TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Paling Sederhana untuk Bahagiakan Pasangan setelah Punya Anak

Tindakan lebih dibutuhkan!

ilustrasi keluarga kecil (Pexels.com/Gustavo Fring)

Setelah mempunyai anak, biasanya keharmonisan pasangan suami istri ikut berubah. Ada yang semakin romantis, tapi banyak pula yang mengaku hubungannya jadi merenggang akibat kurangnya waktu berdua. Memang, kehadiran anak merupakan kebahagiaan tersendiri. Namun di sisi lain, ini juga jadi masalah lain yang sering hadir dalam rumah tangga.

Para istri sering kali merasa berjuang sendirian sampai kelelahan sementara sang suami merasa istri berubah jadi cuek dan cepat marah setelah memiliki anak. Sebenarnya itu semua hanya butuh komunikasi yang lebih intens dan terbuka. Selain itu, lima cara berikut juga bisa dicoba demi membahagiakan pasangan dan mengembalikan keharmonisan. 

1. Membantu mengurus si kecil dengan sepenuh hati

ilustrasi orangtua dan anak (Pexels.com/PNW Production)

Ikut terlibat dalam mengurus si kecil akan membuat pasanganmu sangat bahagia. Jangan berpikiran bahwa bayi hanya membutuhkan ibunya sehingga sebagai suami kamu hanya duduk termangu apalagi malah sibuk dengan gadget saat sedang di rumah. Sikap seperti inilah yang sering memunculkan rasa kecewa di hati pasangan.

Kalian berdua masih sama-sama kaget dan perlu beradaptasi dengan situasi yang baru tersebut. Jangan berjalan sendirian karena kekuatan justru hadir jika kalian mau bergandengan tangan dan melakukan semuanya bersama. 

Baca Juga: 5 Hal yang Diharapkan dari Suami saat Istri Sakit, Suami Tolong Peka

2. Tetap punya waktu berdua yang berkualitas

ilustrasi pasangan serasi (Pexels.com/Hiyang Prem)

Meski kehadiran anak sangat menguras emosi dan tenaga serta membuat kita gampang kelelahan, waktu berdua tetap harus menjadi yang utama. Kamu dan pasangan bisa mencuri waktu ketika si kecil sedang tidur. Sekedar makan mi instan berdua aja bisa terasa sangat romantis, lho.

Bukan cuma kamu yang merasa kesepian, dia pun demikian. Makanya meluangkan waktu bersama akan menghilangkan perasaan sepi itu dan kalian bisa kembali menjalin keharmonisan seperti sebelumnya. 

3. Pujian, ucapan terima kasih dan penghargaan pada pasangan juga ampuh bikin berbunga-bunga

ilustrasi keluarga bahagia (Pexels.com/Pavel Danilyuk)

Jangan ragu atau sungkan untuk memuji atau menghargai pasangan. Ini adalah tindakan sepele yang justru sangat dibutuhkan di masa-masa awal memiliki anak. Pasanganmu akan merasa usahanya diapresiasi sehingga dia gak keberatan untuk berusaha lebih giat lagi, baik itu dalam mengurus anak ataupun dalam pekerjaan lainnya.

Menjadi ayah dan ibu baru memang gak mudah. Ada fase yang harus dilalui dan jika itu semua gak dihargai oleh pasangan, maka rasanya akan sangat berat. 

4. Jangan berlama-lama di luar rumah karena dia membutuhkan bantuan dan kehadiranmu

ilustrasi keluarga bahagia (Pexels.com/Anna Shvets)

Buat para suami yang bekerja di luar rumah, usahakan untuk segeralah pulang ketika pekerjaan telah selesai mini adalah hal yang kita rasa kecil namun sangat berarti bagi pasangan. Kehadiran kita adalah obat yang bisa menyembuhkan rasa sendirinya.

Dia juga butuh beberapa waktu untuk sendiri dan mengurus dirinya. Itulah kenapa, kepulanganmu diharap dapat memberikan dia waktu berharga tersebut sebab kamu bisa bergantian menjaga si kecil. 

Baca Juga: 6 Kriteria Pasangan Cocok untuk Kamu Si Keras Kepala, Catat!

Verified Writer

Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya