat menyedihkan?

3. Status jauh lebih pasti

Pexels.com/Andrea Piacquadio

Pacar rasa teman sangat berbanding terbalik dengan teman rasa pacar, setidaknya status mereka punya perbedaan yang mencolok. Pacar rasa teman sudah pasti punya status pacaran, hanya saja perilaku kepada pacarnya seperti teman akrab.

Berbeda dengan teman rasa pacar, setidaknya kamu tidak punya kejelasan dalam hal status karena masih berupa sebuah harapan, tentu saja agar dia bisa menjadi pacar kamu. Namun, bukankah itu terlalu membingungkan? Kita tidak akan pernah tahu dia menganggap kita seperti apa, mungkin hanya sekedar teman biasa.

4. Tidak ada yang namanya harapan palsu

Pexels.com/freestocks.org

Pernahkah kamu berpikir bahwa teman rasa pacar bisa sangat berbahaya, setidaknya status tersebut akan membuat kamu semakin berharap yang ujung-ujungnya terjadi sebuah kegagalan dan patah hati.

Teman rasa pacar benar-benar bisa menimbulkan harapan palsu, entah kamu yang terlalu berharap atau di hanya mempermainkan kamu. Makanya jangan pernah coba-coba menganggap teman rasa pacar, kamu hanya akan menjadi korban jika ternyata harapan tersebut tidak pernah ada.

Baca Juga: 5 Perbedaan Sikap ke Pasangan Saat Masih Pacaran dan Telah Bertunangan

Verified Writer

Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya